Jika ngomongin Naysilla Mirdad, kamu pasti mengingatnya sebagai salah satu ratu sinetron Indonesia. Sekian lama membintangi sinetron sejak 2005, Naysilla bakal tampil sebagai pemeran utama di film horor pertamanya yang berjudul Inang. IDN Pictures baru saja merilis trailer untuk film tersebut. Biar enggak penasaran, yuk, kita simak trailernya!
Seperti yang bisa kamu lihat pada trailer di atas, Naysilla berperan sebagai perempuan hamil bernama Wulan, yang harus menjaga kandungannya seorang diri. Apalagi, ada kekuatan jahat yang ingin mengambil alih kehidupan bayinya. Inang bukanlah sekadar film horor biasa karena ceritanya dibalut dengan unsur mitos Jawa, yaitu Rabu Wekasan.
Sebagai informasi, Inang disutradarai oleh Fajar Nugros, sosok yang juga menyutradarai Srimulat: Hil yang Mustahal – Babak Pertama (2022) dan seri film Yowis Ben. Selain menjadi film horor pertamanya Naysilla, Inang ternyata juga menjadi pengalaman pertama Fajar dalam menyutradarai film horor. Dalam konferensi pers Inang yang dilaksanakan oleh IDN Pictures (14/9), Fajar mengungkapkan bahwa dia sampai menemui psikolog setelah menyelesaikan syuting film ini.
“Di IDN Pictures saya berkesempatan untuk mencoba genre-genre baru. Saya cukup nyaman, walaupun saya harus ke psikolog selama dua minggu setelah syuting Inang karena enggak bisa makan dan susah tidur. Sebelumnya selalu membuat film yang tidak melewati garis moral. Di film ini, saya keluar dari zona nyaman. Jadi harus mengenali sesuatu yang baru lagi. Ini sangat menyenangkan dan kami akan bikin beberapa film horor lagi, sih,” ujar Fajar.
Penasaran bagaimana seramnya Inang? Film ini rencananya akan dirilis di bioskop pada 13 Oktober 2022. Lalu, jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!