Oscar 2024

7 Rekomendasi Film Pemenang Oscar 2024, Dapat Rating Berapa di KINCIR?

Academy Awards 2024 atau mungkin yang lebih kalian kenal sebagai Oscar 2024 akhirnya sudah selesai digelar. Acara tersebut memberikan penghargaan kepada film-film terbaik yang dirilis di sepanjang 2023. Walau enggak semua film yang masuk atau menang nominasi Oscar 2024 adalah film yang laris, tetapi yang pasti film-film ini punya kualitas yang tidak perlu diragukan.

Total ada 23 nominasi yang diumumkan di Oscar 2024. Nah, ada 13 film yang berhasil mendapatkan salah satu atau beberapa piala dari 23 nominasi Oscar 2024. Di antara 13 film yang memenangkan Oscar 2024, KINCIR sudah menonton dan memberikan review untuk 7 film di antara film-film tersebut. Soalnya, ketujuh film ini yang sudah ditayangkan secara resmi di Indonesia, baik di bioskop maupun di layanan streaming.

Nah, KINCIR bakal memberikan rekomendasi film pemenang Oscar 2024 berserta dengan rating filmnya dari KINCIR!

Rekomendasi film pemenang Oscar 2024

1. Oppenheimer (rating dari KINCIR: 5K)

Oscar 2024

Oppenheimer bisa dibilang menjadi bintang utama di Oscar 2024. Bagaimana enggak? Oppenheimer jadi film dengan kemenangan terbanyak di Oscar 2024, dengan memenangkan 7 piala dari 13 nominasi, termasuk Best Picture, Best Director untuk Christopher Nolan, Best Actor untuk Cillian Murphy, dan Best Supporting Actor untuk Robert Downey Jr. Faktanya, Nolan, Murphy, dan Downey baru pertama kali memenangkan Oscar di sepanjang karier mereka.

Kemenangan Oppenheimer di Oscar 2024 tentunya bukan sesuatu yang mengherankan. Pasalnya, film biopik ini memang hadir dengan kualitas di atas rata-rata. Selain cerita yang intens dan akting yang brilian dari para aktornya, Oppenheimer hadir dengan visual dan audio yang begitu megah. Kerennya, Nolan hampir tidak menggunakan CGI untuk visual Oppenheimer. Suara dan scoring-nya pun mampu menggetarkan bioskop.

Baca review KINCIR untuk Oppenheimer di sini.

2. The Zone of Interets (rating dari KINCIR: 4K)

Oscar 2024

The Zone of Interest berada di urutan ketiga film yang mendominasi Oscar 2024. Dari lima nominasi yang didapatkan The Zone of Interest, film ini berhasil memenangkan dua piala, di antaranya “Best Sound” dan “Best International Feature Film”. Sebagai informasi, The Zone of Interest merupakan film dengan latar Perang Dunia II, yang fokus pada tragedi Holokaus yang terjadi di kamp konsentrasi Auschwitz.

Kamu yang sudah menonton The Zone of Interest pastinya taidak heran kenapa film ini bisa mengalahkan Oppenheimer di nominasi “Best Sound”. Soalnya, inti cerita dari The Zone of Interest memang berasal dari suaranya. Film ini hanya menampilkan kegiatan sehari-hari salah satu komanda Nazi yang tinggal di sebelah kamp konsentrasi Auschwitz. Namun di balik kegiatan sehari-hari mereka, kamu bisa mendengar suara pembantaian manusia.

Baca review KINCIR untuk The Zone of Interest di sini.

3. The Holdovers (rating dari KINCIR: 4K)

Oscar 2024

The Holdovers masuk dalam lima nominasi Oscar 2024. Namun, film ini hanya memenangkan satu penghargaan, yaitu “Best Supporting Actress” untuk Da’Vine Joy Randolph. Berlatar waktu pada 1970—1971, film ini berkisah tentang seorang guru killer di sebuah sekolah asrama, yang dikenal sulit memberikan nilai bagus kepada murid-muridnya. Suatu hari, kepala sekolah menghukum Hunham supaya mendampingi murid-murid yang tidak bisa pulang saat liburan Natal.

Di antara film-film lain yang juga masuk nominasi “Best Picture” Oscar 2024, The Holdovers hadir dengan cerita yang lebih ringan serta tidak mengangkat isu yang berat. Namun, film ini punya cerita yang bisa bikin hati terasa hangat atau biasa disebut sebagai film heartwarming. Apalagi, film ini juga memiliki nuansa komedi yang tentunya lebih menyenangkan untuk ditonton.

Baca review KINCIR untuk The Holdovers di sini.

4. Anatomy of a Fall (rating dari KINCIR: 4K)

Oscar 2024

Anatomy of a Fall masuk dalam lima nominasi Oscar 2024. Namun, film ini hanya memenangkan satu penghargaan, yaitu “Best Original Screenplay”. Film ini berkisah tentang keluarga Maleski yang tinggal di sebuah pegunungan Prancis. Pada suatu hari, sang kepala keluarga ditemukan tewas akibat jatuh dari lantai 3 rumahnya. Sang istri pun dicurigai melakukan pembunuhan kepada suaminya, sehingga dia harus membuktikan dia tidak bersalah di pengadilan.

Tidak heran Anatomy of a Fall bisa memenangkan “Best Original Screenplay” karena film ini menampilkan dialog yang cukup kuat. Sebagai film tentang persidangan, permainan emosi dari film ini benar-benar mengandalkan setiap dialog yang diucapkan oleh tiap karakter. Sang pemeran utama, yaitu Sandra Huller, juga menampilkan kualitas akting yang tidak main-main.

Baca review KINCIR untuk Anatomy of a Fall di sini.

5. American Fiction (rating dari KINCIR: 4K)

Oscar 2024

American Fiction masuk dalam lima nominasi Oscar 2024. Namun, film ini hanya memenangkan satu penghargaan, yaitu “Best Adapted Screenplay”. Diadaptasi dari novel berjudul Erasure, American Fiction berkisah tentang seorang penulis kulit hitam yang tidak ingin menggunakan status kulit hitamnya untuk membuat bukunya menjadi laku. Hingga suatu hari, dia menemukan buku yang menjual stereotipe kulit hitam yang begitu laku keras.

Film tentang isu rasial yang mengangkat trauma sudah jadi hal biasa. Menariknya, American Fiction jauh dari hal tersebut, bahkan film ini menjadi satir untuk pihak-pihak yang “memaksakan keragaman” supaya terlihat relevan dan peduli kepada minoritas. Dengan bumbu komedi, pesan yang disampaikan dari film ini benar-benar langsung to the point.

Baca review KINCIR untuk American Fiction di sini.

6. The Boy and the Heron (rating dari KINCIR: 4K)

Oscar 2024

Jadi satu-satunya film animasi produksi negara Asia, tepatnya Jepang, The Boy and the Heron berhasil mengalahkan Spider-Man: Across the Spider-Verse (2023) sebagai “Best Animated Feature”. Berlatar waktu pada Perang Dunia II, The Boy and the Heron berkisah tentang anak laki-laki, bernama Mahito Maki, yang pindah ke pedesaan setelah kematian ibunya. Di dekat rumah barunya, Mahito menemukan menara yang membawanya ke dunia fantasi.

The Boy and the Heron tentunya menjadi obat bagi para penggemar yang merindukan karyanya sutradara Hayao Miyazaki, setelah dia merilis The Wind Rises pada 2013. Seperti film Studio Ghibli pada umumnya, The Boy and the Heron hadir dengan cerita yang hangat, emosional, dan menyenangkan.

Baca review KINCIR untuk The Boy and the Heron di sini.

7. Barbie (rating dari KINCIR: 3K)

Oscar 2024

Barbie sebenarnya masuk dalam delapan nominasi Oscar 2024. Namun, film ini hanya memenangkan “Best Original Song” untuk lagu “What Was I Made For?”. Menariknya, lagu “What Was I Made For?” juga harus bersaing dengan lagu Barbie lainnya di nominasi yang sama, yaitu ”I’m Just Ken”.

Selain soundtrack-nya yang bagus, Barbie juga hadir sebagai film yang penuh warna dan menyenangkan. Walau begitu, film ini punya pesan yang kuat tentang feminisme, eksistensi, bahkan hubungan ibu dan anak. Hebatnya lagi, Barbie berhasil menjadi film terlaris yang dirilis di sepanjang 2023.

Baca review KINCIR untuk Barbie di sini.

***

Itulah deretan rekomendasi film pemenang Oscar 2024 yang sudah mendapatkan penilaian dari KINCIR. Sayangnya, Poor Things dan Godzilla Minus One belum dirilis secara resmi di Indonesia, sehingga KINCIR masih belum bisa memberikan penilaian kepada dua film tersebut. Di antara ketujuh film di atas, manakah yang jadi favorit kamu?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.