Mengikuti perilisan Devil May Cry 5, Capcom dan PSN menggratiskan seluruh musim tayang anime Devil May Cry. Sebelumnya, anime ini sudah dirilis sejak tahun 2007 lalu di Jepang dengan mengambil latar cerita antara Devil May Cry dan Devil May Cry 2. Kalian bisa lihat cuplikan trailer anime Devil May Cry berikut ini.
Mengambil latar cerita Devil May Cry, anime ini mengisahkan perjuangan Dante yang membuka toko "Devil May Cry" dan menjadi agen bayaran untuk membasmi kekuatan jahat. Kalian juga akan menemukan karakter J.D. Morrison di anime tersebut. Sebelum hadir pertama kali di Devil May Cry 5, kisah antara Dante dan Morrison diceritakan pada anime tersebut. Buat kalian yang ingin tahu beberapa hubungan antara kedua karakter ini, kalian bisa mengikuti cerita di anime Devil May Cry.
Sekilas, grafik animasi dari anime Devil May Cry mirip dengan pembawaan Fullmetal Alchemist. Dante yang memakai jubah merah terlihat mirip Edward. Nuansa kota dengan bangunan arsitektur bergaya Eropa menguatkan premis ini. Bedanya, jika Edward berburu Hommonculi, Dante berusah payah membasmi iblis yang keluar dari gerbang neraka.
Buat kalian yang ingin menonton anime Devil May Cry, kalian bisa langsung menontonnya lewat konsol PlayStation 4 dan mengakses anime tersebut. Sayangnya, beberapa menemukan kalau anime tersebut hanya muncul di laman store milik region Amerika Utara saja. Sebelumnya, untuk menonton anime tersebut ada biaya sekitar 25 Dollar. Belum ada kepastian sampai kapan anime tersebut bsia ditonton secara gratis di platform PlayStation 4.
Bagaimana menurut kalian, nih? Apakah penampilan Dante di anime Devil May Cry cukup menggugah? Apakah Capcom harus membuat musim penayangan baru untuk Devil May Cry mengingat Dante sekarang tampil lebih tua. Terlebih bobot cerita di Devil May Cry 5 punya petualangan dan konflik yang bisa saja diangkat menjadi satu season anime. Jangan sungkan untuk kasih pendapat kalian di kolom komentar. Terus ikutin juga berita menarik seputar game atau anime lainnya hanya di kanal KINCR, ya!