10 Serial dan Film Marvel yang Siap Tayang Sepanjang 2021

Setelah absen pada 2020, beragam serial dan film Marvel siap menghibur kembali sepanjang 2021.
-Serial atau film Marvel manakah yang paling kalian nantikan?

Penggemar Marvel Cinematic Universe (MCU) bisa dibilang memiliki tahun yang ‘kelam’ sepanjang 2020. Soalnya, adanya pandemi Corona yang membuat sejumlah proyek serial dan film Marvel ditunda perilisannya atau proses produksinya. Hal ini menjadi pertama kalinya sejak 2009 para penggemar enggak disajikan dengan konten MCU satupun dalah setahun penuh.

Namun, rasa kangen penggemar MCU akan siap diobati pada 2021. Bagaimana enggak, Marvel Studios siap merilis 10 serial dan film terbaru mereka yang sempat terhambat oleh pandemi sepanjang 2021. Padahal, normalnya MCU hanya merilis setidaknya tiga hingga empat konten saja setiap tahunnya sebelum adanya penundaan akibat pandemi.

Nah, penasaran apa saja serial dan film Marvel yang siap tayang sepanjang 2021? Langsung saja kalian simak pembahasannya di bawah ini!

1. WandaVision – 15 Januari 2021

Via Istimewa

Serial WandaVision awalnya dijadwalkan menjadi konten MCU terakhir yang tayang pada 2020. Namun, akibat adanya pandemi, serial superhero tersebut kini justru menjadi pembuka dari fase keempat MCU. Serial yang kembali dibintangi oleh Elizabeth Olsen dengan Paul Bettany sebagai Wanda Maximoff dengan Vision ini pun bakal bisa kalian saksikan di layanan streaming Disney+ mulai 15 Januari 2021.

Nantinya, fokus utama dari serial ini adalah Wanda Maximoff yang berusaha untuk mengembalikan Vision yang tewas dibunuh Thanos di Avengers: Infinity War (2018). Salah satu caranya adalah dengan membuat sebuah realita baru yang nantinya berhubungan dengan konsep multiverse. Serial yang memiliki jumlah delapan episode ini nantinya akan langsung nyambung dengan film Doctor Strange 2.

2. The Falcon and the Winter Soldier – 19 Maret 2021

Via Istimewa

Pada 2020, proses produksi dari serial Falcon and Winter Soldier sempat terhambat karena dua kejadian, yaitu gempa bumi saat syuting di Puerto Riko dan juga pandemi Corona. Hal ini bikinn serial tersebut batal tayang pada Agustus 2020 dan akhirnya diundur hingga 19 April 2021. Serial ini nantinya akan mengisi kekosongan setelah WandaVision tamat pada episode kedelapannya di Disney+.

Buat kalian yang belum tahu, Falcon and Winter Soldier mengambil latar di Amerika Serikat yang tingkat kriminalitasnya semakin melonjak setelah pensiunnya Captain America. Oleh karena itu, Bucky Barnes (Sebastian Stan) dan Sam Wilson (Anthony Mackie) selaku pewaris resmi dari identitas Captain America mencoba memulihkan keadaan dunia seperti sebelumnya.

3. Black Widow – 7 Mei 2021

Via Istimewa

Menjadi kebalikan dari WandaVision, Black Widow justru awalnya merupakan konten Marvel pertama yang akan dirilis pada 2020 sekaligus membuka fase keempat dari MCU. Namun, akibat pandemi, film Marvel ini pun terpaksa diundur hingga 2021 meskipun sudah merilis sejumlah trailer ataupun klip pendek sejak 2019.

Film Marvel yang dibintangi oleh Scarlett Johansson sebagai Natasha Romanoff alias Black Widow ini akan mengisahkan kehidupan sang superhero wanita setelah momen Captain America: Civil War (2016). Dia pun harus menghadapi masa lalu kelamnya sebagai mantan agen rahasia Rusia sebelum akhirnya menjadi bagian dari kelompok superhero Avengers.

4. Loki – Mei 2021

Via Istimewa

Dalam film Avengers: Endgame (2019), ada adegan Loki (Tom Hiddleston) dari masa lalu yang kabur dengan menggunakan Tesseract. Nah, serial Loki ini pun bakal mengisahkan petualangan sang adik Thor dari masa lalu tersebut yang menjelajah timeline alternatif. Hal ini membuatnya ditangkap oleh Time Variance Authority alias TVA karena telah merusak kestabilan timeline dengan melakukan perpindahan ruang-waktu.

Fokus utama dari serial ini nantinya terletak pada Loki yang kabur dari TVA sehingga menjadi buronan oleh organisasi tersebut. Kevin Feige selaku presiden Marvel Studios bahkan mengungkapkan bahwa serial ini nantinya bergenre seperti crime-thriller. Kalau kalian berminat, serial ini mulai tayang pada Mei 2021 di Disney+ dengan menggantikan slot tayang dari Falcon and Winter Soldier.

5. Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings ­– 9 Juli 2021

Via Istimewa

Proses syuting dari Shang-Chi pun telah rampung pada Oktober 2020 meski sempat mengalami penundaan di awal tahun tersebut akibat adanya pandemi COVID-19. Hebatnya, film Marvel ini berhasil menyelesaikan proses syutingnya di tengah pandemi tanpa adanya satupun kru atau pemain yang dinyatakan positif COVID-19. Film superhero terbaru dari Marvel ini pun siap tayang di bioskop pada 9 Juli 2021.

Sinopsis dari film ini mengisahkan sosok Shang-Chi (Simu Liu) yang terperosok dalam jaringan misterius dari organisasi Ten Rings. Hal ini pun membuat ahli bela diri dari semesta Marvel tersebut harus menghadapi masa lalu yang dia kira telah ditinggalkan olehnya. Nantinya, kita akan ditampilkan dengan sosok Mandarin asli yang menjadi pemimpin dari organisasi Ten Rings sekaligus villain dari film Marvel ini.

6. What If…? – Musim Panas 2021

Via Istimewa

What If…? merupakan serial animasi berkonsep antologi dari Marvel Studios. Dalam serial animasi yang siap tayang di Disney+ pada pertengahan 2021 ini, kita akan disajikan dengan sejumlah skenario alternatif yang mungkin terjadi di semesta MCU. Salah satu contohnya adalah bagaimana jadinya jika serum super soldier diberikan kepada Peggy Carter, bukan Steve Rogers seperti yang kita ketahui.

Menariknya, pengisi suara dari sejumlah karakter yang ada dalam serial animasi tersebut nantinya adalah aktor dari masing-masing tokoh yang sudah pernah muncul di MCU. Bahkan, mendiang Chadwick Boseman juga telah melakukan proses dubbing-nya untuk karakter T’Challa dalam serial animasi ini.

7. Eternals – 5 November 2021

Via Istimewa

Proyek dari film Marvel berjudul Eternals yang satu ini sebenarnya sudah selesai produksi sejak awal 2020 lalu dan direncanakan rilis pada November 2020 sebelum akhirnya ditunda karena pandemi. Pihak Marvel Studios pun tampaknya masih menutup rapat informasi terkait film superhero ini. Soalnya, hingga artikel ini ditulis Marvel belum merilis trailer atau poster resminya.

Meski begitu, film Eternals yang dibintangi oleh sejumlah bintang Hollywood seperti Angelina Jolie dan Richard Madden ini telah merilis sinopsisnya. Film Marvel ini mengisahkan sejumlah anggota ras alien bernama Eternals yang telah hidup selama ratusan tahun secara diam-diam di Bumi. Mereka pun kemudian harus bersatu kembali untuk melawan alien jahat bernama Deviants yang mengancam kehidupan Bumi.

8. Spider-Man 3 – 17 Desember 2021

Via Istimewa

Di penghujung 2020, proyek film Spider-Man 3 yang kembali dibintangi oleh Tom Holland sebagai sang superhero beberapa kali membuat ramai media sosial. Hal ini karena film tersebut akan menampilkan sejumlah villain dari beberapa film Spider-Man terdahulu dengan pemeran yang sama. Tak cuma itu, ada rumor juga kalau film ini akan turut menghadirkan Andrew Garfield dan Tobey Maguire kembali sebagai Spider-Man.

Meski begitu, belum diketahui sinopsis atau judul resmi dari film solo ketiga Spider-Man di MCU ini. Namun, film Marvel ini diduga kuat akan menghadirkan konsep multiverse karena turut melibatkan Doctor Strange sebagai salah satu karakternya. Bahkan, film ini juga nantinya akan terhubung langsung dengan Doctor Strange: In the Multiverse of Madness yang mengedepankan konsep multiverse.

9. Hawkeye – Akhir 2021

Via Istimewa

Serial Hawkeye kembali dibintangi oleh Jeremy Renner sebagai Clint Barton alias sang pemanah ulung di Avengers yang dikenal dengan sebutan Hawkeye. Fokus utama dari serial ini nantinya adalah pewarisan identitas Hawkeye kepada seorang superhero cewek muda bernama Kate Bishop yang diperankan oleh Hailee Steinfeld. Serial ini pun sudah memulai proses syutingnya dan direncanakan tayang di Disney+ pada akhir 2021.

10. Ms. Marvel – Akhir 2021

Via Istimewa

Sama seperti Hawkeye, serial Ms. Marvel juga direncanakan tayang di Disney+ pada akhir 2021 dan telah memulai proses produksinya beberapa waktu lalu. Menariknya, serial ini dibintangi oleh Iman Vellani yang merupakan aktris pendatang baru dan menjadi debutnya di dunia akting. Sayangnya, belum diketahui sinopsis resmi dari serial superhero Marvel yang satu ini.

***

Nah, itulah sejumlah serial dan film Marvel yang siap meramaikan 2021. Semoga saja sejumlah proyek terbaru MCU lagi enggak mengalami hambatan lagi dan diundur seperti pada 2020 ini, ya.

Dari sejumlah serial dan film Marvel rilisan 2021 tersebut, manakah yang paling kalian tunggu? Share pendapat kalian di bawah dan ikuti terus KINCIR untuk artikel menarik seputar film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.