stage performance taylor swift eras tour terbaik

7 Stage Performance Terbaik di Taylor Swift: The Eras Tour Versi KINCIR

Sepanjang November 2023 ini ada banyak film menarik yang tayang di bioskop Indonesia. Salah satunya adalah film konser Taylor Swift: The Eras Tour yang sukses membuat Swifties Tanah Air bernyanyi di bioskop. Apalagi, lewat film konser ini kita bisa menyaksikan Swift menyanyikan total 40 lagu secara utuh tanpa dipotong.

Rasanya enggak mengherankan kalau Taylor Swift selalu berhasil menghadirkan stage performance dengan konsep fenomenal untuk setiap lagunya. Bahkan, beberapa stage performance dalam film ini berhasil membuat kita merinding ketika menyaksikan film konsernya.

Nah, berikut ini adalah stage performance terbaik di film Taylor Swift: The Eras Tour versi KINCIR. Yuk, simak deretannya!

Stage performance terbaik di Taylor Swift: The Eras Tour

1. “Willow”

Istimewa

“Willow” menjadi lagu pembuka dari era album Evermore di film The Eras Tour. Swift berhasil menghadirkan nuansa ala dunia dongeng lewat performance-nya pada lagu ini, dimulai dari kostumnya. Namun, di luar kostum, ada juga efek visual dari pergerakan Swift serta backup dancer-nya yang membuat lagunya jadi terasa lebih magis.

KINCIR pun berani bilang bahwa “Willow” kemungkinan jadi salah satu lagu yang stage performance-nya akan jauh lebih enak dilihat lewat versi film konsernya ketimbang secara langsung di stadion. Hal ini karena adanya efek visual tersebut tidak hanya terlihat di layar besar yang ada di belakang panggung, melainkan juga di layar yang ada di bagian lantai panggungnya.

Nah, efek visual yang ada di lantai panggung ini tentunya enggak bisa dilihat secara mudah jika menyaksikan konsernya di stadion secara langsung. Soalnya, efek visual di lantai tersebut hanya terlihat jika menyaksikannya dari atas stadion yang sangat mustahil buat dilakukan. Versi film konsernya pun memiliki berbagai macam angle kamera sehingga kita bisa melihat stage performance “Willow” dari berbagai sudut.

2. “Champagne Problems”

Istimewa

Masih dari era Evermore, stage performance Taylor Swift ketika membawakan lagu “Champagne Problems” juga enggak kalah memukau. Konsepnya memang sangat simpel, karena ia hanya bernyanyi sambil bermain piano. Namun, pembawaan Swift berhasil menciptakan atmosfer yang elegan sekaligus sendu lewat dentuman pianonya sehingga setiap lirik dalam lagu ini jadi terasa emosional bagi penonton.

3. “Tolerate It”

Istimewa

Taylor Swift menutup era Evermore lewat lagu “Tolerate It”. Berbeda dengan sejumlah lagu sebelumnya, stage performance “Tolerate It” terasa seperti sebuah film atau setidaknya sebuah pentas teater. Soalnya, ketika menyanyikan lagu ini Swift sambil berakting dengan backup dancer cowoknya, dengan latar tempat di sebuah meja makan

Aksi teatrikal Swift dan backup dancer-nya pada stage performance “Tolerate It” ini pun menggambarkan makna dari lagunya. Lirik dari lagu “Tolerate It” pun kurang-lebih menggambarkan sebuah hubungan asmara di mana salah satu pasangannya merasa enggak dihargai oleh pihak yang lain, walau sudah memberikan usaha yang besar. Performance ini pun berhasil bikin lagu “Tolerate It” jadi terasa lebih dramatis.

4. “…Ready for It?”

Istimewa

“…Ready for It?” merupakan lagu pembuka dari era album Reputation yang ada di film The Eras Tour. Sebelum lagunya dimulai, kita bisa melihat visual ular raksasa yang melilit panggung megah The Eras Tour. Keberadaan ular yang memang menjadi ikon dari album Reputation tersebut pun membuat penampilan Swift di bagian era ini jadi terasa semakin kelam.

Harus diakui bahwa penggunaan “…Ready for It?” sebagai pembuka dari era Reputation berhasil membuat KINCIR merinding hanya lewat intronya tersebut. Pembawaan Swift yang enerjik dengan outfit yang juga berwarna kelam sepanjang lagu juga berhasil membuat stage performance-nya jadi semakin berkesan.

5. “The 1”

Kalau boleh jujur, KINCIR sebenarnya bukan penggemar dari album Folklore dan Evermore. Namun, harus diakui bahwa stage performance dari kedua era album tersebut memang menjadi yang terbaik pada The Eras Tour. Yap, lagu “The 1” yang menjadi pembuka dari era Folklore juga berhasil mencuri perhatian KINCIR.

Lewat lagu ini, kita bisa melihat Taylor Swift yang bernyanyi di atas atap sebuah rumah pondok yang terdapat di panggungnya. Swift pun berhasil memberikan aura yang santai lewat stage performance lagu ini. Posisi Swift yang terbaring sambil menatap ‘langit malam’ sepanjang lagu ini pun menambah nuansa nostalgia yang memang menjadi maksud dari lagu “The 1”.

6. “The Last Great American Dynasty”

Satu lagi stage performance dari era Folklore yang enggak kalah menarik perhatian, yaitu “The Last Great American Dynasty”. Swift bersama backup dancer-nya pun berhasil memberikan pemandangan layaknya sedang menyaksikan sebuah film fantasi berkat outfit yang mereka gunakan. Lalu, harus diakui bahwa stage performance dari lagu ini cukup mengingatkan KINCIR dengan era album awal-awal Swift yang masih bernuansa country.

7. “Vigilante Shit”

“Vigilante Shit” adalah salah satu lagu dari album terbarunya Taylor Swift, yaitu Midnights. Kalau kamu pernah mendengarkan lagunya, pasti kamu sadar bahwa lagu “Vigilante Shit” memiliki lirik yang bernuansa sangat badass.

Nah, Swift juga berhasil memancarkan aura badass-nya ketika menyanyikan lagu ini di atas panggung The Eras Tour. Selain badass, stage performance dari lagu “Vigilante Shit” juga bisa dibilang menjadi salah satu yang memiliki vibes seksi pada The Eras Tour.

Special Mention: “Enchanted”

“Enchanted” menjadi satu-satunya lagu dari era Speak Now yang dinyanyikan oleh Taylor Swift pada The Eras Tour. Dengan dress khas era Speak Now, stage performance dari “Enchanted” sebenarnya bukan yang terlihat fenomenal jika dibandingkan dengan beberapa lagu sebelumnya.

Namun, stage performance dari “Enchanted” masih memberikan kesan yang spesial dan kenangan tersendiri bagi seseorang yang sudah menjadi Swifties sejak lama, termasuk KINCIR. Rasanya juga enggak mengherankan jika seluruh orang yang ada di bioskop ikut bernyanyi ketika stage performance “Enhcanted” di film konser The Eras Tour.

***

Nah, itulah deretan stage performance terbaik di film konser Taylor Swift: The Eras Tour versi KINCIR. Apakah kamu sepakat dengan deretan tersebut? Atau punya pendapat lain? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk kabar terbaru seputar film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.