Bukan pemain dari MDL, inilah transfer pemain jelang MPL Season 8.
Tradisi sebelum musim baru, jelang MPL 8 para tim melakukan persiapan dan merombak skuadnya untuk bisa memberikan yang terbaik turnamen tersebut. Transfer pemain jadi salah satu yang dilakukan oleh delapan tim jelang musim baru.
Jelang MPL Season 8, KINCIR telah merangkum transfer pemain dari beberapa tim yang akan berlaga di musim depan. Bukan dari MDL, tapi perpindahan pemain yang akan berjuang bersama dengan tim barunya. Yuk simak di bawah ini!
1. Bottle – Aerowolf -> Bigetron Alpha
Debut penampilannya di MPL Season 7 lalu, Bottle memang sukses menyajikan aksi-aski luar biasa dalam membawa Aerowolf menempati posisi ketiga di musim lalu. Pencapaian tersebut merupakan yang tertinggi sejak MPL Season 4 lalu.
Berpisah dengan pasukan serigala, Bottle resmi memperkuat Bigetron Alpha jelang MPL Season 8 nanti. Sepertinya, masuknya sang pemain akan membuat perubahan yang cukup besar di tim ini. Mungkin, Bottle akan menempati posisi hyper carry dan Branz jadi seorang sidelane.
Melihat kemampuannya jadi carry di musim lalu, Bottle mampu mengalahkan para tim-tim unggulan, seperti EVOS, RRQ Hoshi, ONIC, dan Alter Ego. Kayanya sayang jika dirinya enggak lagi ditempatkan di posisi tersebut mengingat raihannya di MPL Season 7 lalu.
2. Clay – Aerowolf -> RRQ Hoshi
Resmi jadi bagian dari RRQ Hoshi untuk MPL Season 8, Clay merupakan mantan Support/Midlane dari Aerowolf yang sukses memberikan tekanan untuk musuh-musuhnya dengan menggunakan Hero Mage.
Sepertinya, ketidakhadiran Lemon di musim ini membuat kesempatan untuk pemain lain bisa berkembang. Bahkan, RRQ Hoshi merangkul Clay yang merupakan pemain hero Mage paling diperhitungkan di skena kompetitif Mobile Legends.
3. Rasy – ONIC -> Alter Ego
Menyusul Udil bergabung dengan Alter Ego, Rasy jadi pemain ONIC kedua yang merapatkan diri ke tim rival-nya ini. Menurut NasiUduk, sosok pemain ini punya kelebihan yang enggak dimiliki oleh pemain Alter Ego lainnya.
Jika melihat Tank/Support yang dimiliki oleh Alter Ego, LeoMurphy bisa dikatakan paket lengkap untuk menempati posisi tersebut. Mungkin, mereka mencari pemain yang bisa mengawal Celiboy, mengingat pemain ini kerap terciduk oleh musuh. Bisa jadi, kehadiran Rasy jadi amunisi untuk membawa tim ini kembali mendominasi di MPL Season 8 nanti.
4. Vaanstrong – AURA -> EVOS
Pemain lain yang pindah menyusul seniornya adalah Vaanstrong yang kini bersama dengan Clover di EVOS. Mantan pemain AURA ini memang sempat menarik perhatian di debut pertamanya pada MPL Season 5 lalu.
Sayangnya, hingga tiga musim Vaanstrong berada di AURA, dirinya belum juga mampu melepaskan tim tersebut dari keterpurukan. Mengambil langkah untuk meninggalkan tim berlambang naga tersebut, bisa jadi keputusan baik untuk pengembangan skill dan juga kariernya di kompetitif Mobile Legends.
Apalagi, Rexxy dan Luminaire yang enggak masuk dalam roster MPL Season 8. Pemain support/Midlane ini harus bekerja keras untuk kembali membawa EVOS angkat piala ketiga kalinya di musim ini dan memberikan yang terbaik di debut pertamanya di tim tersebut.
5. Ruben – RRQ Sena -> Geek Fam
Sukses menampilkan pertandingan yang berbeda dengan musim-musim lalu, Geek Fam berhasil me-revamp penampilannya di MPL Season 7. Sayangnya, mereka masih belum bisa melangkah ke playoffs untuk ketiga kalinya.
Ditinggalkan oleh Nafari yang mengisi posisi sebagai pelatih di tim ini, Geek Fam mengambil langkah untuk membawa Ruben mantan pelatih dari RRQ Sena untuk memperkuat mereka di musim baru ini.
***
Bagaimana tanggapan kalian dengan deretan pemain dan pelatih yang masuk dalam jajaran bursa transfer jelang MPL Season 8? Jangan sungkan untuk memberikan komentar kalian di kolom bawah, ya! Tetap di KINCIR agar kalian enggak ketinggalan berita seputar esports.