Di hari pertama babak playoffs MPL Season 9 (21/4), kita benar-benar disuguhkan pertarungan sengit dari para peserta yang tampil. Salah satunya yang paling menegangkan adalah pertandingan antara EVOS Legends melawan Alter Ego.
Kedua tim tampil maksimal di laga tersebut, hal ini dapat dibuktikan dari tipsnya skor akhir yang kedua tim dapatkan. Setelah menyelesaikan laga drama dengan skor 3-2, EVOS Legends melaju ke upper bracket guna berhadapan dengan rival abadinya yaitu RRQ Hoshi.
Sayangnya, Alter Ego yang belum mendapatkan momentum baik harus pulang terlebih dahulu menyusul Bigetron Alpha. Namun, terlepas dari hasil yang didapatkan salah satu punggawa EVOS Legends yaitu Maxhill “AntiMage” Leonardo mengungkapkan rasa salutnya kepada rekan-rekan dari Alter Ego.
Dalam sesi wawancara bersama media, AntiMage mengatakan kalau pada pertadingan tersebut semua roster Alter Ego menunjukkan mental kompetitif yang tinggi. Oleh sebab itu, AntiMage mengapresiasi usaha yang telah dikerahkan dari sang lawan.
“Kalian semua jago-jago banget, gw udh bilang sebelumnya kalo match ini akan seru banget. Good game well played buat kalian semua dan good luck musim depan!” ujar AntiMage kepada tim KINCIR.
Sedikit membahas pertandingan semalam, EVOS Legends memang lebih unggul lebih dulu dengan mengamankan skor 2-0. Akan tetapi di dua ronde berikutnya Alter Ego berhasil mengimbangi kedudukan jadi 2-2. Sayangnya, Alter Ego kelihangan momentum kala Pai mengalami kendala teknis.
Akhirnya, EVOS Legends yang berhasil lebih dulu mengakhiri pertandingan. Skor 3-2 pun tak terelakkan dan tim macan putih melaju ke semifinal upper bracket yang akan berlangsung hari ini (22/4).
Bagaimana menurut kalian soal match antara EVOS Legends vs Alter Ego kemarin? Jangan lupa untuk terus pantau KINCIR agar kalian tidak ketinggalan berita terbaru seputar esports dan game lainnya.