Yuk, kenalan lagi dengan pemain serial Friends: The Reunion, komedi televisi paling gokil. Apakah ada aktor yang jadi idola kamu?
Serial Friends adalah salah satu sitkom paling sukses di negeri Paman Sam. Ada 10 musim dalam 10 tahun menguasai pertelevisian Amerika. Bahkan tak hanya di Amerika, serial ini juga tayang di berbagai negara di dunia. Salah satu stasiun televisi swasta Indonesia juga sempat menayangkannya.
Nah, setelah serialnya rampung pada 2004, bagaimana kabar para pemerannya kini? Buat kamu yang begitu gemar dengan sitkom tersebut dan sudah menonton Friends: The Reunion yang tayang sejak 27 Mei di HBO GO, inilah kabar para bintangnya.
1. Rachel Green – Jennifer Aniston
Karakter Rachel mungkin jadi karakter pengantar di episode pertama musim pertama serial ini. Rachel memang dekat dengan salah satu karakter lain bernama Ross. Hubungan mereka memang panas dingin di hampir sepanjang season. Rachel diperankan oleh Jennifer Aniston.
Kita tahu bahwa karier aktris kelahiran 1969 ini tetap berkibar di dunia seni peran Amerika. Beberapa film dimainkan. Bahkan setelah serial Friends, banyak sitkom yang juga dia bintangi. Jennifer Aniston sempat menikah dengan Brad Pitt selama lima tahun, tapi kemudian bercerai. Lalu, dia menikah dengan aktor Justin Theroux yang juga tak bertahan lama.
2. Ross Geller – David Schwimmer
Digambarkan sebagai karakter yang cerdas dalam serial ini, David Schwimmer membawakan peran Ross Geller seorang profesor di universitas ternama. Dirinya jatuh cinta pada Rachel, wanita yang jadi sahabat kakaknya, Monic.
Setelah sitkom populer era tahun 1990-an tersebut berakhir, David Schwimmer masih cukup aktif di dunia film. Setidaknya setiap tahun, ada satu film yang dibintanginya rilis di bioskop. Dia juga bintangi serial American Crime Story dan mengisi suara karakter Melman, jerapah lucu dalam film animasi Madagascar (2005). Schwimmer sempat menjajal karier di dunia sutradara, tapi nampaknya bakatnya belum terlalu bersinar di bidang itu.
3. Monica Geller – Courtenery Cox
Nah, karena tadi sempat disinggung soal karakter Monic, jadi inilah dia si pemeran Monica Geller, yakni Courteney Cox. Monic adalah kakak dari Ross Geller yang memiliki kegemaran memasak. Monic juga termasuk karakter favorit.
Meski tak terlalu banyak film yang diperankan Courteney Cox, ada sejumlah serial yang masih dia bintangi setelah serial Friends. Kini, ada dua serial yang sedang dibintangi sekaligus digarapnya, bahkan mungkin akan tayang beberapa tahun lagi, yakni Last Chance U dan Shining Vale. Oh ya, dia juga bintangi film Scream yang kemungkinan tayang pada 2022.
4. Chandler Bing – Matthew Perry
Kalau dilihat dari rekam jejaknya, Matthew Perry memang jarang bintangi film layar lebar. Dia begitu banyak memerankan karakter dalam serial televisi Amerika. Tentu, karakter Chandler Bing adalah yang paling berhasil diperankan.
Setidaknya dalam kurun waktu 10 tahun, karakternya melekat di hati penonton. Setelah Friends usai, Perry tetap bekerja sebagai aktor pada puluhan serial. Terakhir, dia main di serial The Kennedys: After Camelot yang tayang pada 2017.
5. Phoebe Buffay – Lisa Kudrow
Sebelum masuk ke dunia hiburan, Lisa Kudrow sempat bekerja sebagai peneliti. Sampai dirinya menyebrang ke seni peran dan mendapatkan pamornya ketika membintangi karakter Phoebe dalam serial Friends.
Setelah 10 tahun main di sitkom tersebut sebagai karakter yang cenderung nyentrik. Lisa Kudrow mendapatkan banyak pekerjaan lain. Salah satunya adalah serial The Comeback yang cukup berhasil pada 2005, dan beberapa film seperti Neighbors (2014), The Girl on the Trains (2016), dan mengisi suara di The Boss Baby (2017).
6. Joey Tribbiani – Matt LeBlanc
Terakhir, ada karakter Joey Tribbiani yang juga memiliki banyak penggemar. Karakter ini memang dikenal kocak, polos dan kadang terlalu percaya diri. Joey Tribbiani diperankan oleh Matt LeBlanc yang sangat berhasil masuk dalam karakter tersebut.
Bahkan setelah serialnya usai, karakter ini dibuatkan serial spin-off spesial berjudul Joey sebanyak 46 episode. LeBlanc juga main di beberapa serial lain meski tak terlalu banyak sebagai pemain utama. Namun, dirinya aktif sebagai produser beberapa serial, seperti The Prince dan Man with a Plan.
***
Keenam karakter di atas bersatu kembali dalam serial Friends: The Reunion. Buat kamu yang mau nonton keseruan mereka lagi, atau mau kenalan dengan enam sahabat gokil ini, serial Friends versi reuni patut kamu tonton di HBO GO melalui Mola TV. Dari enam karakter di atas, adakah salah satunya idola kamu?