Ada tiga jenis Buah Iblis yang dikenal dalam semesta One Piece. Selain tipe Logia dan Paramecia, buah bertipe Zoan enggak luput dari pembahasan para penggemar. Perbincangan semakin memuncak ketika para pemakan Buah Zoan terkuat muncul dalam skala besar.
Buah Zoan merupakan buah yang dapat mengubah bentuk pemakannya. Buah ini memiliki tiga jenis bentuk yang menjadi dampaknya. Pertama, Formulir Manusia yang merupakan bentuk alami dari manusia sebelum mengonsumsinya. Kedua, Manusia Bentuk Binatang, memberikan pemakannya berubah bentuk menjadi binatang. Terakhir, Beast Form yang dapat mengubah pemakannya secara utuh.
Zoan sangat efektif dalam pertempuran jarak dekat. Menggunakan tiga jenis bentuk, kekuatan fisik dan pengguna dapat meningkat berkali-kali lipat. Pemakannya pun dapat beradaptasi dalam situasi apa pun. Kali ini bakal dibahas siapa aja pemakan Buah Zoan terkuat dalam One Piece. Yuk, simak penjelasannya!
1. Tony Tony Chopper
Chopper merupakan dokter dalam kelompok bajak laut Topi Jerami. Dia merupakan rusa yang memakan Buah Zoan bernama Hito Hito no Mi model manusia. Model ini memungkinkan dia menjadi hibrida berbentuk manusia.
Walaupun Chopper merupakan dokter dengan harga buronan 100 Berry, lo enggak ngeremehin si rusa ini. Berkat kekuatan dari buahnya, Chopper dapat berubah bentuk setidaknya menjadi tujuh bentuk yang berbeda, bahkan tanpa harus menggunakan Rumble Ball. Bentuk yang paling kuat adalah Monster Point yang membuatnya berubah menjadi raksasa besar. Dengan satu serangan, dia dapat mengalahkan musuhnya. Namun, bentuk ini memiliki efek samping yang membuat dia menjadi lemah saat kembali ke wujud awalnya.
2. Laksamana Armada Laut Sengoku
Sengoku memakan buah yang sama dengan Chopper. Namun, Hito Hito no Mi yang dia makan bermodel Daibutsu. Dengan model ini, dia bisa berubah bentuk menjadi patung Buddha raksasa sesuai dengan keinginannya. Buah ini masuk dalam jenis Mitologi.
Layaknya patung Buddha yang besar, dia memiliki kekuatan fisiknya yang meningkat secara ekstrem sesuai dengan ukurannya. Serangan mematikannya bernama Shockwave. Serangan ini mengeluarkan daya dorong superkuat dari telapak tangannya untuk meluncurkan gelombang kejut yang kuat. Kekuatannya terlihat saat menyerang Kurohige di Marineford. Namun, Sengoku memiliki sifat yang bijak. Kekuatannya hanya dikeluarkan ketika ada perang besar.
3. Marco the Phoenix
Kalau udah mendengar nama Marco the Phoenix, lo pasti bisa nebak buah Zoan apa yang dia makan. Yap, mantan komandan divisi satu dalam bajak laut Shirohige ini adalah salah satu pemakan buah langka jenis Mitologi. Dengan buah ini, Marco dapat berubah bentuk menjadi burung phoenix dan menggunakan kekuatan dari burung legenda ini.
Menurut legenda, burung ini dapat beregenerasi, sama halnya dengan Marco yang bisa menggunakan Blue Flame Resurection, api biru yang bisa memulihkan segala jenis luka. Dengan buah ini, dia dikatakan kebal dari semua serangan musuhnya. Ditambah kekuatan fisik dan Haki yang dimiliki, semuanya menjadi kombinasi serangan dan pertahanan yang efektif.
Intipin juga 7 Karakter Anime Pengguna Jurus Api Paling Dahsyat.
4. X Drake
X Drake adalah mantan anggota marinir yang kemudian membuat kelompok bajak lautnya sendiri bernama Drake Pirates. Dia juga termasuk dalam dua belas Supernova (Generasi Terburuk).
Drake memakan buah Zoan bertipe Dinosaurus Theropoda. Dengan buah ini, dia mampu berubah bentuk menjadi dinosaurus besar dan cukup kuat. Bentuk ini membuat dia mengeluarkan serangan yang cukup mematikan, seperti menyerang Cyborg Pacifista dengan menggigit kepalanya. Dalam bentuk ini, Drake juga dapat mengeluarkan auman yang ganas dan membuat musuhnya terintimidasi.
5. Jack the Drought
Pemakan Buah Zoan terkuat datang dari kelompok bajak laut Kaido, yaitu Jack. Manusia dengan harga buronan seharga 1 miliar Berry ini memakna Buah Zoan bertipe Zou Zou no Mi model Mammoth, hewan kuno. Dalam bentuk mammoth secara utuh, Jack mampu mengeluarkan kekuatan yang dahsyat. Dia bisa meratakan sebagian kota hanya dengan mengayunkan belalainya.
Sayangnya, dia baru muncul di Pulau Zou (Pulau Gajah) dengan hanya memperlihatkan sedikit kekuatannya. Dia juga dijuluki Jack “Si Gersang”. Soalnya, ketika menjadi mammoth, dia bisa menyebabkan kekeringan di daerah sekitarnya hanya dengan satu pijakan kaki.
***
Dari lima pengguna Buah Zoan di atas, mana menurut lo yang paling kuat? Coba kasih pendapat lo di kolom komentar di bawah ini!