Hayo, siapa yang sudah lupa dengan para aktor yang membintangi seri film Harry Potter?
Film Harry Potter menjadi salah satu waralaba film paling sukses sepanjang masa. Bagaimana tidak, kedelapan filmnya berhasil meraih sekitar 7,7 miliar dolar atau sekitar Rp116 triliun. Angka yang mencengangkan, bukan?
Kesuksesan waralaba film ini tentunya tidak luput dari keterlibatan para pemainnya, beserta peran mereka masing-masing yang membuat seri film Harry Potter menjadi lebih dinanti dan dirindukan.
Sambil throwback untuk mengobati rindu para Potterhead (sebutan untuk penggemar Harry Potter), simak deretan nama pemain film Harry Potter berikut ini, beserta karakter yang mereka mainkan!
Nama-nama pemain Harry Potter
1. Harry Potter (Daniel Radcliffe)
Harry James Potter atau biasa dikenal dengan nama Harry Potter adalah karakter utama pada novel maupun film Harry Potter. Harry merupakan penyihir berdarah campuran yang selamat dari serangan Voldemort. Karena itu, dia juga terkenal dengan sebutan “The Boy Who Lived”.
Orang tua Harry, yaitu James dan Lily Potter, terbunuh pada serangan Voldemort dan menyisakan Harry seorang diri, yang kala itu masih bayi. Setelah kejadian tersebut, Harry dititipkan kepada keluarganya dari kalangan Muggle (manusia biasa). Selama tinggal bersama keluarganya, Harry kerap ditindas.
Pada umur 11 tahun, Harry akhirnya mengetahui bahwa dirinya seorang penyihir. Singkat cerita, dia pun bersekolah di Sekolah Sihir Hogwarts. Lewat hasil seleksi, Harry masuk ke dalam asrama Gryffindor dan bertemu dengan kedua sahabatnya, Ron Weasley dan Hermione Granger.
2. Ron Weasley (Rupert Grint)
Ronald Bilius Weasley atau biasa dikenal Ron Weasley merupakan salah satu sahabat Harry Potter. Seperti nama belakangnya, dia berasal dari keluarga Weasley yang dikenal memiliki banyak anak dan berambut merah.
Ron digambarkan sebagai penyihir berdarah murni yang setia kawan dan juga menghibur karena kelakuannya yang nyeleneh. Ron adalah penyihir yang selalu ada untuk temannya, walaupun sering merasa insecure dan memiliki fobia terhadap laba-laba. Kedua kakak Ron yang bernama Fred dan George juga masih sekolah di Hogwarts dan sering membuat onar.
3. Hermione Granger (Emma Watson)
Hermione Granger adalah sahabat Harry dan Ron yang berasal dari kalangan Muggle karena kedua orang tuanya adalah manusia biasa, Hermione sering sekali di-bully oleh Draco dengan sebutan “Mudblood” atau “Darah Lumpur”. Meski terlahir dari manusia biasa, Hermione adalah sosok penyihir cerdas. Kecerdasan Hermione-lah yang membantu Harry dalam bertualang mencari siapa dirinya.
4. Professor Albus Dumbledore (Richard Harris dan Michael Gambon)
Albus Percival Wulfric Brian Dumbledore atau biasa dikenal Professor Dumbledore adalah seorang kepala sekolah di Hogwarts. Dumbledore digambarkan sebagai sosok penyihir hebat yang bijaksana dan hampir tau segala hal. Dia adalah pendiri Order or the Phoenix.
Siapa yang ikutan sedih ketika melihat adegan Dumbledore dibunuh? Setelah kematiannya, kamu akan tahu sedikit latar belakangnya melalui kisah yang diceritakan saudaranya, yakni Aberforth Dumbledore.
Tahukah kamu bahwa Dumbledore diperankan oleh dua aktor yang berbeda di seri film Harry Potter? Di dua film pertama Harry Potter, Dumbledore diperankan oleh Richard Harris. Namun pada Oktober 2002, Harris meninggal karena penyakit Limfoma Hodgkin. Mulai film ketiga hingga seterusnya, Dumbledore diperankan oleh Michael Gambon.
5. Lord Voldermort (Ralph Fiennes)
Tom Marvolo Riddle atau Lord Voldemort adalah karakter yang tidak boleh dilewatkan dalam film Harry Potter. Nama Voldemort sudah diagungkan sejak film pertama karena dikenal sebagai penyihir gelap yang kejam. Saking kejamnya, masyarakat pun takut menyebut namanya dan biasa menyebutnya dengan sebutan “You Know Who”.
Penyihir yang haus akan kekuasaan dan keabadian ini tidak segan membunuh siapa pun yang melawannya. Voldemort sangat menunggu waktu yang tepat untuk berhadapan dengan Harry karena hanya Harry-lah yang mampu mengalahkannya.
6. Professor Snape (Alan Rickman)
Profesor Snape merupakan guru ramuan dan juga guru pertahanan pada ilmu hitam di Hogwarts. Sejak awal film, ia digambarkan sebagai sosok yang sinis dan membenci Harry Potter.
Namun siapa sangka, ternyata selain menjadi anggota Death Eaters, dia juga termasuk anggota Order of the Phoenix. Melalui film terakhir Harry Potter, kamu akan tahu mengapa Snape selama ini terlihat begitu membenci Harry, padahal Snape sebenarnya sayang dan peduli kepada Harry.
7. Rubeus Hagrid (Robbie Coltrane)
Hagrid adalah penyihir dengan sosok setengah raksasa dan memiliki hati yang lembut. Dia merupakan penyihir yang pertama kali menjemput Harry dari keluarga Dursley untuk sekolah di Hogwarts. Tugas Hagrid adalah sebagai pengawas hewan dan penjaga kunci pekarangan Hogwarts. Hagrid juga sering membantu Harry dan teman-teman dalam menjalankan segala misi.
8. Draco Malfoy (Tom Felton)
Draco Lucius Malfoy merupakan penyihir berdarah murni yang juga sekolah di Hogwarts. Kedua orang tuanya merupakan anggota Death Eaters, begitu juga dengan Draco ketika memasuki usia remaja.
Draco digambarkan sebagai sosok yang licik, penindas, dan manja. Atas utusan Voldemort, dia diperintahkan untuk membunuh Dumbledore. Walau begitu, di hati kecilnya, Draco adalah pribadi yang baik. Oleh sebab itu, dia membantu Harry dalam melawan Voldemort di film terakhir.
9. Sirius Black (Gary Oldman)
Pada awal namanya debut di film, Sirius Black digambarkan sebagai pembunuh kejam yang kabur dari penjara Azkaban. Namun sebenarnya, Sirius adalah sosok penyihir baik sekaligus merupakan sahabat James Potter, ayahnya Harry. Sirius juga merupakan ayah baptisnya Harry dan salah satu anggota Order of the Phoenix.
Padfoot adalah nama lain Sirius ketika dia berubah menjadi sosok anjing hitam besar karena dirinya merupakan Animagi. Sayangnya, Sirius tewas sebelum perang dunia sihir karena dilucuti oleh Bellatrix.
***
Nah, nama-nama di atas masih sedikit dari sekian banyak karakter yang menyukseskan film Harry Potter. Rasanya, membahas satu per satu para pemain di sana tidak akan pernah usai, ‘kan?