Industri hiburan Indonesia kembali diwarnai oleh kabar duka. Kali ini, kabar tersebut datang dari aktris muda Hanna Kirana yang bisa dibilang sedang naik daun dalam beberapa dua tahun ke belakang ini. Aktris yang dikenal lewat sinetron Suara Hati Istri tersebut dikabarkan meninggal dunia pada Selasa malam (2/11) karena mengalami gagal jantung.
Sebelum meninggal, Hanna Kirana kabarnya sempat dilarikan ke Rumah Sakit PMI Bogor, Jawa Barat. Sayangnya, pada pukul 21.00 WIB, aktris kelahiran 23 April 2003 tersebut dinyatakan meninggal dunia akibat gagal jantung di usianya yang baru menginjak 18 tahun. Jenazah Hanna pun telah dimakamkan pada Rabu pagi (3/11) di wilayah Ciawi, Bogor yang dekat dengan lokasi rumah dukanya.
Buat kalian yang belum tahu, Hanna Kirana adalah seorang aktris yang mengawali kariernya di dunia hiburan sejak 2018 lalu. Dia pun mengawali kariernya sebagai seorang model dan turut bermain di beberapa FTV yang tayang di TV swasta. Lalu, namanya pun mulai melejit ketika dia membintangi sinetron Suara Hati Istri: Zahra yang sempat viral karena kontroversial pada pertengahan 2021 lalu.
Hanna pun awalnya enggak sama sekali terlibat sebagai pemain dalam sinetron tersebut, melainkan menjadi pengganti dari Lea Ciarachel yang merupakan pemeran utamanya. Hal ini terjadi karena munculnya kontroversi terkait usia Lea yang masih di bawah umur ketika membintangi sinetron bertema dewasa tersebut. Hasilnya, di pertengahan sinetronnya, Hanna pun menggantikan peran Lea sebagai Zahra.
Sekadar informasi tambahan, Hanna juga merupakan sepupu dari Citra Kirana yang dikenal sebagai salah satu aktri ternama di Tanah Air. Citra Kirana pun sempat mengunggah ucapan belangsungkawa atas meninggalnya Hanna melalui Instagram Stories-nya.
Kepergian Hanna tentunya meninggalkan luka mendalam bagi keluarga dan juga industri hiburan Indonesia. Semoga arwah sang aktris dapat diterima di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan dapat diberikan ketabahan.
Selamat jalan, Hanna Kirana!