Beberapa tahun ke belakang ini, Disney kerap merilis sejumlah live action yang diadaptasi dari film-film animasi mereka yang ternama. Hal ini pun lagi-lagi dilakukan oleh perusahaan yang didirikan oleh Walt Disney tersebut pada 2020 dengan merilis film Mulan.
Film yang disutradarai oleh Niki Caro tersebut pun kembali mengangkat budaya Tiongkok seperti yang ada dalam film animasinya yang dirilis pada 1998 silam. Tentunya, unsur budaya Tiongkok tersebut bakal jauh lebih terasa jika karakter yang ada pada filmnya diperankan oleh sejumlah aktor dan aktris asal negara tersebut. Untungnya, hal ini dilakukan oleh film live action Mulan dengan menghadirkan sederet bintang kelahiran Asia ternama.
Nah, sebelum menonton filmnya pada 25 Maret mendatang, yuk, kenalan dulu dengan para bintang kelahiran Asia ternama yang turut berperan di Mulan!
1. Aktris Liu Yifei yang merupakan lulusan Beijing Film Academy ditunjuk oleh Disney untuk berperan sebagai sang pendekar wanita, Mulan.
Selain berakting, aktris pencinta kucing yang satu ini juga sangat gemar bernyanyi dan udah menjalani profesi di dunia tarik suara sejak 2006 lalu. Bahkan, Yifei juga mengisi soundtrack Mulan dengan menyanyikan lagu “Reflection” yang sangat ikonis pada film animasinya dalam versi Mandarin, lho!
2. Setelah vakum di dunia akting selama tiga tahun, Jet Li akhirnya balik lagi ke industri perfilman lewat perannya sebagai Kaisar Kerajaan Tiongkok.
Kabarnya, aktor kelahiran 1963 ini sempat beberapa kali menolak tawaran untuk turut serta di film ini. Namun, berkat bujukan dari sang anak, Li akhirnya mau berperan dalam film Mulan dengan tujuan mempromosikan budaya Tiongkok.
3. Aktor Donnie Yen yang dikenal lewat aksinya sebagai Ip Man ini bakal berperan sebagai Komandan Tung dalam film Mulan.
Karakternya yang diperankannya tersebut sempat menimbulkan kontroversi. Pasalnya, dalam versi animasinya sosok pemimpin dari pasukan perang tersebut adalah Jendral Li Shang yang juga memiliki minat cinta terhadap Mulan. Namun, pihak Disney pun memiliki alasan tersendiri dari digantinya karakter Li Shang pada versi live action Mulan.
4. Karakter penyihir wanita yang menjadi antagonis di film Mulan bakal diperankan oleh aktris asal Tiongkok, Gong Li.
Karakter yang diperankan oleh Gong Li tersebut juga sempat membuat kehebohan di kalangan penggemar. Soalnya, Disney pernah mengatakan kalau mereka enggak memunculkan sosok Mushu si naga karena ingin versi live action-nya lebih realistis dibanding film animasi Mulan. Namun, mereka justru memunculkan sosok penyihir yang bisa berubah wujud menjadi seekor burung dan tentunya sangat enggak realistis.
5. Sosok bokap dari Mulan dalam filmnya bakal diperankan oleh Tzi Ma yang merupakan aktor kelahiran Hong Kong Britania.
Sebelumnya, Ma udah banyak membintangi sejumlah film dan juga serial ternama produksi Hollywood, salah satunya adalah series Wu Assassins yang turut diperankan aktor Indonesia, Iko Uwais.
6. Untuk menemani karakter Jet Li, sosok Nelson Lee hadir sebagai Kanselir dari sang Kaisar.
Lee tercatat pernah berperan menjadi sidekick dari Blade yang merupakan sosok superhero Marvel dalam serial Blade: The Series .
7. Karena enggak menampilkan sosok Li Shang, karakter Chen Honghui yang diperankan Yoson An hadir sebagai love interest bagi Mulan.
Aktor kelahiran Makau yang satu ini udah pernah membintangi beberapa film ternama, salah satunya adalah The Meg (2018) yang memiliki genre thriller.
8. Aktris senior Tiongkok, Cheng Pei-Pei, bakal berperan sebagai seorang perantara pencari jodoh alias makcomblang dalam film Mulan.
Aktris senior asal Tiongkok yang satu ini udah membintangi lebih dari 50 judul film sejak memulai karier beraktingnya pada 1964 silam. Bahkan, salah satu film yang dibintanginya, yaitu Crouching Tiger, Hidden Dragon (2000), berhasil meraih penghargaan pada ajang Oscar 2001 di kategori “Best Foreign Languange Film.”
9. Aktris Xana Tang akan berperan sebagai karakter baru, yaitu Hua Xiu yang merupakan saudara perempuan dari Mulan.
Dalam versi animasinya, Mulan digambarkan sebagai seorang anak tunggal sehinggak karakternya ini hanya dalam live action aja.
10. Dari sisi antagonis, ada juga pendekar bernama Bori Khan yang dibintangi oleh aktor Jason Scott Lee.
Sebelumnya, Lee juga udah pernah terlibat dalam salah satu proyek Disney, yakni saat dia mengisi suara di film animasi Lilo & Stitch (2002).
11. Komandan Tung akan ditemani oleh Sersan Qiang yang diperankan oleh Ron Yuan dalam memimpin pasukannya.
12. Rosalind Chao juga akan ikut berperan dalam proyek film Disney ini sebagai nyokap dari Mulan.
13. Aktor keturunan India, Utkarsh Ambudkar, bakal berperan sebagai seorang ahli penipu yang bernama Skath.
Utkarsh Ambudkar mulai dikenal di dunia perfilman ketika dia membintangi film Pitch Perfect (2012).
14. Youtuber Jimmy Wong berperan sebagai Ling yang merupakan salah satu teman Mulan saat di pasukan perang.
Wong telah meraih 2 penghargaan di ajang Streamy Awards selama Kariernya sebagai Youtuber.
15. Sama seperti Jimmy Wong, aktor Doua Moua juga bakal berperan sebagai salah satu teman Mulan yang bernama Chien-Po.
***
Itulah sederet bintang kelahiran Asia ternama yang turut berperan dalam film Mulan. Nah, apakah kalian bangga dengan dominasi para bintang Asia dalam sebuah film produksi Hollywood? Tulis pendapat kalian di bawah dan ikuti terus KINCIR buat kabar terbaru seputar film lainnya, ya!