Belakangan ini kerap muncul film atau serial yang terinspirasi dari video game. Misalnya saja film Super Mario Bros yang terinspirasi dari game keluaran Nintendo. Sementara itu dalam ranah serial Netflix, Arcane merupakan serial yang sempat mencuri perhatian ketika pertama kali meluncur pada tahun 2021.
Serial tersebut mengambil inspirasi dari game League of Legends, dan langsung memikat hati banyak penggemar film dan serial televisi. Riot Games yang merupakan penerbit game tersebut juga turut serta dalam pembuatan serialnya, dengan berperan sebagai supervisi.
Arcane juga mendapat respons yang positif dari kritikus film. Serial tersebut berhasil memenangkan serial animasi terbaik dalam acara Primetime Emmy Awards, yang merupakan salah satu penghargaan serial televisi paling bergengsi di Amerika Serikat.
Maka dari itu banyak sekali penggemar serial tersebut yang sudah menanti kelanjutan dari Arcane. Netflix sudah memberikan konfirmasi bahwa mereka akan melanjutkan serial ini ke musim kedua. Namun mereka belum memberikan kepastian kapan musim kedua akan meluncur.
Melansir situs The Direct, Nicolo Laurent selaku CEO dari Riot Games sudah memberikan update terbaru soal musim kedua dari Arcane. Sayangnya update tersebut enggak seperti yang diharapkan oleh banyak penggemar.
Ia mengatakan jika musim kedua dari Arcane enggak akan meluncur pada tahun ini. Hal tersebut ia lakukan lantaran enggak ingin proses produksi dari serial tersebut menjadi tergesa-gesa. Selain itu ia menambahkan jika Riot Games enggak menyangka bahwa serialnya akan sukses besar, dan proses pembuatan musim kedua benar-benar mereka lakukan setelah musim kedua rampung.
Kabar tersebut tentunya bukanlah kabar yang para penggemar ingin dengar, tetapi pastinya Riot Games dan rumah produksi yang membuat Arcane sudah mempersiapkan yang terbaik agar musim kedua bisa menyamai atau bahkan melampaui musim pertama.
Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan juga esports!