Setelah ditunda beberapa kali karena pandemi Corona, Disney akhirnya membuat keputusan besar dengan membatalkan penayangan Mulan di bioskop dan merilis film tersebut di layanan streaming milik mereka, yaitu Disney+. Ini berarti kalian harus berlangganan Disney+ untuk bisa melihat kisah salah satu putri Disney tersebut.
Semakin dekat dengan perilisannya, Disney merilis video promosi terbaru yang menampilkan kesan dan pesan sutradara Mulan, yaitu Niki Caro, dalam menggarap film tersebut. Sambil mendengarkan kata-kata dari Caro, kalian bakal melihat berbagai video behind the scene, termasuk bagaimana pemeran Mulan, yaitu Liu Yifei, melakukan latihan fisik untuk persiapan perannya. Yuk, simak videonya!
Caro mengungkapkan pada video di atas bahwa mereka memberikan pelatihan fisik yang sangat melelahkan kepada Yifei. Menurut Caro, Yifei adalah seorang ahli bela diri yang ulung dan selalu melakukan yang terbaik saat proses syuting. Kalian bisa melihat Yifei melakukan latihan pedang dan memanah pada video di atas.
Selain terpukau dengan aksinya Yifei, Caro juga mengaku sangat senang saat pengambilan adegan yang memperlihatkan kemampuan bela diri pemeran Commander Tung, yaitu Donnie Yen. Caro kagum dengan cara Yen mengayunkan pedang dengan sangat cepat hingga sang sutradara harus mengambil ulang adegan tersebut dalam tampilan slow motion.
Perjuangan Yifei demi membintangi Mulan memang enggak mudah. Selain harus melalui pelatihan fisik yang keras, Yifei juga harus mengalahkan ratusan aktris yang mengikuti audisi untuk memerankan sang putri Disney. Yifei juga sempat tersandung kontroversi karena mendukung tindakan kekerasan yang dilakukan polisi Hong Kong pada Juni tahun lalu.
Sebelum diputuskan tayang di Disney+ pada 4 September 2020, Mulan seharusnya ditayangkan di bioskop pada 27 Maret 2020. Namun karena pembukaan bioskop yang belum pasti, Disney akhirnya menyerah dan memilih penayangan di layanan streaming mereka. Keputusan tersebut pun menuai kontroversi hingga asosiasi bioskop Inggris mengecam penayangan Mulan di Disney+.
Apakah kalian antusias menyaksikan kisah putri Disney asal Tiongkok ini dalam bentuk live action? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!