Sebagai MOBA yang masih terus berkembang, Mobile Legends kembali menghadirkan sosok Hero baru untuk bertarung di Land of Dawn. Hero tersebut adalah Lylia, seorang Mage dengan kemampuan unik serta kemampuan mobilitas yang cukup baik.
Yap, unik menjadi kata kunci untuk menjelaskan hero yang satu ini. Pasalnya, kemampuan yang dimilikinya bisa dikatakan enggak akan kalian temukan pada Hero-hero Mage Mobile Legends lainnya.
Nah, tak perlu berlama-lama lagi, mari kenali Lylia dalam ulasan lore dan skill berikut ini!
Lore
Lylia dikisahkan menjadi seorang murid berbakat sekaligus ternakal Magic Academy. Kemampuannya menguasai sihir Black Magic membuatnya dapat seorang diri menangkap monster spesial, yaitu Gloom. Bukannya memusnahkannya, Lylia justru memelihara Gloom.
Suatu hari, Gloom merasa marah karena kemampuan majikan barunya diremehkan. Dia pun memanggil monster void lainnya dan melakukan serangan besar ke Magic Academy. Eudora sebagai seorang guru kewalahan menghadapi serangan tersebut. Lylia pun turun tangan dan mengeluarkan Black Magic untuk menyegel monster void di dalam tubuh Gloom.
Skill Pasif – Shadow Crystal
Lylia akan mendapat kekuatan bila berada di dalam lingkaran Shadow Crystal. Kekuatan tersebut berupa penambahan kecepatan gerak sebesar 15%. Kecepatan tersebut dapat ditingkatkan kembali sebesar 5% untuk setiap peningkatan level Shadow Crystal.
Shadow Crystal dapat dihadirkan dengan cara menempatkan Gloom (dari skill kedua) dan memecahkannya dengan skill pertama. Jika berhasil, akan muncul sebuah kristal yang berada di pusat lingkaran hitam. Level kristal dapat ditingkatkan untuk menghasilkan damage yang lebih besar.
Untuk meningkatkan level kristal tersebut, kita hanya perlu menggunakan skill kedua kembali di dalam lingkaran hitam tersebut. Jika keluar lingkaran, level kristal akan reset dari awal.
Analisis: Shadow Crystal menjadi salah satu kunci kelincahan dan damage dari Lylia. Dia dapat bertarung dengan jauh lebih kuat di dalam lingkaran Shadow Crystal. Dengan kelincahan yang dimiliki, dia dapat dengan mudah mengejar dan menangkap musuh dengan mudah.
Namun, sebagai Mage, Lylia tidak memiliki tingkat pertahanan yang cukup baik. Jadi, kita juga harus terus memperhatikan darah dan serangan yang masuk selama mengejar musuh dalam tempo permainan yang agresif.
Skill 1 – Magic Shockwave
Magic Shockwave membuat Lylia untuk menyerang ke arah yang ditentukan dalam sebuah hembusan magis. Skill tersebut memiliki daya rusak sebesar 250 (+100% Total Magic Power). Seperti yang sudah disinggung di atas, skill pertama ini dapat menghadirkan Shadow Crystal, jika diarahkan pada Angry Gloom dari skill kedua.
Analisis: Magic Shockwave dapat menjadi salah satu skill andalan Lylia untuk menyerang. Terlebih, Lylia dapat menghadirkan Magical Damage yang cukup besar untuk menyicil darah musuh selama fase laning. Dengan kemampuan tersebut, Lylia sangat memungkinkan untuk bermain dengan tempo yang agresif—terlebih durasi cooldown dari skill pertama tersebut terbilang singkat, yaitu empat detik saja.
Skill 2 – Angry Gloom
Lylia dapat memanggil Angry Gloom ke area yang telah ditentukan dan memberikan Magical Damage sebesar 120 (+160% Total Magic Power). Selain itu, penggunaan skill kedua ini juga dapat menyebabkan efek slow sebesar 40% selama 1,5 detik.
Angry Gloom yang berada di area pertarungan dapat diledakkan untuk menjadi Shadow Crystal dengan skill pertama. Ledakan tersebut dapat memberikan Magical Damage sebesar 240 (+120% Total Magic Power) untuk musuh di sekitar Lylia. Setiap kali dia menggunakan skill kedua di dalam lingkaran Shadow Crystal, ledakan dari Angry Gloom lanjutan tersebut akan meningkatkan sebanyak 50% sampai 200%.
Selain itu, skill Angry Gloom tersebut dapat di-stack sebanyak lima kali penggunaan. Jika kita tempatkan lebih dari satu Angry Gloom di dalam area pertarungan, kita dapat melakukan serangan beruntun secara cepat dengan menggunakan skill Magic Shockwave pada salah satu Angry Gloom.
Analisis: Angry Gloom dapat menghadirkan lingkaran hitam dari Shadow Crystal. Lingkaran hitam ini akan menjadi batas efek dari skill pasif Shadow Crystal. Selama berada di dalam lingkaran tersebut, Lylia akan mendapatkan tambahan kecepatan gerak sebesar 15%.
Dengan adanya Shadow Crystal, Angry Gloom dapat digunakan secara kontinu. Jika diarahkan pada posisi yang tepat, Angry Gloom dapat menghasilkan damage yang sangat tinggi.
Namun, hal tersebut bukanlah perkara yang mudah. Saat menggunakan sang penyihir kecil, kita diharuskan untuk memprediksi arah jalannya lawan dan tempo permainan lawan. Jika dikuasai, skill Angry Gloom dapat menjadi skill penghasil damage utama dari Lylia.
Skill Ulti – Black Shoe
Ketika kita mempelajari skill Black Shoe, maka kita dapat melihat sepasang sepatu hitam mengikuti pergerakan dari Lylia. Sebenarnya, pergerakan tersebut merupakan pergerakan yang dilakukannya pada empat detik sebelumnya. Black Shoe dapat digunakan untuk membuatnya berpindah tempat ke arah sepatu hitam tersebut (posisi empat detik sebelumnya).
Ketika digunakan, Lylia akan mendapatkan stack dengan jumlah maksimal (lima) untuk penggunaan skill Angry Gloom (skill kedua). Enggak cuma itu, dia juga mendapatkan pengingkatan kecepatan gerak sebesar 40% selama dua detik setelah menggunakan skill ultimate tersebut.
Analisis: Black Shoe dapat menjadi skill kabur yang sangat baik untuk Lylia. Dengan skill ultimate tersebut, dia dapat menyelamatkan diri saat terpojok. Selain itu, dengan tambahan stack skill Angry Gloom, skill ultimate Black Shoe juga dapat digunakan untuk menginisiasi serangan dan melakukan spam skill pada skill kedua tersebut.
Perlu dicatat, skill inilah yang membuat Lylia begitu unik. Pasalnya, kemampuan "time travel" ke empat detik sebelumnya akan berpengaruh pada kondisi saat itu. Misalkan, selama empat detik HP kalian terkuras dari penuh hingga tersisa satu bar saja. Jika kalian menggunakan Ulti, tak hanya kembali ke posisi Black Shoe, kalian akan kembali ke kondisi saat HP penuh.
Namun, hal yang sama juga berlaku sebaliknya. Misalnya HP kalian tinggal satu bar, lalu kalian recall ke markas untuk mengisi darah. Jika kalian menggunakan Ulti, kalian pun akan kembali ke posisi sebelum recall dengan HP yang tersisa satu bar. Untuk itulah kalian harus berhati-hati saat menggunakan skill ini.
***
Lylia sekilas menjadi seorang Mage dengan mekanisme skill yang cukup rumit. Namun, ketika dipahami, dia dapat dimainkan dengan beraga kondisi permainan yang ada. Sebagai seorang Mage, sang penyihir kecil dibekali dengan tingkat Magical Damage yang sangat tinggi dalam serangan area. Jika dikuasai dan dimainkan dengan tepat, dia dapat menghabisi musuh di sekitarnya dengan sangat cepat.
Bagaimana menurut kalian mengenai Lylia, Si Little Witch dari Magic Academy? SIlahkan tulis pendapat kalian di kolom komentar. Serta ikuti terus informasi terkini mengenai Mobile Legends hanya di kanal KINCIR, ya!