Rekap Pertandingan CS:GO di Matchday 13 TBOF

Tokopedia Battle Of Friday (TBOF) pada minggu ke-13 kembali menghadirkan pertandingan dari divisi Counter Strike-Global Offensive (CS:GO). Pada minggu ini, TBOF mempersembahkan pertandingan antara BOOM ID dan XcN. Keduanya adalah tim papan atas divisi CS:GO saat ini. Jadi, pertandingannya bakal seru banget nih! Tapi, enggak cuma dua pertandingan yang disiarkan di High Ground Café aja yang mampu membuat lo ikut tegang selama pertandingan, ada juga banyak pertandingan lain divisi CS:GO matchday ke-13 yang patut lo amati.

Nah! Buat lo yang enggak sempat menyaksikan pertandingan dari divisi CS:GO, Kincir akan berikan rekapnya buat lo, nih!

 

BOOM ID (2) vs XcN (0)

Game 1 (Inferno)

Tempo permainan lambat dari XcN yang bermain sebagai Terrorist, ternyata dapat diantisipasi oleh BOOM ID. Pertahanan dari F0rsakeN dkk ini belum mampu ditembus oleh XcN. Enggak cuma itu, permainan utilitas dari BOOM ID guna menjaga situm bom B mereka juga terbilang sangat baik dan rapi. Mereka memanfaatkan momentum yang tepat di tempo permainan XcN. Alhasil, BOOM ID dapat mengungguli permainan dari XcN. Pertandingan ini harus ditutup dengan skor 16-3 untuk kemenangan BOOM ID. Selisih skor yang sangat jauh.

 

Game 2  (Nuke)

Nuke menjadi arena perang yang sangat menarik. Banyak pilihan strategi dan gaya bermain yang dapat diterapkan di map yang satu ini. Pada game kedua ini, XcN terlihat mampu mengikuti tempo permainan dari BOOM ID. Mindfreak yang bermain sebagai Lurker untuk BOOM ID terlihat tidak memiliki banyak ruang untuk mendapatkan informasi. Namun, BOOM ID yang sempat tertinggal di awal permainan mampu bangkit dari mimpi buruk mereka. Sedangkan untuk XcN, mereka terlihat bermain dengan tidak konsisten. Hasilnya, mereka harus kalah dari BOOM ID di map kedua ini dengan skor 16-10.

 

Evos Esports (1) vs RRQ (1)

Game 1 (Inferno)

RRQ memang masih jauh unggul dari Evos. Tim yang kini menempati peringkat keempat dari divisi CS:GO di TBOF terlihat dapat mendominasi permainan di map pertama ini. Bermain sebagai Counter-Terrorist memang sangat menguntungkan untuk RRQ dari segi posisi. Para pemain Evos terlihat sangat kesulitan untuk mampu masuk ke situs bom. Ditambah lagi, tim dari Ethan, dkk ini terlihat memiliki kemampuan aim yang jauh lebih unggul dari tim Evos. Pertandingan pertama ini harus ditutup dengan skor telak atas kemenangan RRQ, yaitu 16-8.

Game 2  (Cache)

Di Cache, terlihat suatu situasi yang sangat berbeda. Evos yang bermain sebagai sebagai Terorrist di map Cache, nyatanya unggul dari RRQ. Permainan agresif dari Entry-Fragger dan Lurker, mampu membawa hasil yang baik untuk tim berlambang serigala putih ini. Setelah menelan kekalahan pahit di game sebelumnya, Evos ternyata mampu memperlihatkan permainan yang sangat baik di map kedua ini. Pertandingan kedua ini selesai dengan skor 16-6 untuk kemenangan Evos.

 

Capcorn (1) vs The Prime (1)

Game 1 (Mirage)

Bermain sebagai Terrorist, The Prime membuka permainan dengan tempo permainan cepat, bahkan terkesan agresif. Rynnno yang bermain sebagai Entry-Fragger terlihat beberapa kali masuk ke situs bom dengan sangat cepat. Strategi ini memang awalnya membawa hasil yang sangat baik. Sayangnya, Capcorn mampu membaca permainan dari The Prime. Kondisi ini mengharuskan Rynnno, dkk menyesuaikan strategi dengan gaya permainan dari Capcorn. Sialnya, ketika tim jagung—Capcorn—kehilangan momentum permainan, mereka justru makin memburuk. Pertandingan pertama ini harus ditutup dengan kemenangan The Prime dengan skor 16-9.

 

Game 2  (Train)

Pertarungan sengit di map ini menjadi suatu sajian yang menarik. The Prime yang bermain sebagai Counter-Terroris mampu unggul lebih dulu dari Capcorn. Mencoba bangkit dari keterpurukan, scRin, dkk bermain dengan jauh lebih sabar dan disiplin. Permainan dari scRin sebagai AWP-er menjadi kunci kedisiplinan pertahanan Capcorn yang sulit ditembus oleh The Prime. Pertandingan kedua ini ditutup dengan skor 16-14 untuk kemenangan Capcorn.

 

Alter Ego (0) vs Bigetron (2)

Game 1 (Overpass)

Alter Ego terlihat lebih unggul di awal permainan. Namun, Bigetron dengan kemampuan bermain yang baik mampu keluar dari keterpurukan mereka. Perlahan-lahan, Snyder, dkk mampu menyamakan kedudukan dengan Alter Ego. Mereka mampu mencuri kemenangan di beberapa ronde. Kunci permainan Bigetron adalah penggunaan utilitas untuk memasuki situs bom yang dijaga ketat oleh Alter Ego. Smoke dan Molotov sangat dimanfaatkan dengan baik oleh mereka. Di ronde-ronde akhir, Bigetron mampu mengungguli voogy, dkk. Mereka mampu memenangkan pertandingan pertama ini dengan skor 16-13.

 

Game 2  (Mirage)

Alter Ego terlihat tidak memiliki banyak peluang di game kedua ini. Gebrakan permainan yang diperlihatkan oleh Bigetron tidak dapat diantisipasi oleh mereka. Permainan lambat dengan mengandalkan inforamsi yang diperoleh dari seorang Lurker, Alter Ego nyatanya tidak dapat berbuat banyak. Justru sebaliknya, Snyder, dkk mampu mendominasi permainan. Mereka juga diunggulkan dari segi kemampuan aim yang masih jauh lebih baik dibandingkan dengan voogy dkk. Pertandingan ini ditutup dengan skor 16-7 untuk kemenangan kedua Bigetron.

 

NxL (2) vs PG Barracx (0)

Game 1 (Train)

Memulai permainan sebagai Terrorist, NxL terlihat begitu mendominasi permainan. Mereka berhasil membuat selisih poin kemenangan sampai 11 poin. Mengandalkan permainan AWP dari zushifukato dan dobrakan serangan dari Fragile, NxL mampu membuat PG Barrracx kehilangan banyak momentum. Sayangnya, PG Barracx baru mampu mengejar ketertinggalan di ronde-ronde akhir. Cud, dkk seakan-akan baru menemukan tempo permainan yang nyaman di penghujung permainan.  Pertandingan pertama ini pun harus diselesaikan sampai overtime. PG Barracx yang seakan menjanjikan di akhir pertandingan tetap harus mengakui kehebatan dari NxL. Pertandingan pertama ini pun harus ditutup dengan skor 19-17 untuk kemenangan NxL.

 

Game 2  (Overpass)

Pertandingan kedua berjalan dengan sangat sengit. PG Barracx yang bermain sebagai Terrorist mampu mencuri poin-poin kemenangan di ronde awal. Permainan agresif dari Cud dan Sharky memang sangat berbahaya untuk NxL. Namun secara perlahan, NxL mampu mengejar ketertinggalan mereka. Mengandalkan AWP untuk bertahan, soifong dan zushifukato bermain dengan sangat-sangat baik, sehingga mampu mencuri poin untuk NxL. Pertandingan kedua ini harus ditutup dengan skor 16-13 untuk kemenangan NxL.

***

Hasil pertandingan divisi CS:GO pada Matchday ke-13 TBOF membuat BOOM ID, Bigetron, dan NxL memperoleh poin kemenangan. Sedangkan Evos, RRQ, Capcorn, dan The Prime harus berbagi poin seri. Sedangkan pertandingan antara Recca Esports melawan Juggernaut Gaming harus ditunda terlebih dahulu.

Walau di minggu ini, Recca Esport belum bertanding, namun mereka masih bertengger di puncak klasemen sementara. Di sisi lain, Juggernaut Gaming kini menempati juru kunci klasemen menggantikan Evos Esports.

Jadi, apa pendapat lo mengenai hasil pertandingan divisi CS:GO pada minggu ini? Tulis komentar lo di bawah, ya! Dan jangan lupa untuk terus mengikuti kabar terbaru mengenai Tokopedia Battle Of Friday hanya di Kincir.com, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.