Enggak heran para pro player Mobile Legends di MPL Season 9 ini disebut yang terbaik. Secara kapasitas, pemain yang akan dibahas kali ini menmang enggak ada duanya selama week 8 berlangsung. Penampilan gemilang yang mereka tunjukkan patut jadi panutan para pemain kelasan publik. Kalau kamu saksikan seluruh pertandingan pekan kemarin, pasti banyak ilmu yang didapat.
Dari pantauan KINCIR, telah dideteksi tujuh pro player Mobile Legends yang memiliki performa paling apik di antara yang lain. Selain itu beberapa dari mereka punya prestasi individu yang sangat membanggakan.
Tanpa perlu berlama-lama lagi, langsung simak artikel tujuh pro player Mobile Legends terbaik di week 8 MPL Season 9 berikut ini.
Pro player terbaik sepanjang MPL season 9 week 8:
1. Alberttt – RRQ Hoshi
Sejak awal musim, Alberttt memang sudah menampilkan kapasitas yang mumpuni. Sebagai jungler di tim RRQ Hoshi, tumpuan tim berada di pundaknya. Tugas besar tersebut berhasil diemban dengan baik dengan bukti menjadi MVP Regular Season by MPL S9!
Hal ini didapatkannya berkat penampilan gemilang selama babak regular season berlangsung. Terlebih, di week 8 kemarin RRQ Hoshi bertemu dengan rival sejatinya yaitu EVOS Legends dan Alberttt menyabet gelar MVP di laga tersebut. Alhasil, pemain muda berbakat ini menggeser nama-nama hebat lainnya di jejeran pro player Mobile Legends terbaik MPL Season 9.
2. Drian – ONIC Esports
Meskipun tidak main di MPL Season 9 secara penuh, tapi Drian berhasil membawa ONIC Esports ke playoffs. Kapasitasnya sebagai orang lama di scene pro Mobile Legends patut jadi panutan pemain publik. Apalagi di week 8 kemarin pada laga melawan Geek Fam.
Tidak ada kata ampun ketika Drian pakai Kagura di match tersebut. Skill yang on point dan efektivitas penempatan posisi jadi nilai lebih seorang Drian. Terlebih, skill makro yang dimilikinya juga jadi poin penting ketika membahas soal performa individu.
Intinya, Drian ini adalah sosok pemain yang berbeda dari yang lain. Selain karena pengalaman, gaya permainannya memang agak beda. Hal ini yang menjadikan Drian cukup ikonik ketika tampil di pertandingan bersama dengan ONIC Esports.
3. Ferxiic – EVOS Legends
Tidak hanya Alberttt, ada sosok muda lain yang wajib jadi sorotan pekan lalu. Dia adalah Ferxiic, jungler dari tim EVOS Legends. Beberapa kali dirinya dianggap remeh karena tidak menampilkan performa terbaiknya, namun hal tersebut dapat dipatahkan Ferxiic, terutama di week 8 kemarin. Aksi-aksinya mampu membuat RRQ Hoshi kerepotan bahkan sampai tertinggal 1-0.
Meskipun akhirnya kalah, tapi dari laga tersebut mekanik Ferxiic berhasil bikin KINCIR terpukau. Apalagi pada pertandingan melawan Bigetron Alpha. Penggunaan skill Lancelot yang efektif berhasil membawa namanya menjadi pemain paling berharga di pertandingan tersebut. Hal ini jadi bukti kalau Ferxiic masih punya taji yang ampuh guna membawa kemenangan bagi EVOS Legends.
4. Kabuki – Aura Fire
Pemain serbabisa dari tim Aura Fire ini juga wajib masuk daftar pemain terbaik di week 8 MPL Season 9. Berkat performa maksimalnya, Kabuki di elu-elukan oleh penggemar MPL Season 9. Terutama pada pertandingan melawan Rebellion Zion. Secara statistik, tim Rebellion Zion memang jauh berada di bawah Aura Fire, namun di week 8 kemarin, Jisaa dan kawan-kawan tampak ambisius.
Kendati demikian, semangat mereka berhasil dipatahkan dan Kabuki sukses jadi MVP di pertandingan tersebut. Menurut KINCIR kalau mau contoh pemakaian Chou yang efektif, kamu harus melihat permainan dari Kabuki. Di beberapa momen, kita ditunjukkan dengan permainan yang sangat apik.
5. Sir ft Lans – ONIC Esports
Meskipun terhitung sebagai pemain cadangan, tapi Sir ft Lans membuktikan diri sebagai jungler yang mematikan. Di hari ketiga week 8 kemarin, Sir ft Lans jadi MVP di pertandingan melawan Alter Ego. Penggunaan Ling yang ditunjukkannya tidak kalah dengan Alberttt, lho!
Buktinya banyak momen keren yang ditampilkan oleh Sir ft Lans. Seperti yang kita tahu, Hero ini memiliki mekanik skill yang tinggi, jadi tidak semua pemain bisa menguasainya. Namun jungler yang satu ini berhasil menunjukkan kapasitasnya dan meraih kemenangan dari Alter Ego.
6. Swaylow – Rebellion Genflix
Meskipun sudah pasti tidak lolos playoffs, tapi Swaylow tidak patah semangat. Pemain ini tetap menampilkan performa terbaiknya di week 8 MPL Season 9 kemarin. Hal ini dapat kita lihat dari pertandingan terakhir mereka ketika melawan Geek Fam.
Di laga tersebut, Swaylow sukses jadi kunci kemenangan tim Rebellion Zion. Sebagai pemain mid laner, efektivitas gerak maupun positioning Swaylow patut dijadikan contoh. Apalagi kapasitasnya menggunakan Hero baru juga patut diacungi dua jempol!
7. Dreams – EVOS Legends
Dipercaya menggantikan posisi REKT sebagai roamer, Dreams pun bertanding melawan mantan timnya. Namun hal ini tidak membuatnya mengendurkan daya gedor. Buktinya EVOS Legends berhasil menang telak atas Bigetron Alpha dengan skor akhir 2-0.
Penggunaan Mathilda oleh Dreams jadi sorotan di pertandingan tersebut, soalnya di momen genting dirinya berhasil menyelamatkan Ferxiic. Andai saja hal ini tidak terjadi mungkin EVOS Legends bisa kecurian skor. Untungnya Dreams punya perhitungan matang yang akhirnya berhasil menyelematkan rekan timnya dari serangan Bigetron Alpha.
***
Dari tujuh nama pro player di MPL season 9 tadi, mana yang paling menyita perhatian kamu? Jangan sungkan untuk share pendapat , ya! Jangan lupa juga untuk terus pantau KINCIR agar tidak ketinggalan berita terbaru seputar esports dan game lainnya.