Apa itu gelaran online? Mungkin saat ini perkataan tersebut yang sedang melekat di kepala Valve yang tengah kerjibaku menggelar The International 10. Pasalnya setelah satu tahun rehat, Vale ingin gila-gilaan pada turnamen tahunan mereka nanti. Selain mengusung lokasi yang berbeda dari tahun sebelumnya, kali ini The International 10 dikabarkan akan membuka kursi untuk penonton.
Dalam situs Dota 2, diumumkan bahwa para penggemar bisa menonton The International secara langsung. Akan tetapi tidak semudah itu, karena ada beberapa syarat yang harus dipenuhi oleh si calon penonton yang ingin datang ke Nationala Arena, Bucharest, Romania.
Pertama, mereka harus sudah divaksinasi minimal 10 hari dari tanggal kedatangan ke venue turnamen. Hal ini tentu saja untuk mengantisipasi penyebaran COVID-19. Pasalnya Valve tidak membatasi regional pentonton yang ingin hadir, asalkan memenuhi syarat tersebut.
Syarat berikutnya adalah semua penonton yang hadir wajib pakai masker! Soalnya seluruh pihak penyelenggara yang akan berada di venue selama TI10 berlangsung juga diwajibkan pakai masker. Kalau kalian melanggar dan ketahuan langsung dikeluarkan dari bangku penonton saat itu juga!
Terkahir dan paling krusial adalah kalian diwajibkan untuk memastikan peraturan penerbanga ke luar negeri dari masing-masing pemerintah. Soalnya negara-negara seperti di SEA, terutama Indonesia belum memperbolehkan melakukan penerbangan ke luar negeri jika tidak memenuhi syarat. Maka dari itu sebelum membeli kalian harus memastikan terlebih dahulu soal perizinan ini.
Tiket akan tersedia dalam tiga bundle yang berbeda. Tiap bundle punya tanggalan masing-masing. Midweek 1 (12—13 Oktober 2021), Midweek 2 (14—15 Oktober 2021), terakhir Finals (16—17 Oktober 2021). Untuk soal harga Midweek 1 dan Midweek 2 dibanderol dengan harga 249 lei (setara Rp841 ribu), sedangkan Finals dijual seharga 999 lei (Rp3,3 juta).
Untuk pembelian tiket, aksesnya baru dibuka pada tanggal 22 September 2021 pukul 12.00 EEST atau kalau di Indonesia sehari setelahnya. Kira-kira dari kalian ada yang tertarik untuk menonton The International 10 secara langsung atau tidak?
Tulis pendapat kalian di kolom komentar, ya! Jangan lupa juga untuk terus pantau KINCIR agar kalian tidak ketinggalan berita terbaru seputar esports dan game lainnya