Review Film Virgo and the Sparklings (2023)

Virgo and the Sparklings
Genre
  • superhero
Actors
  • Adhisty Zara
  • Ashira Zamita
  • Bryan Domani
  • Mawar Eva de Jongh
  • Satine Zaneta
Director
  • Ody C. Harahap
Release Date
  • 02 March 2023
Rating
2 / 5

*Spoiler Alert: Review film Virgo and the Sparklings mengandung bocoran yang bisa saja mengganggu kamu yang belum menonton.

Pada November 2022, Screenplay Bumilangit merilis film kedua di Jagat Sinema Bumilangit, yaitu Sri Asih (2022). Kurang lebih empat bulan setelah perilisan Sri Asih, Screenplay Bumilangit kini merilis film ketiga di Jagat Sinema Bumilangit, yaitu Virgo and the Sparklings, yang menjadi pengenalan karakter superhero baru bernama Riani atau Virgo.

Virgo and the Sparklings digarap oleh Ody C. Harahap, sosok yang juga menyutradarai Hit & Run (2019) dan Orang Kaya Baru (2019). Karakter utama film ini, yaitu Riani atau Virgo, diperankan oleh Adhisty Zara. Selain Zara, film ini juga dibintangi Mawar de Jongh, Bryan Domani, Satine Zaneta, Ashira Zamita, dan aktor muda ternama lainnya.

Virgo and the Sparklings berkisah tentang remaja cewek SMA bernama Riani yang sering pindah-pindah sekolah karena tidak bisa mengontrol kekuatannya, hingga akhirnya dia pindah ke salah satu SMA negeri di Bandung. Di sekolah barunya, Riani bertemu teman-teman baru dan mereka membentuk sebuah band. Di saat Riani dan teman band-nya hendak mengikuti kompetisi musik, suatu kekacauan terjadi di Bandung.

Review film Virgo and the Sparklings

Proyek Bumilangit paling cheerful dengan beberapa konflik yang terasa dipaksakan

Review film Virgo and the Sparklings
Review film Virgo and the Sparklings Via Istimewa.

Kehadiran Virgo and the Sparklings bisa dibilang sebagai angin segar buat Jagat Sinema Bumilangit. Berbeda dengan Gundala (2019) dan Sri Asih (2022) yang cenderung gelap dan mengangkat konflik berat, Virgo and the Sparklings hadir penuh warna dengan konsepnya yang cheerful dan sangat remaja. Film ini seakan menjadi bukti bahwa kisah tentang superhero Indonesia bisa disajikan dengan konsep yang fleksibel.

Virgo and the Sparklings mengangkat konflik yang relate dengan kehidupan remaja, mulai dari bullying, rebutan cowok, pertengkaran antarsahabat, menyeimbangkan urusan sekolah dan mengejar mimpi, hingga hubungan anak dan orang tua. Saking banyaknya konflik remaja yang diangkat di film ini, ada beberapa konflik yang terasa dipaksakan supaya Riani terlihat memiliki banyak konflik di tengah pencarian jati dirinya sebagai superhero.

Dari keseluruhan cerita Virgo and the Sparklings, konflik yang paling mengganggu adalah ketika Riani disalahkan teman-temannya karena terlambat menyelamatkan orang kesurupan saat mereka sedang konser. Padahal, Riani terlambat karena mengejar dalang di balik kasus kesurupan tersebut. Kemarahan teman-temannya Riani yang enggak jelas dasarnya terasa sekali dibuat supaya Riani punya konflik dengan temannya sendiri.

Lalu, hal mengganjal lainnya dari film ini adalah tentang bagaimana orang tuanya Riani menyikapi kekuatan anaknya. Rasanya cukup aneh mengetahui orang tuanya Riani sekian lama bersikap menutupi atau tidak acuh terhadap kekuatannya anaknya dengan alasan melindungi Riani. Ditambah lagi, film ini sama sekali tidak menjelaskan mengapa Riani bisa mendapatkan kekuatannya. Apakah misteri tersebut sengaja disimpan untuk kemunculan Riani selanjutnya di Jagat Sinema Bumilangit?

Mawar de Jongh terlihat sangat meyakinkan sebagai villain

Review film Virgo and the Sparklings
Review film Virgo and the Sparklings Via Istimewa.

Virgo and the Sparklings menampilkan band The Virgos yang personelnya terdiri dari Riani (Adhisty Zara), Ussy (Satine Zaneta), dan Monica (Ashira Zamita). Lalu, The Virgo diurus oleh seorang manajer bernama Sasmi (Rebecca Klopper). Chemistry Zara, Satine, Ashira, dan Rebecca berhasil terbangun dengan sangat baik di sepanjang film. Ditambah lagi, mereka juga cukup berhasil membawakan karakter masing-masing yang kepribadiannya berbeda-beda.

Karakter yang tergabung dalam The Virgos memang jadi bintang utama di film ini. Namun, penampilan Mawar de Jongh sebagai Carmine malah yang paling memorable. Padahal, screentime Mawar di film ini bisa dibilang enggak sebanyak Zara, Satine, Ashira, dan Rebecca.

Penampilan Mawar yang paling mencuri perhatian ketika karakternya mulai memasuki klimaks Virgo and the Sparklings. Masuk momen ini, Mawar berhasil menampilkan kesedihan sekaligus amarahnya Carmine di balik perbuatan jahatnya. Ditambah lagi, aktingnya Mawar ketika berada di panggung Stardom terlihat sangat meyakinkan dan mengintimidasi sebagai villain.

Kualitas CGI yang kurang konsisten, tetapi soundtrack-nya bikin candu telinga

Review film Virgo and the Sparklings
Review film Virgo and the Sparklings Via Istimewa.

Film Jagat Sinema Bumilangit sebelumnya, yaitu Sri Asih, berhasil menciptakan benchmark baru dalam industri efek visual Indonesia. Nah, Virgo and the Sparklings turut menampilkan efek visual yang cukup terdepan untuk ukuran film Indonesia. Namun secara kualitas, CGI yang ditampilkan Virgo and the Sparklings tidak sekonsisten Sri Asih.

Ada beberapa momen yang terlihat jelas bahwa CGI-nya kurang halus, khususnya di beberapa momen yang memperlihatkan Riani sedang terbang. Walau begitu, visual cerah dan penuh warna yang ditampilkan film ini cukup berhasil memanjakan mata dan membuat visual filmnya terasa tidak monoton.

Elemen lain yang sebenarnya menjadi highlight terbesar dari Virgo and the Sparklings adalah berbagai soundtrack yang berkumandang di sepanjang film. Pemilihan lagu-lagunya benar-benar sesuai mewakili spirit utama dari Virgo and the Sparklings. Momen musikal dari film ini juga terasa semakin asyik karena aksi Zara, Satine, dan Ashira terlihat sangat meyakinkan dalam memerankan anak band.

***

Virgo and the Sparklings berhasil memberikan warna baru bagi Jagat Sinema Bumilangit, yang mana dua film sebelumnya hadir dengan nuansa lebih gelap. Ditambah lagi, film ini menampilkan beberapa momen musikal yang membuat film superhero ini terasa lebih fresh. Konflik yang diangkat juga relate dengan kehidupan remaja pada umumnya. Sayangnya, ada beberapa konflik yang terasa dipaksakan dan penyelesaiannya pun cukup cheesy.

Setelah baca review film Virgo and the Sparklings, apakah kamu jadi tertarik menonton film superhero Indonesia ini? Buat yang sudah menonton, jangan lupa bagikan pendapat kamu tentang film ini, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.