5 Drama dan Film Korea Original Netflix yang Patut Ditunggu

Pada acara TUDUM, Netflix membagikan jadwal rilis drakor dan film Korea Selatan mendatang hingga Februari 2021. Mana yang sudah kamu tunggu?


Setelah mencuri perhatian lewat Squid Game, salah satu serial drama Korea original Netflix, kini platform asal Amerika Serikat tersebut siap mengenalkan berbagai proyek drama dan film Korea original yang akan tayang di platformnya.

Pada 25 September, Netflix baru aja mengadakan acara penggemar global mereka, TUDUM, di mana platform streaming tersebut membagikan jadwal rilis konten Korea Selatan mendatang. Yuk, simak!

Jadwal Rilis Serial dan Film Korea Original Netflix yang Patut Ditunggu

1. Hellbound (19 November 2021)

Jadwal Rilis Serial dan Film Korea Original Netflix yang Patut Ditunggu
Jadwal Rilis Serial dan Film Korea Original Netflix yang Patut Ditunggu Via Istimewa.

Digarap oleh sutradara Train to Busan (2016), Yeon Sang-ho, Hellbound berlatar di dunia di mana manusia menghadapi fenomena supernatural yang menakutkan: utusan dari neraka yang muncul di Bumi tanpa peringatan dan mengutuk orang ke neraka.

Di tengah kekacauan yang disebabkan oleh kenyataan baru yang menakutkan ini, sebuah agama baru yang dipimpin oleh Jung Jin-soo (Yoo Ah-in) mulai mendapatkan popularitas. Sementara yang lain mati-matian mencari kebenaran di balik fenomena aneh ini.

Hellbound adalah drama Korea pertama yang tayang perdana di Toronto International Film Festival (TIFF). Drama ini bahkan diakui sebagai serial Netflix Korea berikutnya yang menarik untuk ditonton. Selain itu, drama ini juga berhasil diundang ke Festival Film Internasional Busan ke-26 dan Festival Film London BFI ke-65.

2. The Silent Sea (Desember 2021)

Jadwal Rilis Serial dan Film Korea Original Netflix yang Patut Ditunggu
Jadwal Rilis Serial dan Film Korea Original Netflix yang Patut Ditunggu Via Istimewa.

The Silent Sea merupakan film Korea bergenre thriller, horor, dan fiksi ilmiah yang berlatar tahun 2075, di mana penggurunan telah membuat Bumi kekurangan makanan dan air. Sebuah tim khusus ditugaskan untuk mengambil sampel misterius dari stasiun penelitian yang ditinggalkan di Bulan, yang disebut sebagai silent sea alias laut yang sunyi.

Cerita ini merupakan perluasan dari film pendek berjudul The Sea of Tranquility (2014) yang disutradarai oleh Choi Hang-yong. Serial The Silent Sea ini juga digarap oleh Choi Hang-yong, dibantu oleh Park Eun-gyo selaku penulis naskah dan aktor Jung Woo-sung yang merupakan produser dari serial ini.

Menariknya lagi, serial The Silent Sea dibintangi oleh Bae Doona, Gong Yoo, dan Lee Joon.

 

3. Juvenile Justice (Januari 2022)

Jadwal Rilis Serial dan Film Korea Original Netflix yang Patut Ditunggu
Jadwal Rilis Serial dan Film Korea Original Netflix yang Patut Ditunggu Via Istimewa.

Juvenile Justice adalah drama hukum yang terjadi ketika seorang hakim membenci pelaku remaja baru yang baru diadili di pengadilan remaja setempat. Sang hakim, yang sebelumnya pernah menjadi korban kejahatan remaja, akan menghadapi berbagai kasus yang melibatkan remaja dan menemukan apa artinya menjadi dewasa.

Drama ini digarap oleh sutradara Hong Jong-chan, yang pernah menggarap drama Live Up to Your Name (2017), Life (2018), dan Her Private Life (2019). Lewat drama terbarunya ini, Hong Jong-chan ingin menyampaikan sebuah pesan tentang kelalaian masyarakat terhadap kenakalan remaja yang semakin meningkat. Drama ini akan dimeriahkan oleh Kim Hye-soo, Kim Moo-yeol, Lee Sung-min, dan Lee Jung-eun.

4. All of Us Are Dead (Januari 2022)

Jadwal Rilis Serial dan Film Korea Original Netflix yang Patut Ditunggu
Jadwal Rilis Serial dan Film Korea Original Netflix yang Patut Ditunggu Via Istimewa.

All of Us Are Dead mengisahkan situasi ekstrem yang terjadi ketika sebuah sekolah menengah terinfeksi virus zombie dan orang-orang di luar mencoba menyelamatkan para siswa yang terjebak di sekolah. Drama ini akan menggambarkan orang-orang yang bertahan hidup dalam ruang terbatas, serta sifat tersembunyi manusia yang muncul ketika dalam situasi yang mengerikan.

Drama ini digarap berdasarkan webtoon populer dengan judul yang sama. Proyek adaptasi drama ini akan disutradarai oleh Lee Jae-gyu yang sebelumnya telah sukses menggarap drama Damo: The Legendary Police Woman (2003), Beethoven Virus (2008), dan film Intimate Strangers” (2018),

 

5. Love and Leashes (Februari 2022)

Via Istimewa

Film Love and Leashes menceritakan romansa yang enggak biasa antara seorang pria dengan selera yang unik dengan seorang wanita yang secara enggak sengaja mengetahui rahasianya. Film yang disutradarai oleh Park Hyeon-jin ini dibintangi oleh Seohyun SNSD dan Lee Jun-young U-KISS.

Seohyun akan berperan sebagai pegawai hubungan masyarakat bernama Jung Ji-woo yang unggul dalam setiap tugas yang diberikan kepadanya. Sementara Lee Jun-young memiliki penampilan yang kurang ramah tetapi sebenarnya berhati hangat.

 

Bonus: My Name (15 Oktober 2021)

My Name adalah drama noir yang menceritakan kisah Yoon Ji-woo (Han So-hee), seorang wanita yang bergabung dengan jaringan kejahatan terorganisir dan berada di bawah arahan mereka. Yoon Ji-woo menyusup ke polisi sebagai agen yang menyamar untuk mengungkap kebenaran di balik kasus kematian ayahnya.

Drama ini merupakan produksi terbaru dari sutradara Kim Jin-min yang sebelumnya pernah menggarap drama Extracurricular (2020), serial Netflix yang bercerita tentang sisi gelap seorang siswa yang dikenal berprestasi di sekolahnya.

Drama My Name akan menampilkan plotnya secara realistis, penuh dengan gambaran emosi karakter, dan urutan adegan apa adanya. Selain dibintangi Han So-hee, drama ini juga akan dibintangi oleh aktor berbakat seperti Park Hee-soon, Ahn Bo-hyun, Kim Sang-ho, Lee Hak-joo, dan Jang Ryul.

***

Itu dia sederet serial dan film Korea original Netflix yang akan dirilis dalam waktu mendatang. Diantara ke-6 proyek di atas, mana yang paling kalian tunggu dan enggak sabar untuk menontonnya? Yuk, share di kolom komentar bawah!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.