Film rating dewasa pastinya hanya bisa dinikmati oleh penonton yang terbatas. Namun, ada film Hollywood rating “R” yang mampu menembus 1 miliar dolar, loh!
Sudah bukan rahasia lagi bahwa setiap film selalu diklasifikasikan sesuai umur target penontonnya. Nah, film Hollywood yang dikhususkan untuk penonton berusia 18 tahun ke atas sudah pasti bakal mendapatkan rating “R” (Restricted). Dengan sistem rating umur pada film, diharapkan agar penonton dapat cerdas dalam menikmati film yang sesuai dengan umurnya.
Akibat target penonton yang lebih terbatas, film Hollywood rating “R” terkadang sulit bersaing dengan film yang bisa dinikmati oleh remaja atau penonton segala umur. Walau begitu, film rating “R” berikut ini terbukti mampu mendapatkan pendapatan yang cukup besar. Bahkan, ada film rating “R” yang berhasil mendapatkan pendapatan hingga 1 miliar dolar, loh!
Nah, film Hollywood rating dewasa apa saja yang paling laris?
7. The Passion of the Christ (Pendapatan: Rp8,7 triliun)
Film tentang kisah penyaliban Yesus Kristus memang cukup banyak, namun The Passion of the Christ (2004) bisa dibilang yang paling menggemparkan. Film yang disutradarai oleh Mel Gibson ini lebih fokus pada kisah 12 jam terakhir sebelum kematian Yesus. Film dibuka dengan kejadian Yesus di Taman Getsemani hingga gambaran singkat tentang kebangkitannya.
Yang membuat The Passion of the Christ sempat menghebohkan karena film ini dianggap menampilkan kekerasan yang terlalu berlebihan saat proses pencambukan dan penyaliban Yesus. Gara-gara kekerasannya, The Passion of the Christ bahkan hanya mendapatkan skor 49% di Rotten Tomatoes.
Di tengah kontroversi karena adegan kekerasannya, The Passion of the Christ ternyata tetap berhasil menarik perhatian banyak penonton. Dengan bujet 30 juta dolar (sekitar Rp429 miliar), film ini berhasil mendapatkan pemasukan sebanyak 612 juta dolar (sekitar Rp8,7 triliun). The Passion of the Christ juga masuk dalam tiga nominasi Oscar 2005, yaitu “Best Makeup”, “Best Cinematography”, dan “Best Original Score”.
6. Logan (Pendapatan: Rp8,8 triliun)
Rasanya sulit membayangkan jika karakter Wolverine diperankan oleh aktor selain Hugh Jackman. Sayangnya, Jackman memutuskan mengakhiri tugasnya memerankan Wolverine lewat film Logan (2017). Film yang disutradarai oleh James Mangold ini menjadi penutup dari trilogi film solonya Wolverine.
Di X-Men Origins: Wolverine (2009) dan The Wolverine (2013), kalian bisa melihat kisah tentang Wolverine di masa mudanya. Namun di Logan, kalian akhirnya melihat kisah sang superhero di masa tuanya. Wolverine yang mulai sakit-sakitan di film ini menemukan fakta baru bahwa dia ternyata memiliki anak perempuan yang diberi nama Laura atau X-23.
Banyak penonton yang ternyata enggak mau melewatkan kesempatan melihat penampilan terakhirnya Jackman sebagai Wolverine. Logan terbukti berhasil mendapatkan 620 juta dolar (sekitar Rp8,8 triliun) dari bujet 97 juta dolar (sekitar Rp1,3 triliun). Hebatnya lagi, Logan menjadi film superhero pertama yang masuk nominasi “Best Adapted Screenplay” Oscar.
5. It (Pendapatan: Rp10 triliun)
Cukup banyak novel karangan Stephen King yang diadaptasi menjadi film, salah satunya adalah It (2017). Film ini bahkan menjadi adaptasi live action kedua dari novel It. Sebelumnya, novel tersebut telah diadaptasi menjadi miniserial It yang dirilis pada 1990. It berkisah tentang tujuh anak kecil yang diteror oleh makhluk yang memiliki rupa seperti badut.
It tentu saja menjadi film yang sangat menakutkan bagi orang-orang yang memiliki fobia terhadap badut. Walau begitu, kengerian yang ditawarkan It berhasil menarik minat banyak penonton. Film yang disutradarai oleh Andy Muschietti ini berhasil mendapatkan 702 juta dolar (sekitar Rp10 triliun) dari bujet 35 juta dolar (sekitar Rp500 miliar). It bahkan menjadi film horor terlari sepanjang masa.
4. The Matrix Reloaded (Pendapatan: Rp10,5 triliun)
Jika ngomongin Keanu Reeves, kalian pastinya ingat dengan salah satu film ikonis yang pernah dia bintangi, yaitu The Matrix (1999). Kesuksesan The Matrix membuat sutradara Wachowski Bersaudara percaya diri untuk menggarap sekuelnya yang diberi judul The Matrix Reloaded (2003). Film keduanya berlatar waktu enam bulan setelah kejadian di film pertamanya.
Film sekuel tentunya punya tugas berat untuk bisa menyamai atau melampaui kesuksesan film pertamanya. Kenyataannya, The Matrix Reloaded mampu membuktikan bahwa film kedua bisa lebih sukses dari film pertamanya. Film ini berhasil mendapatkan 742 juta dolar (sekitar Rp10,5 triliun) dari bujet 150 juta dolar (sekitar Rp2,1 triliun). Dari pendapatan tersebut, The Matrix Reloaded menjadi film terlaris di trilogi The Matrix.
3. Deadpool (Pendapatan: Rp11,1 triliun)
Setelah tampil dengan cukup mengecewakan di X-Men Origins: Wolverine, Deadpool akhirnya mendapatkan film solonya pada 2016. Film yang disutradarai oleh Tim Miller ini akhirnya menampilkan penggambaran Deadpool yang benar-benar sesuai dengan komiknya. Aktor yang memerankannya, yaitu Ryan Reyonolds, terbilang sangat sempurna dalam memerankan Deadpool di film solonya.
Walau telah debut di X-Men Origins: Wolverine, kisah Deadpool di film solonya sama sekali enggak berhubungan dengan film tersebut. Deadpool berkisah tentang Wade Wilson yang memburu orang yang telah membuatnya punya kemampuan mutan dan penampilan fisik yang mengerikan. Yap, film ini menjadi kisah asal-usul untuk Deadpool.
Deadpool berhasil menarik minat banyak penonton dengan kisahnya yang kocak sekaligus berdarah-darah. Film ini berhasil mendapatkan pemasukan sebanyak 783 juta dolar (sekitar Rp11,1 triliun) dari bujet 58 juta dolar (sekitar Rp829 miliar).
2. Deadpool 2 (Pendapatan: Rp11,2 triliun)
The Matrix Reloaded bukan satu-satunya film sekuel yang mampu melampaui kesuksesan film pertamanya. Sukses dengan Deadpool, 20th Century Fox jelas saja percaya diri untuk menggarap sekuelnya yang diberi judul Deadpool 2 (2018). Di film ini, kita akhirnya bisa melihat debut karakter mutan lainnya, yaitu Cable dan Domino.
Penggambaran Deadpool di film pertamanya berhasil membuat banyak penonton jatuh hati. Enggak heran bahwa banyak penonton yang antusias untuk menonton film keduanya. Dengan bujet 110 juta dolar (sekitar Rp1,5 triliun), Deadpool 2 berhasil mendapatkan 787 juta dolar (sekitar Rp11,2 triliun). Yap, Deadpool 2 terbukti mampu melampaui kesuksesan film pertamanya.
1. Joker (Pendapatan: Rp15,4 triliun)
Film adaptasi komik, khususnya film adaptasi komik Marvel dan DC, kini menjadi primadona bagi para penikmat film. Setelah dua film Deadpool berada di peringkat kedua dan ketiga film rating “R” terlaris, posisi pertama dipegang oleh film tentang villain ikonisnya DC, yaitu Joker (2019). Film yang disutradarai oleh Todd Phillips ini menyajikan kisah asal-usul alternatifnya Joker.
Joker berkisah tentang Arthur Fleck, seorang badut gagal yang berusaha menjadi komedian stand-up. Namun, kehidupan berat yang dialami Arthur pada akhirnya membuat karakter tersebut terjebak dalam kegilaan yang membuatnya menjadi pribadi yang mengerikan. Di film ini, kalian bisa melihat penampilan keluarga Wayne, termasuk Bruce Wayne versi anak-anak.
Kisah asal-usul Joker yang misterius membuat banyak penonton akhirnya tertarik untuk menonton film ini. Joker menjadi film rating “R” pertama yang berhasil menembus pendapatan 1 miliar dolar! Dengan bujet 55 juta dolar (sekitar Rp786 miliar), Joker berhasil memperoleh pendapatan sebanyak 1,08 miliar dolar (sekitar Rp15,4 triliun). Selain itu, Joker juga membuat Joaquin Phoenix berhasil mendapatkan penghargaan “Best Actor” Oscar 2020.
***
Itulah deretan film Hollywood dengan rating untuk penonton dewasa yang paling laris. Di antara ketujuh film di atas, manakah yang menjadi favorit kalian?