Meski telah diambil saat proses syuting, sejumlah adegan film Marvel ini malah enggak muncul ketika filmnya dirilis. Padahal, sejumlah adegan ini sangat menarik dan bisa berhubungan proyek MCU lainnya.
Dalam dunia persinemaan, ada sebuah istilah yang dinamakan deleted scene. Hal ini terjadi ketika sebuah adegan yang telah diambil saat proses syuting dihapus atau enggak ditampilkan saat filmnya ditayangkan secara luas karena sebuah alasan tertentu. Hal ini pun berlaku di hampir seluruh produksi film, tak terkecuali film Marvel Cinematic Universe (MCU).
Yap, nyatanya ada banyak adegan di film Marvel yang dihapus meski telah melewati proses syuting. Alasan ini terjadi pun beragam, mulai karena dianggap tak sesuai dengan alur filmnya hingga membuat filmnya jadi punya durasi lebih panjang. Padahal, beberapa deleted scenes film Marvel ada yang sangat menarik dan bisa dibilang berkaitan dengan proyek MCU lainnya sehingga sangat sayang ketika akhirnya dihapus.
Nah, di bawah ini KINCIR akan membahas deretan deleted scenes di film Marvel yang sangat sayang dihapus. Penasaran apa saja? Yuk, simak!
1. Percobaan bunuh diri Bruce Banner (The Incredible Hulk)
Pada film The Incredible Hulk (2008) yang masih dibintangi Edward Norton, Bruce Banner dikisahkan masih belum bisa mengendalikan kemampuan transformasinya menjadi sang raksasa hijau. Hal ini pun kemudian membuat Banner depresi dan akhirnya memutuskan untuk bunuh diri. Momen percobaan bunuh diri ini pun awalnya direncanakan menjadi pembuka dari filmnya sebelum akhirnya dihapus.
Dalam adegan ini, Banner tampak sedang ada di wilayah yang dikelilingi oleh es dan membawa sebuah pistol untuk bunuh diri dengan menembak kepalanya. Namun, sebelum peluru pistol tersebut mengenai kepala, dia langsung berubah menjadi Hulk sehingga sang raksasa hijau tersebut secara enggak langsung menyelamatkan Banner. Setelah kejadian ini, Banner pun dikisahkan mencoba hidup damai dengan Hulk.
Adegan itu pun sangat disayangkan untuk dihapus karena sangat menjelaskan dialog Banner di film The Avengers (2012) yang menceritakan percobaan bunuh dirinya tersebut. Apalagi, di adegan tersebut juga terdapat easter eggs tameng Captain America yang akan berkaitan dengan proyek film Marvel selanjutnya. Namun, kabarnya adegan ini dihapus karena dianggap terlalu kelam untuk pembuka film superhero.
2. Captain America menyesuiakan hidup di dunia modern (The Avengers)
Seperti yang kalian ketahui, Steve Rogers alias Captain America telah hidup sejak era Perang Dunia II sebelum akhirnya membeku di dalam sebuah es selama 70 tahun. Setelah terbangun, dia pun sudah berada di era yang modern dan tentunya sangat berbeda dengan saat dia hidup puluhan tahun sebelumnya. Hal ini tentunya membuat dia harus menyesuaikan hidup di dunia yang sudah modern.
Nah, deleted scene dari film The Avengers (2012) ini pun sangat menjelaskan bagaimana dia menyesuaikan diri dengan era modern. Dalam adegan ini, kita Steve tampak melihat berkas-berkas dari masa lalunya, termasuk beberapa rekannya, seperti Peggy Carter hingga Howard Stark. Setelah itu, dia pun berkeliling kota seorang diri dan bahkan sempat ada cameo dari Stan Lee ketika dia berada di sebuah kafe.
Lewat adegan ini, kita pun diperlihatkan betapa menyendirinya Steve di era modern yang bisa dibilang memperkuat alasan mengapa dia kembali ke masa lalu pada akhir Avengers: Endgame. Sayangnya, adegan ini akhirnya dihapus karena dianggap terlalu panjang sehingga pada filmnya kita langsung ditampilkan dengan momen Steve yang sedang memukul samsak seperti di akhir deleted scene-nya.
3. Quicksilver yang selamat dari tembakan Ultron (Avengers: Age of Ultron)
Lewat film Avengers: Age of Ultron (2015), kita disajikan dengan momen kematian tragis dari Pietro Maximoff alias Quicksilver. Kembaran dari Wanda Maximoff tersebut tewas setelah menyelamatkan Hawkeye dan seorang bocah dari tembakan Ultron. Adegan kematian Quicksilver itu pun dianggap konyol oleh penggemar karena sang superhero punya kemampuan berlari kencang yang harusnya lebih cepat dari peluru.
Namun, tahukan kalian bahwa sebenarnya ada sebuah deleted scenes di mana Quicksilver selamat dari serangan Ultron dan tetap hidup hingga akhir filmnya? Yap, nyatanya Joss Whedon selaku sutradaranya sempat mengambil adegan Quicksilver selamat meski pada akhirnya dihapus. Whedon mengambil adegan tersebut sebagai rencana cadangan jikalau Marvel dan Disney enggak setuju kalau Quicksilver dibuat tewas.
Tentunya, sangat disayangkan mengetahui adegan Quicksilver yang selamat itu dihapus ketika filmnya dirilis. Sebab, Quicksilver adalah salah satu superhero Marvel besar sehingga sangat disayangkan hanya muncul di satu film Marvel saja. Apalagi, kabarnya ada deleted scenes lain, di mana Pietro dan Wanda berada di markas Avengers dengan menggunakan kostum baru pada akhir filmnya.
4. Captain America mengelabui S.H.I.E.L.D. (Captain America: The Winter Soldier)
Pada film Captain America: The Winter Soldier (2014), Steve Rogers dikisahkan sempat menjadi buronan dari organisasi S.H.I.E.L.D. Hal ini karena S.H.I.E.L.D. ternyata dikuasai oleh Hydra yang merupakan organisasi jahat dan menjadi musuh Captain America di film pertamanya. Dalam filmnya yang dirilis di bioskop, kita pun diperlihatkan dengan momen Captain America yang kabur dari markas S.H.I.E.L.D.
Nah, ternyata ada momen tambahan dari adegan kaburnya Captain America tersebut. Sebab, dia mengelabui agen S.H.I.E.L.D. dengan cara menaruh stealth suit (kostum berwarna biru gelap) miliknya di sebuah lapangan basket. Sebab, kostum yang dia gunakan pada awal filmnya tersebut merupakan pemberian S.H.I.E.L.D. sehingga keberadaannya dapat dengan mudahnya dilacak oleh organisasi tersebut.
Adegan ini pun sangat menjelaskan bagaimana Captain America benar-benar bisa menghilang dari organisasi besar seperti S.H.I.E.L.D. usai kabur dari markasnya. Selain itu, deleted scene ini juga secara enggak langsung menjelaskan mengapa Captain America enggak menggunakan stealth suit lagi dan malah memilih mencuri kostum lamanya yang ada di museum untuk pertarungan di akhir filmnya.
5. Tony Stark dan Doctor Strange bertukar kostum (Avengers: Infinity War)
Di film Avengers: Infinity War (2018), Tony Stark dan Spider-Man sempat menyelundup masuk ke kapal milik Ebony Maw untuk menyelamatkan Doctor Strange. Mereka pun akhirnya bisa menyelamatkan Doctor Strange dengan menggunakan ide milik Spider-Man yang mengambil referensi dari film Aliens (1986). Namun, ternyata ada alternatif lain untuk menyelamatkan Doctor Strange di film Marvel tersebut.
Cara alternatif tersebut adalah Tony Stark memberikan armor canggihnya kepada Doctor Strange agar dia bisa dengan mudahnya lepas dari jeratan sihir Ebony Maw. Cara tersebut pun awalnya dikira hanya sekadar concept art saja. Namun, kemudian beredar foto behind the scene yang mengungkap bahwa momen tersebut sudah dilakukan proses syuting, tapi akhirnya dihapus pada versi filmnya.
Bahkan, beredar juga foto behind the scene yang memperlihatkan Tony Stark menggunakan Cloak of Levitation milik Strange yang mengartikan bahwa keduanya bertukar kostum di momen tersebut. Entah apa alasan di balik mengapa adegan ini pada akhirnya dihapus. Namun, tentunya hal ini sangat disayangkan karena tentunya momen tersebut akan membuat momen penyelamatan Doctor Strange lebih epik.
6. Penghormatan terakhir Avengers kepada Tony Stark (Avengers: Endgame)
Mungkin sudah banyak dari kalian yang mengetahui tentang deleted scenes dari film Avengers: Endgame (2019) yang viral ini. Yap, deleted scene ini menampilkan momen kematian Tony Stark usai mengorbankan dirinya untuk mengalahkan Thanos dengan menggunakan Infinity Stone. Meski di versi bioskopnya kita juga disajikan dengan adegan kematian Tony, momen deleted scenes ini terasa lebih emosional.
Di adegan tersebut, para anggota Avengers lainnya menghadap Tony sembari bertekuk lutut dan menundukkan kepala. Gestur tersebut pun secara enggak langsung mengartikan bahwa mereka sangat menghormati Tony yang telah mengorbankan nyawanya untuk kepentingan dunia. Tak cuma itu, momen deleted scene ini juga menegaskan bahwa Tony adalah sosok yang sangat penting bagi Avengers.
Selain sebagai bentuk penghormatan kepada Tony Stark, hal yang bikin adegan ini disayangkan terhapus karena menjelaskan kepergian dari Gamora. Sebab, sewaktu para anggota Avengers bertekuk lutut, Gamora terlihat pergi menjauh setelah memandang Tony. Hal ini pun sedikit menjelaskan hilangnya Gamora di akhir filmnya meski memang enggak diketahui juga pergi ke mana.
7. Spider-Man menghentikan aksi perampokan (Spider-Man: Far from Home)
Selain adegan penghormatan kepada Tony Stark, deleted scene dari film Spider-Man: Far from Home (2019) ini juga sempat viral di media sosial. Adegan ini melanjutkan momen Peter Parker yang pergi usai acara penggalangan dana yang digelar oleh Aunt May dan Happy Hogan. Setelah itu, Peter yang masih mengenakan kostum Iron Spider pun berpatroli dan mencoba menghentikan aksi perampokan di sebuah restoran.
Dalam deleted scene ini, kita pun diperlihatkan dengan betapa mudahnya sang Spider-Man menghentikan sekelompok perampok yang padahal menggunakan senjata api. Cara dia mengalahkan para perampok tersebut pun dibuat dengan cara menyenangkan dan enggak tegang sama sekali. Lalu, di bagian akhir, Spider-Man juga tampak akrab berinteraksi dengan beberapa polisi terkait perampokan tersebut.
Adegan tersebut pun dihapus. Padahal, akan jadi adegan menarik, karena mencerminkan sifat khas Spider-Man yang ada di komiknya serta julukannya, yaitu “Friendly Neighborhood Spider-Man”. Apalagi, sepanjang filmnya kita lebih disajikan dengan petualangan Spider-Man di Eropa dan hanya berfokus menghentikan villain besar saja.
Special Mention: Adegan Ray Sahetapy di Captain America: Civil War (2016)
Pada 2020, media sosial di Tanah Air sempat dihebohkan dengan beredarnya adegan aktor termana Indonesia, Ray Sahetapy, di film Captain America: Civil War. Di adegan tersebut, Ray berperan sebagai seorang juru lelang dari sejumlah properti milik organisasi Hydra. Nah, salah satu barang yang dilelang tersebut adalah buku merah yang berisikan kode untuk mencuci otak Bucky alias The Winter Soldier.
Salah satu orang yang tertarik untuk memiliki buku tersebut adalah Baron Helmut Zemo yang ingin menggunakannya untuk memecah belah Avengers dengan memperalat Bucky. Zemo pun telah menyiapkan sebuah gas beracun yang menewaskan sejumlah orang di ruangan tersebut, termasuk karakternya Ray Sahetapy. Setelah itu, Zemo pun mengambil buku merah tersebut dan pergi dari lokasi.
Adegan ini pun akhirnya dihapus pada versi filmnya. Sebab, menurut Joe Russo selaku sutradaranya, di adegan itu akting dari Ray Sahetapy lebih menonjol ketimbang Zemo yang seharusnya menjadi fokus utamanya. Tentunya, sangat disayangkan adegan ini dihapus karena kapan lagi kita bisa melihat seorang aktor Indonesia muncul dalam film Marvel.
***
Nah, itulah sejumlah adegan menarik di film Marvel yang sayangnya dihapus. Dari sejumlah adegan tersebut, manakah yang paling kalian sayangkan enggak muncul di filmnya? Share pendapat kalian di bawah dan ikuti terus KINCIR untuk artikel menarik seputar film lainnya, ya!