8 Film 2022 Terbaik Versi KINCIR

Ada film 2022 di daftar ini yang mendapatkan skor 10/10 dari KINCIR!


2022 menjadi tahun kebangkitan di dunia perfilman, baik untuk perfilman Hollywood maupun Indonesia. Seperti yang kita tahu, 2020—2021 merupakan tahun yang berat bagi semua orang karena pandemi COVID-19. Industri perfilman sempat lumpuh selama dua tahun karena bioskop mengalami buka-tutup dan proses syuting sempat harus berhenti total.

Jelas dibandingkan 2020 dan 2021, ada lebih banyak film Hollywood dan Indonesia yang ditayangkan selama 2022. Dengan kondisi yang semakin kondusif, studio film pun semakin enggak ragu untuk merilis film terbaik mereka di tahun ini. Walau lebih banyak film bagus yang dirilis di bioskop, kamu juga tetap bisa menemukan film terbaik di layanan streaming yang ada di Indonesia.

Nah, KINCIR bakal menyebutkan deretan film 2022 terbaik berdasarkan rating KINCIR. Berikut adalah daftarnya!

Film 2022 terbaik versi KINCIR

1. The Batman

Film 2022 terbaik versi KINCIR
Film 2022 terbaik versi KINCIR Via Istimewa.

Ada cukup banyak film superhero yang dirilis selama 2022. Namun di antara semua film superhero rilisan 2022, The Batman menjadi yang paling unggul. KINCIR pun enggak ragu memberikan skor 10/10 untuk film yang disutradarai oleh Matt Reeves ini. Dengan durasi hampir 3 jam, tepatnya 2 jam 56 menit, The Batman menyajikan pengalaman menonton film superhero yang begitu intens.

Sutradara Reeves, yang juga berperan sebagai penulis naskah The Batman, menghadirkan kisah detektif dengan cerita yang begitu solid dan penuh misteri tidak terduga. Robert Pattinson yang berperan sebagai Batman pun mampu membuktikan bahwa dia memang adalah sosok yang tepat untuk memerankan superhero ini.

2. Nana

Film 2022 terbaik versi KINCIR
Film 2022 terbaik versi KINCIR Via Istimewa.

Setelah merilis Yuni (2021), sutradara Kamila Andini hadir dengan karya terbaru di tahun ini, yang diberi judul Nana. Film ini hadir dengan isu woman empowerment tetapi dengan penggambaran yang unik. Filmnya yang berlatar waktu pada era 1960-an membuat Nana terasa lebih intens menggambarkan sosok perempuan Indonesia.

Nana juga jadi film yang menarik buat menjadi bahan diskusi karena menampilkan berbagai adegan yang bisa diinterpretasikan secara berbeda dari masing-masing penonton. Visual film ini juga dibalut dengan sinematografi yang begitu indah. Ditambah lagi dengan akting Happy Salma sebagai karakter utamanya yang benar-benar mengagumkan.

3. Everything Everywhere All at Once

Film 2022 terbaik versi KINCIR
Film 2022 terbaik versi KINCIR Via Istimewa.

Selain The Batman, film Hollywood lainnya yang mendapatkan skor 10/10 dari KINCIR adalah Everything Everywhere All at Once. Film garapan duo sutradara Daniel Kwan dan Daniel Scheinert ini sebenarnya telah dirilis di Amerika Serikat pada Maret 2022. Namun, filmnya baru tayang di Indonesia pada Juni 2022. Everything Everywhere All at Once menjadi film dengan konsep multiverse lainnya yang memeriahkan 2022.

Dibandingkan Doctor Strange in the Multiverse of Madness (2022), Everything Everywhere All at Once jelas menampilkan konsep multiverse yang jauh lebih madness. Itulah sebabnya, film ini mungkin enggak bisa langsung diterima oleh semua orang. Walau konsepnya madness dan terkesan absurd, Everything Everywhere All at Once sebenarnya menampilkan pesan tentang hubungan keluarga yang sangat mendalam.

4. Like & Share

Film 2022 terbaik versi KINCIR
Film 2022 terbaik versi KINCIR Via Istimewa.

Sutradara Dua Garis Biru (2019), yaitu Gina S. Noer, merilis dua film baru pada 2022, salah satunya adalah Like & Share. Sayangnya, Like & Share sempat tersandung skandal salah satu pemeran utamanya, yaitu Arawinda Kirana, selama perilisan filmnya. Namun di balik skandal pemeran utamanya, Like & Share sebenarnya merupakan film berkualitas yang penuh dengan makna.

Film ini mengangkat berbagai isu yang masih dianggap tabu di Indonesia, mulai dari eksplorasi seksual, pornografi, hingga pemerkosaan. Semua isu tersebut dikemas dengan permasalahan yang begitu relate dengan kehidupan nyata. Walau mengangkat isu berat, visual yang ditampilkan di film ini malah terlihat cukup berwarna. Akting dua aktris utamanya pun juga berhasil mengundang decak kagum.

5. Top Gun: Maverick

Film 2022 terbaik versi KINCIR
Film 2022 terbaik versi KINCIR Via Istimewa.

36 tahun setelah perilisan Top Gun (1986), Paramount Pictures baru merilis sekuelnya yang diberi judul Top Gun: Maverick. Penantian 36 tahun benar-benar terbayarkan karena Maverick jelas menampilkan banyak upgrade dari film pertamanya dan mematahkan kutukan tentang sekuel yang tidak bisa lebih bagus dari film pertamanya.

Selain jalan cerita yang lebih menarik, emosional, dan lebih solid, daya tarik terbesar dari Maverick adalah sajian atraksi pesawatnya. Setiap adegan atraksi pesawat Maverick menciptakan sensasi seperti menonton film 3D tanpa menggunakan kacamata 3D. Setelah dua tahun pandemi, Maverick jelas menciptakan pengalaman menonton bioskop yang benar-benar seru.

6. Noktah Merah Perkawinan

Film 2022 terbaik versi KINCIR
Film 2022 terbaik versi KINCIR Via Istimewa.

Pada era 1990-an, dunia pertelevisian Indonesia dimeriahkan dengan berbagai sinetron ikonis, salah satunya adalah Noktah Merah Perkawinan. Nah, pada September 2022, Rapi Films merilis film Noktah Merah Perkawinan, yang merupakan adaptasi dari sinetron berjudul sama yang eksis pada 1990-an tersebut.

Seperti sinetronnya, film Noktah Merah Perkawinan juga mengangkat konflik rumah tangga sebagai tema utamanya. Namun, konflik rumah tangga yang diangkat film ini disajikan dari berbagai macam sudut pandang. Performa serta chemistry Marsha Timothy dan Oka Antara juga begitu memukau. Adegan “Tampar aku, Mas” yang ikonis dari sinetronnya juga dieksekusi dengan baik di filmnya.

7. Avatar: The Way of Water

Via Istimewa

Walau tidak selama Top Gun: Maverick, penonton juga harus menunggu 13 tahun untuk bisa menyaksikan sekuelnya Avatar (2009), yang diberi judul Avatar: The Way of Water. Sutradara James Cameron menunggu waktu selama itu untuk menunggu teknologi perfilman yang lebih canggih untuk memproduksi The Way of Water.

Penantian 13 tahun benar-benar terbayarkan. The Way of Water kembali memberikan gebrakan dengan menghadirkan visual yang jauh lebih baik dari film pertamanya, bahkan lebih baik dari semua film yang dirilis masa kini. Seperti halnya Top Gun: Maverick, The Way of Water menawarkan pengalaman sinema memanjakan mata yang wajib disaksikan di bioskop.

8. The Big 4

Via Istimewa

Dikenal dengan karyanya yang berdarah-darah, sutradara Timo Tjahjanto membuat gebrakan dengan merilis film komedi aksi yang diberi judul The Big 4. Jalan cerita yang ditampilkan film ini memang cukup simpel dan alur konfliknya cukup terbaca. Namun, kesimpelan tersebut bisa termaafkan karena The Big 4 menampilkan berbagai aksi yang begitu seru.

Walau menyeberang ke genre komedi, Timo juga tetap tidak meninggalkan ciri khasnya dengan membuat The Big 4 menjadi film yang brutal dan penuh darah. Kerennya lagi, Timo juga lebih banyak menggunakan efek praktikal dibandingkan CGI sehingga adegan aksinya terasa lebih nyata. Enggak bisa dimungkiri The Big 4 menutup 2022 dengan spektakuler.

***

Itulah deretan film 2022, baik film Hollywood maupun Indonesia, terbaik versi KINCIR. Apakah kamu setuju dengan daftar KINCIR di atas? Atau, kamu punya daftar film 2022 terbaik versi kamu sendiri?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.