6 Ciri Khas Film-Film Wes Anderson

Lebih dekat dengan Wes Anderson, sutradara yang kini viral di medsos


Berkiprah sejak tahun 1996, kini nama Wes Anderson ramai diperbincangkan banyak orang dalam beberapa waktu terakhir. Semua karena trend media sosial yang membuat video pendek ala Wes Anderson. Sutradara ini sudah menukangi belasan film dalam karier penyutradaraannya. Hanya saja ia punya ciri khas yang nyaris selalu ia bawa dalam karya-karyanya.

Buat kamu yang mau mengenal lebih jauh dengan sutradara kelahiran tahun 1969 ini. Berikut ini adalah sederet ciri khas film-film yang disutradarainya dan mungkin jadi referensi buat kamu untuk membuat konten ala Wes Anderson.

Ciri film Hollywood garapan Wes Anderson

1. Warna Pastel

Ciri film Wes Anderson.
Ciri film Wes Anderson. Via Istimewa.

Sutradara berusia 53 tahun ini sangat gemar membungkus cerita dengan warna pastel. Sebut saja film The Grand Budapest Hotel, French Dispatch atau Moonrise Kingdom. Ketiga film ini menggunakan warna yang senada. Warna warni pastel yang sederhana membuat filmnya punya kesan riang. Hanya saja jalan ceritanya kadang enggak semenyenangkan pilihan tone warna yang dipakai.

Kalau kamu mau bikin konten dengan konsep yang sama, pastiin tone warnanya udah sama, ya. Kalau mau lebih niat lagi, pakai outfit yang emang sudah dikonsep dengan warna pastel yang kadung jadi ciri khas sang sutradara.

2. Pengambilan gambar yang simetris

Film-film Wes Anderson.
Film-film Wes Anderson. Via Istimewa.

Sepertinya Wes Anderson adalah orang yang perfeksionis saat menggarap sebuah film. Salah satu bukti ke perfeksionisan dia adalah banyak sekali gambar adegan yang ia buat dengan sudut pengambilan simetris. Wes Anderson kerap menaruh kameranya di tengah dan membiarkan objek melakukan sebuah aktivitas dalam sudut pandang tersebut.

Butuh seorang sinematografer yang andal untuk mengerjakan keinginannya ini. Sebab jika salah, adegan yang hendak ditampilkan justru enggak enak untuk dilihat. Bertahun-tahun menukangi film, ia lebih suka kerja sama dengan Robert Yeoman untuk jadi sinematografernya.

3. Kerap ambil gambar dengan Over Head Shoots

Via Istimewa

Selain gemar mengambil gambar dengan sudut yang begitu simetris, sutradara kelahiran 1969 ini juga gemar sekali menangkap adegan dengan gaya Over Head Shoots. Biasanya adegan-adegan yang menggunakan Over Head Shoots diambil untuk merekam sebuah objek. Teknik ini dipakai karena punya kelebihan untuk memperlihatkan objek dengan detail.

Over Head Shoots adalah teknik merekam gambar dari atas dan membiarkannya obkek tersebut diperlakukan sebagaimana keinginan ceritanya. Tujuannya adalah membuat penonton merasasakan POV si karakter ketika melihast objek di hadapannya.

4. Tracking Shots

Via Istimewa.

Satu lagi kegemaran Wes Anderson ketika menggarap sebuah film, ia berulang kali menerapkan teknik Tracking Shots. Cara ini akan membuat penonton serasa mengikuti karakter dalam film. Butuh ketelitian untuk menggarap adegan dengan Tracking Shots, sebab kalau salah mengulang kembali adegannya pasti akan membutuhkan waktu yang enggak sebentar.

Tapi kalau kamu berhasil dengan rapih menggarap sebuah adegan dengan teknik ini, hasilnya akan berpengaruh pada konsep yang sedang kamu buat. Tracking shot memang akan membuat penonton mengikuti adegan yang sedang kamu rangkai. Selain Wes Anderson, beberapa sutradara juga gemar menggarap sebuah adegan dengan teknik ini seperti Stanley Kubrick, Sam Mendes, atau juga Alejandro Inarrit. 

5. Pakai font futura

Via Istimewa.

Enggak ada alasan yang pasti kenapa Wes Anderson suka banget sama font ini, dalam sejumlah film yang ia buat, beberapa kali Wes Anderson menggunakan font Futura untuk melengkapi cerita. Font ini memang sederhana dan mudah diterapkan di segala situasi, enggak terlalu tebal dan enggak terlalu tipis. Font futura juga bukan font yang teralu kaku sekaligus enggak terlihat ribet juga. Uniknya lagi, font ini cocok dikombinasikan dengan warna apapun.

Kalau kamu berniat membuat konten ala Wes Anderson di sosial media kamu, font futura ini harusnya juga kamu perhatikan supaya apa yang dilakukan oleh Wes Anderon dalam film-filmnya benar-benar bisa kamu terapkan dalam konten media sosial bikinanmu.

6. Musik yang unik

Via Istimewa

Jika pengambilan gambar, warna sampai font sudah diperhatikan, terakhir kamu juga perlu memikirkan backsound apa yang tepat. Wes Anderson adalah salah satu sudtradara yang tahu betul harus menyelipkan backsound apa untuk film yang tengah ia tukangi. Kebanyakan backsound dari film yang ia buat cenderung unik.

Sebelum membuat beragam adegan dengan konsep dan teknik pengambilan gambar yang kerap dipakai oleh Wes Anderson, coba bayangkan dan pikirkan dulu backsound apa yang tepat untuk konten kamu.

                                                                       *** 

Ciri khas yang disematkan Wes Anderson seperti jejak yang enggak akan hilang. Dengan gayanya

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.