Di dunia Fast & Furious, rasanya sulit untuk membuat Dominic Toretto dan keluarganya benar-benar meninggal. Letty Ortiz sempat diceritakan meninggal di Fast & Furious (2009). Namun pada bagian akhir Fast Five (2011), terungkaplah bahwa Letty ternyata masih hidup. Lalu, Han Lue juga diceritakan tewas di adegan mid credit Fast & Furious 6 (2013). Namun, Han tiba-tiba terlihat masih sehat bugar di F9 (2021).
Selain mereka berdua, ada keluarga Dom lainnya yang diceritakan tewas di Fast & Furious 6, yaitu Gisele Yashar, yang diperankan oleh Gal Gadot. Gisele terlihat tewas karena jatuh dari ketinggian demi menyelamatkan Han. Namun siapa sangka, Gisele tiba-tiba muncul untuk menyelamatkan Letty dan Cipher di bagian akhir Fast X (2023).
Kemunculan Gisele di Fast X berhasil menjadi sesuatu yang mengejutkan di film tersebut. Namun siapa sangka, Gisele awalnya direncanakan comeback lebih cepat di film Fast & Furious lain sebelum Fast X. Pemeran Dom sekaligus produser Fast & Furious, yaitu Vin Diesel, akhirnya mengungkapkan rencana awal untuk menampilkan Gisele lebih cepat.
Dilansir Collider, Diesel berkata, “Kami sebenarnya telah melakukan syuting hal-hal lain dengan Gal Gadot, dulu sekali, yang mungkin tidak cocok untuk film Fast & Furious tertentu sebagai sebuah akhir. Melakukan kameo adalah hal yang sangat rumit; kamu menginginkan orang hebat ini, tetapi harus sangat berhati-hati mempertahankan keadaan emosional penonton di akhir film. Kembalinya Gal Gadot dan Dwayne Johnson sangat menyenangkan, kami sangat senang mereka kembali ke rumah.“
Sayangnya, Vin Diesel tidak menjelaskan film Fast & Furious apa yang hampir menjadi comeback lebih cepatnya Gal Gadot. Apakah kamu senang dengan kembalinya Gisele? Jangan lupa ikuit terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!