Max Huang, si Kung Lao di Mortal Kombat Keturunan Indonesia

– Selain Joe Taslim, aktor Mortal Kombat lainnya, yaitu Max Huang, ternyata memiliki keturunan Indonesia.
– Huang ternyata tergabung dalam tim stuntman-nya Jackie Chan!


Siapa yang pernah atau suka main game Mortal Kombat? Di era 1990-an, New Line Cinema telah menggarap dua film live action dari game tersebut. Nah, 24 tahun setelah perilisan Mortal Kombat: Annihilation (1997), Warner Bros. akhirnya merilis film reboot Mortal Kombat. Kabar baiknya, film tersebut sudah bisa kalian saksikan di bioskop Indonesia!

Salah satu yang membuat film reboot Mortal Kombat jadi semakin menarik adalah aktor kebanggaan Indonesia, yaitu Joe Taslim, menjadi salah satu pemeran utama di film ini. Joe memerankan salah satu karakter ikonis dari game Mortal Kombat, yaitu Sub-Zero. Namun, ada fakta menarik lainnya seputar aktor yang membintangi film ini. Pemeran Kung Lao, yaitu Max Huang, enggak disangka-sangka ternyata memiliki keturunan Indonesia, loh!

Sambil merayakan perilisan Mortal Kombat di Indonesia, yuk, simak berbagai fakta dan perjalanan kariernya Max Huang!

1. Bernama lengkap Max Huang Widjaja, aktor ini lahir di Nuernberg, Jerman pada 22 September 1988.

Max Huang, Pemeran Kung Lao di Mortal Kombat yang Punya Keturunan Indonesia
Max Huang, Pemeran Kung Lao di Mortal Kombat yang Punya Keturunan Indonesia Via Twitter.

Sejak diumumkan sebagai pemeran Kung Lao di Mortal Kombat, Huang dikenal sebagai aktor keturunan Tiongkok yang berasal dari Jerman. Namun pada 8 April 2021, Huang menggegerkan netizen Indonesia dengan mengaku bahwa dirinya ternyata memiliki keturunan Indonesia. Lewat Twitter-nya, Huang mengungkapkan bahwa ayahnya lahir di Sumatera.

Di hari yang sama dengan tweet-nya Huang, Joe Taslim lewat akun Instagram-nya yang akhirnya menjelaskan bahwa ayahnya Huang ternyata berasal dari Medan. Huang juga mengungkapkan bahwa dia punya nama keluarga atau marga Indonesia, yaitu Widjaja. Selain darah Indonesia-Tiongkok dari ayahnya, Huang juga memiliki darah Jerman dari ibunya.

2. Memulai kariernya di dunia akting lewat film Jerman yang berjudul Dead Survivors (2010).

Max Huang, Pemeran Kung Lao di Mortal Kombat yang Punya Keturunan Indonesia
Max Huang, Pemeran Kung Lao di Mortal Kombat yang Punya Keturunan Indonesia Via Istimewa.

Sebagai orang yang lahir di Jerman, Huang tentunya memulai karier aktingnya di negara tersebut. Dia melakukan debut aktingnya lewat film horor zombie produksi Jerman yang berjudul Dead Survivors. Di film garapan David Bruckner ini, Huang hanya mendapatkan peran kecil, yaitu sebagai zombie, sekaligus juga menjadi stuntman.

3. Huang kemudian lebih aktif berperan sebagai stuntman, bahkan dia tergabung dalam Jackie Chan Stunt Team.

Max Huang, Pemeran Kung Lao di Mortal Kombat yang Punya Keturunan Indonesia
Max Huang, Pemeran Kung Lao di Mortal Kombat yang Punya Keturunan Indonesia Via Istimewa.

Huang pertama kali bekerja sebagai Jackie Chan Stunt Team lewat film CZ12 (2012) atau yang lebih dikenal dengan judul Chinese Zodiac. Selain menjadi stuntman, Huang juga mendapatkan peran kecil di film tersebut.

Setelah CZ12, Huang juga berperan sebagai stuntman di film Chan lainnya, di antaranya Police Story 2013 atau Police Story: Lockdown (2013), Dragon Blade (2015), Skiptrace (2016), The Foreigner (2017), Bleeding Steel (2017), dan Vanguard (2020). Di Police Story 2013 dan Dragon Blade, Huang juga mendapatkan peran kecil.

4. Selain menjadi Jackie Chan Stunt Team, Huang juga terlibat sebagai stuntman di berbagai proyek film Hollywood.

Max Huang, Pemeran Kung Lao di Mortal Kombat yang Punya Keturunan Indonesia
Max Huang, Pemeran Kung Lao di Mortal Kombat yang Punya Keturunan Indonesia Via Istimewa.

Berbagai proyek film Hollywood yang melibatkan Huang sebagai stuntman, di antaranya Kingsman: The Secret Service (2014) dan Hitman: Agent 47 (2015). Selain itu, Huang juga pernah tampil di serial Hollywood yang berjudul Sense8. Dia berperan sebagai penjaga penjara di Sense8 musim kedua, episode “Obligate Mutualisms”.

5. Huang menjajal kemampuannya sebagai sutradara lewat film pendek yang berjudul No Way Out (2019).

Selain sebagai sutradara, Huang juga berperan sebagai penulis naskah sekaligus pemeran di No Way Out. Film ini berkisah tentang mantan penjahat yang diperintahkan polisi untuk melakukan penyamaran di dalam kartel narkoba. Namun saat dia menyelamatkan seorang gadis kecil, penyamarannya pun terbongkar. Nah, No Way Out bisa kalian saksikan di kanal YouTube Max Huang.

6. Sebelum mendapatkan peran Kung Lao, Huang ternyata mengikuti audisi untuk peran Liu Kang.

Via Istimewa

Dilansir Comic Book, Huang mengungkapkan bahwa awalnya dia mengikuti audisi Mortal Kombat untuk peran Liu Kang. Sayangnya, Huang gagal mendapatkan peran tersebut. Lalu, beberapa minggu setelah kegagalannya mendapatkan peran Liu Kang, pihak New Line Cinema kembali menghubungi Huang untuk menawarkan peran Kung Lao.

Setelah mendapatkan peran Kung Lao, Huang rutin memainkan game tersebut sebagai bentuk risetnya. Lewat gamenya, Huang membiasakan diri dengan kebrutalan dan Fatality-nya Kung Lao. Huang mengaku sedikit tertekan dalam memerankan Kung Lao karena dialah aktor pertama yang memerankan karakter tersebut di layar lebar.

***

Itulah deretan fakta dan profil Max Huang, pemeran Kung Lao di Mortal Kombat yang ternyata memiliki keturunan Indonesia. Apakah Kung Lao merupakan karakter favorit kalian di game Mortal Kombat, sehingga kalian antusias untuk melihat penampilannya Huang?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.