Fakta Nio, Ksatriya Lokapala yang Terinspirasi Sosok Pejuang Revolusi Indonesia

Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November, Lokapala mengusung Ksatriya yang terinspirasi dari sosok pejuang di masa Revolusi Indonesia. Ksatriya tersebut adalah Nio yang terinspirasi dari pejuang perempuan bernama Sin Nio.

Nama Sin Nio mungkin terdengar kurang familier sebagai pahlawan. Namun, inilah esensi peringatan Hari Pahlawan. Sudah saatnya kita mengetahui para beteran dan pahlawan yang berjasa besar tapi tidak diperhatikan.

Sin Nio merupakan pejuang kemerdekaan Indonesia di zaman penjajahan dan revolusi. Beliau berjuang melawan pasukan Belanda di daerah asalnya, Wonosobo. Dia dikenal sebagai satu-satunya pejuang perempuan dalam batalyonnya.

Oleh karena itu, di Lokapala dia disebut juga sebagai “satu di antara seribu” alias “one among thousand“.

Sosok Sin Nio yang dijadikan Ksatriya di Lokapala.
Sosok Sin Nio yang dijadikan Ksatriya di Lokapala. Via Istimewa.

Spesial peringatan Hari Pahlawan, Lokapala merilis sebuah animasi komik yang menceritakan sebuah apresiasi dari ksatriya Nio terhadap perjuangan para Pahlawan. Kamu bisa lihat komiknya pada akun Instagram Lokapala di bawah ini.

Di dalam game, Nio merupakan Hero Marksman dengan kemampuan DPS yang sangat mumpuni. Secara desain, tampilannya sarat nuansa kepahlawanan dengan kostum ala pejuang kemerdekaan Indonesia.

Berikut ini merupakan skill-skill yang dimiliki Ksatriya Nio:

Veiled Heroism (Pasif)

Ketika masuk ke dalam bush, Nio mendapatkan tambahan 100(+50% AD) Attack Damage dan 100(+50% AP) Magic Damage untuk hit berikutnya. Saat Nio keluar dari bush, dia mendapatkan tambahan kecepatan gerak sebesar 30% selama 2 detik

Unsung Peony (Skill 1)

Nio menembakan peluru lurus ke depan. Peluru tersebut dapat memantul sekali ketika mengenai tembok atau bangunan. Uniknya, peluru yang ditembakan Nio dapat menembus minion dan berhenti ketika mengenai Ksatriya.

Tenacity Resilience (Skill 2)

Nio berguling ke depan yang dapat menembus tembok atau bangunan dan mendapatkan amunisi Unsung Peony sebanyak 2 (nggak menambah jumlah maksimal amunisi Unsung Peony). Saat menggunakan Skill ini, Nio tidak bisa terkena CC.

Homing Decree (Ultimate)

Nio dapat menarget Ksatriya lawan selama lawan tersebut terlihat di mini map. Ketika membidik lawan, Nio tidak dapat bergerak selama 2 detik. Homing Decree terbatalkan jika Nio terkena stun. Saat mengenai lawan, Homing Decree memberikan damage sebesar 400/450/500(80% AD) Physical Damage.

Jika Nio mengalahkan lawan dengan skill ini, maka Homing Decree mendapatkan tambahan attack damage (physical damage) sebanyak 15 poin dan bisa ditumpuk hingga 10 stack. Selama peluru belum mengenai Ksatriya lawan, maka Ksatriya tersebut terus terlihat di mini map.

Via Istimewa

Nah, itulah beberapa skill-skill yang dimiliki Nio, Ksatriya Marksman di Lokapala yang terinspirasi dari salah satu Pahlawan. Yuk mainkan gamenya dan rasakan petualangan bermain bersama sang pahlawan!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.