Kenapa Nicolas Cage Bisa Jadi Salah Satu Kameo di The Flash?

*Spoiler Alert: Artikel ini mengandung bocoran film The Flash yang bisa saja mengganggu buat kamu.

The Flash (2023) akhirnya menampilkan konsep multiverse di DC Extended Universe (DCEU). Barry Allen diceritakan mencegah kematian ibunya di masa lalu, sehingga dia terjebak di semesta lain. Seiring berjalannya waktu, Barry sadar bahwa perbuatannya salah hingga mengacaukan kestabilan multiverse. Film ini memperlihatkan bagaimana Barry mengikhlaskan kematian ibunya.

Saat Barry sadar perbuatannya mengacaukan multiverse, kamu bisa melihat beberapa semesta saling bertubrukan di Chronobowl. Ada banyak kameo mengejutkan yang bisa kamu lihat di dalam semesta-semesta yang saling bertubrukan. Namun, ada satu kameo yang paling bikin geger, yaitu penampilan Nicolas Cage yang beraksi sebagai Superman.

Kenapa Cage bisa tampil menggunakan kostum Superman dan berambut gondrong? Ternyata, ada sejarahnya, loh! Tim Burton adalah sosok yang menyutradarai Batman (1989) dan Batman Returns (1992), yang keduanya dibintangi oleh Michael Keaton. Setelah menggarap film Batman, Burton ternyata tertarik menggarap proyek film Superman, yang diberi judul Superman Lives.

Kenapa Nicolas Cage Bisa Jadi Salah Satu Kameo di The Flash?
Kenapa Nicolas Cage Bisa Jadi Salah Satu Kameo di The Flash? Via Istimewa.

Warner Bros. bahkan sudah menyiapkan jadwal rilis untuk Superman Lives, yang direncanakan rilis pada 1998. Nicolas Cage, yang merupakan penggemar berat komik, terpilih untuk memerankan Superman di proyek ini. Burton sengaja memilih Cage sebagai Superman karena yakin aktor tersebut mampu meyakinkan penonton bahwa tidak ada yang bisa mengenali Clark Kent sebagai Superman.

Pengerjaan proyek Superman Lives sebenarnya dikerjakan dengan serius. Cage bahkan sudah melakukan uji coba kostum sebagai Superman dengan rambut gondrong. Namun karena terjadi permasalahan pada naskah, proyek Superman Lives mengalami penundaan hingga akhirnya Warner Bros. membatalkan proyek tersebut pada April 1998.

Setelah berpuluh-puluh tahun, Nicolas Cage akhirnya bisa mewujudkan dirinya sebagai Superman lewat The Flash. Apakah kamu sudah tahu sejarah tersebut saat melihat Superman versi Cage? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.