Kylian Mbappe dan Samantha Kerr Menjadi Coverstar FIFA 23

Informas terkait game FIFA 23 yang akan rilis pada akhir September 2022 mulai bermunculan satu per satu. Kemarin (18/7) EA Sports mengumumkan jika Kylian Mbappe dan Samantha Kerr akan menghiasi sampul game FIFA 23 Ultimate Edition.

Game ini akan menjadi akhir dari kolaborasi EA Sports dan induk sepakbola dunia, FIFA. Pasalnya mulai tahun 2023 mendatang, EA Sports akan merilis game baru tanpa menggunakan embel-embel FIFA lagi.

Menjadi edisi terakhir dengan menggunakan nama FIFA, EA Sports tentunya ingin menghadirkan sebuah gebrakan baru. Salah satunya adalah dengan menggaet dua orang pesepakbola ternama, untuk menghiasi sampul game mereka.

Pemain pertama ialah Kylian Mbappe, yang kini bermain untuk klub Paris-Saint Germain. Kehadiran Mbappe sebagai coverstar, bukanlah berita baru. Pasalnya pemain asal Prancis ini sudah beberapa kali menghiasi sampul game FIFA dalam beberapa tahun terakhir.

EA Sports menyandingkan Mbappe dengan salah satu pesepakbola perempuan yang tengah naik daun, yaitu Sam Kerr. Ini merupakan kali pertama dalam sejarah, seorang perempuan menghiasi sampul game FIFA secara global. Sebelumnya memang ada Alex Morgan yang menjadi coverstar dalam FIFA 16, namun sampul tersebut hanya tersedia khusus untuk wilayah Amerika Serikat saja.

Sampul game FIFA 23 Ultimate Edition.
Sampul game FIFA 23 Ultimate Edition. Via Istimewa.

Kehadiran Sam Kerr sebagai coverstar, terlebih mengenakan seragam klub Chelsea membuat beberapa rumor beredar. Melansir Eurogamer, kabarnya FIFA 23 akan menghadirkan kompetisi WSL yang merupakan kompetisi sepakbola perempuan teratas di Inggris.

EA Sports tentunya berharap kehadiran Sam Kerr sebagai coverstar bisa meningkatkan partisipasi orang-orang untuk memainkan tim-tim wanita. Melansir situs Thegamer, tercatat kurang dari empat persen orang dari seluruh pemain game FIFA yang pernah bermain menggunakan tim perempuan.

***

Semoga saja dengan kehadiran Sam Kerr dalam sampul game FIFA 23, mampu meningkatkan minat pemain untuk menggunakan tim perempuan dalam game nantinya.

Jangan lupa untuk terus kunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru soal video games lainnya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.