Setelah sempat ada kontroversi pemecatan Kim Jong Kook dan Song Ji Hyo yang akhirnya batal, baru-baru ini Running Man membuat perubahan besar dengan menambah dua anggota baru ke acara mingguan tersebut. Enggak hanya menambah anggota, format acara pun akan sedikit berubah. Secara official, SBS mengumumkan siapa kedua selebritas yang akan bergabung dengan anggota tetap survival game ini.
Berbagai media di Korea mengonfirmasi jika dua anggota tetap yang akan masuk ke dalam formasi Running Man yakni komedian Yang Se Chan dan aktris cantik Jeon So Min. Dua bintang baru ini sebelumnya udah pernah menjadi bintang tamu, dan kehadiran kedua selebritas ini membuat Running Man sukses mendapat kenaikan rating yang cukup memuaskan. Maka dari itu perwakilan SBS berharap acara ini akan semakin berkembang dengan bertambahnya anggota tetap.
Pemilihan Yang Se Chan serta Jeon So Min ini emang terkesan mendadak dan mengejutkan, namun sepertinya hal ini udah dipikir dengan matang oleh tim produksi. Melihat chemistry keduanya sangat bagus dengan anggota tetap Running Man saat menjadi bintang tamu, tim SBS pun sepakat merekrut mereka sebagai anggota baru. Keduanya pun udah mulai syuting episode perdana mereka pada Senin 3 April 2017.
PD utama Running Man juga diganti oleh Jung Chul Min. Diharapkan dengan perubahan-perubahan ini akan membuat show semakin populer. Selain itu, seorang sumber mengungkap jika format 'Running Man' nantinya akan berubah menjadi 'Running Mate' dengan bergabungnya dua anggota baru. Penggunaan kata 'mate' dipilih untuk merujuk pada format acara yang menekankan pada pertemanan dan kerja sama tim.
"Yang Se Chan dan Jeon So Min akan bergabung dengan 'Running Man' sebagai 'Running Mates'. Mereka akan mulai syuting hari ini (3 April). Ketika mereka membintangi acara kami sebagai tamu, mereka memiliki chemistry yang baik dengan member asli. Episode mereka juga meraih rating pemirsa yang tinggi, dan itu salah satu pertimbangan keputusan kami." Ungkap tim produksi Running Man.
Jika di tahun-tahun sebelumnya misi Running Man kerap kali mengharuskan tiap anggota mengalahkan anggota lain untuk menjadi pemenang, di format 'Running Mate' enggak begitu. Di format baru ini, para anggota akan digabungkan menjadi satu tim dan bahu-membahu menyelesaikan misi yang disiapkan tim produksi.
Tahun 2016. Running Man sendiri sudah ditinggal satu anggota tetap mereka, yakni Kang Gary. Setelah bertahan hanya dengan Yoo Jae Suk, Song Ji Hyo, HaHa, Lee Kwang Soo, Ji Suk Jin, dan Kim Joong Kook, akhirnya dua nama baru Yang Se Chan dan Jeon So Min pun bergabung dan menemani keenam anggota ini.
Acara Running Man kini miliki 8 member tetap yakni Yoo Jae Suk, Song Ji Hyo, HaHa, Lee Kwang Soo, Ji Seok Jin, Kim Jong Kook, Yang Se Chan, dan Jeon So Min. Tentu saja dengan penambahan member akan menambah kemeriahan Running Man. Jadi, siapa nih yang udah enggak sabar menyaksikan aksi mereka?