– Ternyata masih ada beberapa aktor Hollywood lagi yang menolak peran karakter LGBT.
– Siapakah aktor yang enggak kalian sangka menolak perankan karakter LGBT?
Seorang aktor Hollywood tentunya dituntut profesional ketika membintangi sebuah film dan harus rela memerankan karakter yang berasal dari berbagai macam latar belakang. Namun, ada beberapa aktor yang justru menolak untuk berperan sebagai karakter yang berasal dari komunitas LGBT. Hal ini umumnya terjadi karena mereka merasa enggak nyaman melakukan adegan intim dengan sesama jenis.
Nah, melanjutkan bagian pertamanya, ternyata masih ada beberapa aktor Hollywood lagi yang ogah memerankan karakter LGBT. Penasaran siapa saja? Langsung saja kalian simak pembahasannya di bawah ini!
1. Luke Grimes
Buat kalian yang nonton trilogi film erotis Fifty Shades of Grey, mungkin sudah enggak asing lagi dengan sosok aktor Luke Grimes yang memerankan kakak dari sang karakter utama. Selain terlibat dalam trilogi Fifty Shades, Grimes ternyata juga sempat bermain di musim keenam dari serial horor True Blood yang sangat populer. Namun, Grimes hanya membintangi enam dari total 10 episode yang ada di season 6 serial tersebut.
Karakter vampir bernama James yang diperankan Grimes awalnya direncanakan untuk tampil hingga episode 10 dan bahkan punya peran yang penting pada akhir serialnya. Namun, dalam beberapa episode terakhir serialnya, James yang tadinya straight dikisahkan menjadi gay serta ada adegan intim dengan sesama jenis. Mengetahui hal ini, Grimes pun kabarnya menolak keras untuk melakoni adegan tersebut.
Akibat hal ini, Grimes pun kabarnya sempat mengalami konflik dengan penulis naskah serta showrunner serialnya, karena perbedaan pendapat kreatif akibat perkembangan karakternya. Pada akhirnya, Grimes pun keluar dari serial True Blood hanya karena enggak mau memerankan karakter homoseksual saja.
2. Mel Gibson
Mel Gibson memang bisa dibilang sebagai salah satu aktor Hollywood yang kontroversial. Sebab, sejak film The Passion of the Christ (2004) yang disutradarai dan diproduksi olehnya dirilis, dia langsung dituduh sebagai orang yang sangat anti dengan kaum Yahudi. Namun, kontroversi Gibson bukan karena hal itu saja, karena sejak awal 1990-an Gibson dikenal sebagai aktor yang sangat anti dengan kelompok LGBT.
Hal ini karena dalam sebuah wawancara pada 1992, Gibson sempat mengolok-olok kaum homoseksual. Tak cuma itu, Gibson juga menyatakan bahwa enggak ada orang yang akan menduga kalau dirinya adalah seorang gay karena dia enggak berbicara ataupun berpenampilan seperti kelompok LGBT. Makanya, enggak heran kalau hingga saat ini belum ada karakter LGBT yang diperankan oleh Gibson di film.
Selain itu, Gibson juga sempat kena kecaman dari kelompok LGBT karena film Braveheart (1995) yang disutradarai, diproduksi, serta dibintangi olehnya. Sebab, dalam film tersebut sosok Edward II digambarkan sebagai homoseksual yang bertingkah laku layaknya wanita. Pembentukan sifat karakter tersebut pun diduga dilakukan oleh Gibson untuk mengolok-olok tingkah laku kaum LGBT.
3. Darren Criss
Meski punya orientasi seksual straight, Darren Criss sebenarnya pernah terlibat sebagai karakter homoseksual dalam beberapa proyek yang dibintanginya. Mulai dari sosok Blaine Anderson dalam serial musikal Glee hingga pembunuh bernama Andrew Cunanan di American Crime Story: The Assassination Of Gianni Versace. Namun, pada 2018 Criss menyatakan bahwa dia ogah memerankan karakter gay lagi.
Meski begitu, alasan aktor Hollywood tersebut ogah bermain sebagai karakter dari komunitas LGBT lagi bukan karena dia seorang anti-LGBT. Hal ini karena kini dia berpikir bahwa karakter dengan orientasi seksual LGBT harus diperankan oleh aktor yang merupakan bagian dari komunitas tersebut juga. Mengingat dirinya straight, Criss pun kini sudah enggak mau memerankan karakter homosesksual lagi.
4. Natalie Cassidy
Natalie Cassidy memang cukup asing dalam dunia perfilman Hollywood. Hal ini karena dia lebih dikenal sebagai salah satu pemain dari EastEnders, sebuah opera sabun asal Inggris yang telah berlangsung sejak 1985 hingga saat ini. Dalam serial tersebut, Cassidy pun memerankan sosok Sonia Fowler yang telah dia perankannya sejak 1993 ketika dia masih berusia 10 tahun.
Namun, pada 2007 Cassidy sempat memutuskan untuk hengkang dari serial yang telah membesarkan namanya tersebut karena berbagai macam alasan. Salah satu alasan tersebut adalah karena karakter yang diperankannya tiba-tiba dikisahkan menjalani hubungan selingkuh dengan seorang wanita. Hal ini pun secara enggak langsung membuat karakternya menjadi seorang lesbian.
Menariknya, pada 2010 Cassidy akhirnya kembali membintangi EastEnders sebagai karakter lamanya yang tetap dikisahkan sebagai lesbian. Namun, karakternya tersebut benar-benar enggak tampak terlihat seperti seorang lesbian, bahkan ketika bersama pasangan sesama jenisnya. Akibat hal ini, Cassidy bahkan mendapat kritik pedas dari berbagai kalangan karena dianggap enggak niat memerankan karakter lesbian.
5. Scarlett Johansson
Pada 2018 lalu, Scarlett Johansson sempat digaet untuk membintangi film Rub and Tug sebagai karakter bernama Dante “Tex” Gill yang merupakan seorang transgender pria. Namun, pada tahun yang sama Johansson akhirnya memutuskan untuk mundur dari proyek film tersebut. Sebab, enggak lama setelah Johansson diumumkan sebagai pemeran karakter transgender, dia langsung mendapat kecaman dari kelompok LGBT.
Kecaman tersebut pun berkaitan dengan pernyataan sang pemeran Black Widow di MCU ini beberapa tahun sebelumnya bahwa dia seharusnya berhak memerankan karakter dari latar belakang apapun. Nah, keterlibatan Johansson sebagai transgender di film itu pun dianggap oleh banyak orang kalau dia seolah meremehkan enggak ada aktor dari komunitas LGBT sungguhan yang bisa memerankan karakternya.
Hasilnya, Johansson pun mundur untuk menghormati komunitas LGBT dan berjanji enggak akan memerankan karakter dari kelompok tersebut lagi. Setelah ditinggal Johansson, tim produksi Rub and Tug pun kabarnya mencari aktor Hollywood transgender sungguhan untuk peran terserbut. Namun, hingga saat ini belum ada kabar terkait pengganti sang aktris dan bahkan kemungkinan dibatalkan.
***
Nah, itulah sejumlah aktor Hollywood yang menolak perankan karakter LGBT. Dari sejumlah aktor tersebut, manakah yang enggak kalian sangka menolak perankan karakter LGBT? Share pendapat kalian di bawah dan ikuti terus KINCIR untuk artikel menarik seputar film lainnya, ya!