Julian Mobile Legends OP? Coba Counter Pakai 5 Hero Ini

Kehadiran Julian Mobile Legends di Land of Dawn memang agak bikin resah. Hero yang diberkati dengan role mage/fighter ini punya segudang kemampuan yang merepotkan. Enggak heran kalau akhirnya Julian jadi langganan ban saat ini.

Padahal, sekuat-kuatnya Hero Mobile Legends pasti ada counter-nya. Mengingat sistem balanced Hero yang diterapkan pasti ada lawan sepadan yang bisa menghadapi Julian dengan segala kekuatannya. Bahkan, kamu bisa melakukan outplay kepada Julian jika menggunakan Hero yang akan dibahas kali ini.

Total, terdeteksi ada 5 Hero yang sangat mumpuni guna melawan Julian di pertandingan. Entah ia berperan sebagai jungler atau exp laner, Julian tak mampu bersanding jika dihadapkan dengan Hero-Hero meta berikut ini.

Simak Hero counter Julian Mobile Legends

1. Yu Zhong

Counter Julian ML.
Counter Julian ML. Via Istimewa.

Di kalangan fighter, Yu Zhong jadi salah satu preman exp lane yang mumpuni. Jika harus dihadapkan dengan Julian, Hero kalangan oriental fighter ini bisa sangat diunggulkan berkat pasifnya. Terlebih, Julian bukanlah tipikal Hero early game, jadi ia tidak bisa barbar untuk memperebutkan Minion seperti Yu Zhong.

Ketika fase laning, kamu bisa melakukan dominasi lane dengan mudah. Tinggal lakukan zoning, maka aera farming Julian di lane jadi makin sempit. Alhasil, kamu akan lebih diunggulkan secara level. Selain itu, keberadaan ultimate Yu Zhong akan jadi ancaman jika pengguna Julian berani maju.

Sekali kena combo skill plus Petrify, dijamin bahwa Julian akan jadi bulan-bulanan. Apalagi sedari awal permainan kamu berhasil unggul level.

2. Uranus

Uranus Mobile Legends.
Uranus Mobile Legends. Via Istimewa.

Kalau memang kamu rasa damage Julian terlalu besar, maka Uranus adalah jawaban terbaik guna berhadapan dengannya. Dengan kemampuan regenerasi yang tinggi, maka damage dari Julian tidak akan berpengaruh terhadapnya.

Catatan pentingnya adalah kamu harus main tarik ulur untuk mencicil darah Julian Mobile Legends. Kamu harus mahir memankan skill satu Uranus agar tidak menerima damage terlalu sering sambil melakukan regenerasi. Dengan membeli Dominance Ice saja, kamu sudah sangat bisa unggul dari Julian.

3. Popol & Kuppa

Hero counter Julian ML
Hero counter Julian ML Via Istimewa.

Semua orang sudah tahu kalau untuk berhadapan dengan Hero melee, Popol & Kuppa punya nilai unggul yang tinggi. Soalnya, Popol & Kuppa bisa menjaga jarak aman dan membuatnya jauh dari jangkauan lawan. Apalagi untuk Hero sekelas Julian.

Meskipun terbilang seorang mage, tapi Julian tidak punya area serang yang luas. Bahkan, skill-nya bisa dengan mudah dimentahkan oleh Popol & Kuppa jika penggunanya bisa jaga jarak. Yap, kunci kemenangan memakai Popol & Kuppa ketika melawan Julian adalah positioning.

Kalau kamu bisa menjaga posisi sambil memainkan combo skill-nya, dijamin kalau Julian hanya akan jadi pajangan di lane. Apalagi kalau memang ia berusaha mendekat, kamu punya skill 2 untuk mendekatkan Kuppa dan memberikan efek crowd control.

4. Fanny

Julian Mobile Legends.
Julian Mobile Legends. Via Istimewa.

Dari sederet skill Julian yang diwaspadai, efek immobilize adalah yang paling menyebalkan. Soalnya, kalau kamu terkena combo skill-nya maka kamu tidak akan bisa bergerak selama beberapa detik. Untungnya ada Fanny yang sama sekali tidak berpengaruh kalau kena immobilize. Skill pertamanya akan menghiraukan crowd control Julian dan tetap bisa berpindah tempat.

Jadi, secara garis besar hanya damage-nya saja yang masuk tapi tidak dengan efek crowd control. Akan sangat sulit bagi pengguna Julian menargetkan Fanny, justru kebalikannya Fanny bisa sangat mudah memberikan serangan berkala.

5. Masha

Masha counter Julian Mobile Legends.
Masha counter Julian Mobile Legends. Via Istimewa.

Meskipun Julian punya efek lifesteal yang cukup besar, rupanya hal inimasih belum cukup untuk menguras HP milik Masha. Apalagi kalau mau adu pukul sekalian di lane, Masha jelas lebih unggul berkat lapisan darah dan damage berkala miliknya.

Kalau kamu mau pakai Masha untuk melawan Julian, catatan pentingnya adalah kamu wajib memakai build tank. Di tahap ini Masha akan sangat sulit untuk dibunuh meskipun Julian sudah mengerahkan semua tenaganya.

                                                                   ***

Dengan 5 Hero counter Julian Mobile Legends tadi, maka si Hero baru tidak akan jadi ancaman besar. Soalnya, secara dasar kemampuan mereka sangat efektif menahan gempuran Hero tipikal spell caster seperi Julian.

Apakah kamu punya Hero andalan sendiri untuk jadi counter Julian? Silakan tulis di bawah, ya! Jangan lupa untuk kunjungi KINCIR agar kamu enggak ketinggalan berita terbaru seputar game lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.