Bukan One Piece namanya kalau Oda enggak mampu bikin penggemarnya bertanya-tanya. Kalian tentu ikut merayakan ajang Reverie yang diceritakan sebagai rapat khusus bagi semua penguasa dunia yang diadakan di Marijoa. Tentu ajang ini punya peran besar dalam mendefinisikan babak baru untuk cerita One Piece ke depannya.
Banyaknya tokoh serta hal baru yang diungkap dalam Reverie tentu membuat kita bertanya-tanya. Kira-kira, apa saja misteri yang terbalut dalam babak cerita Reverie di One Piece? Yuk, simak penuturan dari KINCIR berikut ini!
1. Topi Jerami Besar, Pertanda Apakah?
Salah satu kejutan paling besar yang diungkap oleh Oda dalam babak cerita Reverie adalah sebuah topi jerami berukuran besar yang tergambar berada di sebuah ruangan bawah tanah. Uniknya, kita juga melihat balutan es yang menutupi topi tersebut sehingga menandakan kalau ruangan ini merupakan semacam kriogenik. Alasan kenapa topi besar itu dibekukan membuat kita garuk-garuk kepala.
Topi jerami telah lama hidup sebagai simbol yang erat di One Piece. Topi yang diberikan oleh Shanks kepada Luffy ini dikatakan sebagai peninggalan dari mendiang raja bajak laut, Gol D. Roger. Adanya topi jerami lain yang disimpan di Marijoa merupakan misteri besar yang belum terjawab. Apakah topi tersebut punya semacam kekuatan hingga harus dibekukan dan disimpan rapat-rapat?
2. Siapakah Im, Orang yang Duduk di Takhta Kosong Marijoa?
Misteri besar lainnya yang bisa kita temukan di Reverie adalah Im, karakter baru yang diperkenalkan sebagai siluet dengan mahkota tinggi. Kita melihat lebih dulu kalau Im masuk ke kamar kriogenik yang menyimpan topi jerami besar. Dia seakan telah melihat pergerakan Luffy serta Blackbeard yang dituding bakal menciptakan perang besar dalam waktu ke depan.
Anehnya, Im jadi sebuah karakter antagonis baru yang diperlihatkan duduk di Takhta Kosong Marijoa. Tempat ini dikatakan tidak boleh diduduki seorang pun lantaran tidak ada penguasa yang berhak menempati takhta tertinggi. Bahkan, Gorosei alias Lima Tetua di Pemerintahan Dunia tunduk langsung kepada Im dan memanggilnya dengan sebutan Im-Sama atau Tuan Im. Apakah ini berarti dia adalah penguasa dunia yang berada dalam bayangan?
3. Mengapa Shanks Akrab dengan Gorosei
Salah satu karakter krusial, Shanks menampakkan dirinya dengan mengejutkan di ajang Reverie. Apa urusannya seorang Yonko bertemu dengan Gorosei secara tiba-tiba? Kemunculannya yang tanpa konflik membuat kita bertanya-tanya, apakah Shanks tidak dianggap sebagai ancaman atau punya peran tertentu? Padahal, Shanks dicurigai jadi salah satu orang yang ikut mengetahui keberadaan One Piece.
Dalam kehadirannya yang sangat mengejutkan itu, Shanks berniat memberi tahu Gorosei soal bajak laut tertentu. Di antara beberapa nama penting, Blackbeard dan Luffy jadi dua nama yang paling penting. Naiknya kekuatan dua Supernova ini tentu diantisipasi oleh Pemerintahan Dunia.
4. Kesepakatan Apa yang Bakal Dibahas Para Raja?
Setiap empat tahun sekali, semua raja dan penguasa dari empat lautan berkumpul di Marijoa. Sebuah acara besar yang disebut sebagai Reverie ini akan mendiskusikan hal-hal baru seputar konflik global di dunia One Piece. Rapat besar yang diadakan di Kastil Pangea ini disebut sangat sakral dan bahkan peperangan antara dua kerajan bisa terjadi jika dua penguasa merasa tersinggung di dalam ruangan tersebut.
Pada ajang Reverie yang kita lihat di One Piece, belum ada tanda-tanda apakah keputusan penting bakal diumumkan. Masuknya Luffy yang diakui sebagai penguasa di lautan baru masuk jadi salah satu agenda yang menarik. Ini berarti pemerintahan dunia telah menganggap Luffy sebagai sosok yang berpengaruh. Apakah dengan begini Luffy bakal jadi sasaran yang cukup diperhitungkan oleh Pemerintahan Dunia?
5. Apa yang Terjadi dengan Kuma?
Di ajang Reverie kita melihat kepastian nasib Kuma. Salah satu raja yang membelot menjadi revolusioner ini dijadikan bahan Pacifista, sebuah robot penghancur milik Pemerintahan Dunia. Di akhir cerita Pulau Sabaody, Kuma menunggu Thousand Sunny selama dua tahun. Sejak saat itu kita tidak lagi melihat Bartholomew Kuma setelah kemanusiaannya direnggut sepenuhnya oleh Vegapunk.
Di ajang Reverie, kita melihat Kuma jadi budak para Bangsawan Dunia. Saint Rosward yang pernah Luffy hajar di Pulau Sabaody mengatakan kalau Kuma jadi salah satu budak paling mahal yang bisa disewa di Marijoa. Hadirnya Kuma bisa jadi punya peran untuk membentuk jalan cerita ke depannya. Bisa saja Kuma bakal lepas dan kembali bergabung dengan Pasukan Revolusioner. Pasalnya, kekuatan buah Nikyu Nikyu no Mi milik Kuma punya kekuatan yang sangat besar.
***
Reverie bakal dilangsungkan selama tujuh hari di Marijoa. Di One Piece, petualangan Luffy bakal berlanjut di Kerajaan Wano sehingga bakal ada kesenjangan cerita yang bakal diperlihatkan sama animasi ini. Di dalam komik Oda berfokus untuk menceritakan usaha Luffy membebaskan Wano dari belenggu Kaido sementara Reverie dibiarkan berjalan dengan sendirinya.
Kira-kira, menurut kalian sendiri bagaimana hasil dari peristiwa Reverie di One Piece nantinya? Jangan sungkan untuk bagikan pendapat kalian di kolom komentar bawah, ya! Terus ikutin juga berita serta tulisan menarik seputar game lainnya hanya di kanal KINCIR!