Demi Totalitas, 6 Aktor Ini Rela Lakukan Hal yang Enggak Waras!

Setiap aktor memang dituntut untuk berakting secara totalitas. Hal itu bertujuan supaya penonton yang menyaksikan aksinya di layar merasa yakin dengan jalan cerita yang ditampilkan. 

Kendati demikian, ada beberapa aktor yang saking totalitasnya jadi terkesan enggak waras. Demi terlihat nyata, mereka melakukan hal-hal di luar nalar. Siapa saja mereka dan apa saja aksi enggak waras yang mereka lakukan? Selengkapnya bisa kamu baca di bawah ini!

Aktor yang rela lakukan hal yang enggak waras demi totalitas

1. Billy Bob Thorton – Sengaja masukan pecahan kaca di sepatu agar terlihat pincang

Billy Bob Thorton memerankan karakter Karl Childers dalam film Sling Blade. Nah, dalam film itu Billy dicertakan menjadi seorang laki-laki cerdas yang kakinya tidak sempurna. Setiap berjalan, karakter Karl selalu terlihat pincang.

Nah, untuk mendapatkan akting yang maksimal sekaligus konsisten. Billy Bob memasukan pecahan kaca di salah satu sepatunya. Hal itu membuat dia benar-benar kesakitan sehingga ekspresinya di depan kamera sangatlah natural. Selain itu jalan pincangnya pun benar-benar terlihat nyata!

Enggak heran kalau Thorton pengin tampil total. Soalnya, film ini memang dia tulis dan dia sutradarai sendiri. Hasilnya? Film ini berhasil mendapat penghargaan Oscar di sejumlah nominasi pada tahun 1997.

2. Robert de Niro – Bayar Rp370 juta untuk ubah bentuk gigi

Salah satu legenda aktor dunia, Robert de Niro memang aktor yang selalu total dalam memainkan peran. Sudah ratusan film ia bintangi dan hampir semuanya ia lakoni dengan ciamik.

Salah satunya ketika ia berperan sebagai seorang kriminal dalam film Cape Fear. Supaya karakternya benar-benar merasuk pada diri Robert, dia rela menurunkan berat badannya secara drastis. Selain itu, ia juga dengan suka hati merajam tubuhnya dengan sejumlah tato.

Lebih ekstrem, dia mengeluarkan uang sejumlah USD25 ribu atau sekitar Rp370 juta untuk mengubah bentuk struktur giginya. Hal itu dilakukan supaya wajahnya benar-benar terlihat meyakinkan ketikan berperan sebagai karakter Max Cady yang menyeramkan

3. Nicole Kidman – Patahkan tulang rusuk demi terlihat ramping

Sebetulnya Nicole Kidman enggak benar-benar sengaja mematahkan tulang rusuknya. Jadi, ketika dia membintangi karakter Satine di film Mouline Rouge, dia merasa kalau tampilannya harus terlihat ramping.

Oleh karenanya, ketika di ruang rias, Nicole meminta asistennya untuk mengencangkan korset dengan sekuat mungkin. Namun, malang bagi Kidman, karena terlalu kencang menarik korset, tulang rusuknya patah.

Sebelum kejadian itu, rusuk Nicole juga pernah patah ketika berlatih menari dengan Ewan McGregor untuk film yang sama. Saat itu, Ewan yang jadi pasangan menarinya enggak sempat merangkul Nicole, akhirnya aktris berusia 55 tahun itu terjatuh dari tangga dan rusuknya patah.

4. Gary Oldman – Rela keracunan nikotin demi tampil bak Whinston Churcill

Tidak ada yang bisa menampik jika akting Gary Oldman dalam film Darkest Hour benar-benar ciamik. Dia benar-benar berhasil menduplikasi mantan perdana menteri Inggris, Whinston Churcill; dari gaya bicara, gerak tubuh, bahkan cara menghisap cerutu.

Ngomongin soal cerutu, Gary Oldman setiap harinya selama syuting menghabiskan 12 batang cerutu. Bagi aktor yang usianya sudah tidak muda, menghisap cerutu sebanyak itu memang penuh risiko. Hasilnya, setelah syuting, Gary sempat keracunan nikotin. Dirinya harus kontrol ke dokter pribadinya berulang kali karena perutnya bermasalah dengan racun nikotin yang mengendap.

Sebetulnya, Gary Oldman bisa saja menggunakan cerutu palsu untuk tampil di depan kamera. Ia menolak karena hal tersebut membuat penampilannya jadi tidak nyata. Aksi Gary didukung penuh oleh sutradara Joe Wright. Walhasil, aktor berusia 64 tahun itu harus menghisap ratusan cerutu selama proses syuting.

5. Nicolas Craig – Sengaja cabut gigi tanpa bius supaya terlihat kesakitan

Dalam film Birdy, Craig berperan sebagai dokter yang bekerja di Vietnam saat perang. Nah, hidup di tengah peperanagan membuat karakter Al Columbato mengalami cidera yang serius.

Supaya totalitas merasakan cidera seperti yang karakternya alami dalam film, Ncolas Craig melakukan hal di luar nalar! Jadi, dia datang ke dokter gigi langgananya untuk cabut gigi. Memang, saat itu Craig berniat untuk cabut gigi, namun Craig meminta dokternya untuk tidak membius dia. Craig ingin merasakan sakit sungguhan supaya ketika berakting sebagai Columbato, ekspresi nelangsanya lebih terlihat natural.

6. Tony Todd – Menempelkan lebah sungguhan untuk syuting film

Film Candyman mungkin bukan film kriminal yang terkenal. Film ini tak terlalu hits, meski salah satu aktornya telah melakukan totalitas yang cukup berisiko. Jadi, Tony Todd dalam film ini kerap tampil dengan puluhan lebah yang menempel di wajahnya.

Hal tersebut memang bagian dari skenario supaya karakter Daniel Robitaille terlihat menyeramkan. Masalahnya adalah, lebah-lebah yang menempel di wajah Todd adalah lebah asli! Hewan-hewan itu benar-benar menempel di wajah Todd selama syuting.

Risiko yang paling mungkin didapati oleh Todd adalah disengat oleh lebah-lebah itu. Kejadian. lho! Tony Todd disengat 23 kali sepanjang syuting. Untungnya sebelum syuting dilakukan, Todd telah membuat kontrak bahwa jika dirinya disengat lebah, maka dia akan mendapatkan bonus USD1000 per satu sengatan. Jadi karena dia disengat 23 kali, Todd mendapat bonus USD23 ribuatau sekitar Rp345 juta.

***

Enam aktor di atas buktikan kalau totalitas memang enggak ada batasnya! Nah, dari antara enam aktor di atas, siapa yang menurut kamu totalitasnya paling enggak waras?

 

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.