5 Fakta Dune: Part Two yang Harus Kamu Tahu Sebelum Nonton!

Fakta menarik dan hal-hal penting yang perlu kamu tahu sebelum menonton Dune: Part Two (2024)

Enggak bisa dimungkiri, Dune: Part One (2021) sukses menjadi salah satu film fiksi-sains terbaik yang pernah diciptakan. Film epik bertabur bintang dengan alur cerita kompleks yang dijahit rapi oleh sang sutradara berhasil membuat film ini menyabet enam penghargaan Oscar.

Meski punya durasi yang panjang dan terasa intens, film garapan sutradara kawakan Denis Villeneuve ini baru menceritakan awal kisah perjalanan Paul Atreides (Timothée Chalamet). Karena itu, kelanjutan kisah keluarga Atreides ini pun begitu dinantikan oleh para penggemar.

Setelah tertunda dua kali akibat demo SAG-AFTRA, akhirnya Dune: Part Two (2024) bakal rilis pada 28 Februari 2024 di bioskop Indonesia. Film adaptasi novel berjudul sama karya Frank Herbert bakal berdurasi dua jam empat puluh enam menit, sedikit lebih lama dari film sebelumnya. Sebelum kamu menonton Dune: Part Two, ada baiknya simak terlebih dahulu fakta berikut ini!

Fakta Dune: Part Two (2024)

1. Kisah perjalanan Paul Atreides yang baru dimulai

Bukan sekuel, Dune: Part Two (2024) merupakan cerita lanjutan yang langsung menyambung akhir dari kisah di Dune: Part One (2021) tanpa adanya lompat waktu. Dalam film sebelumnya, cerita berfokus pada keluarga Atreides yang pergi ke planet gurun Arrakis untuk mengambil alih produksi melange, rempah istimewa planet tersebut.

Namun, mereka ternyata berjalan menuju jebakan oleh Kaisar Padishah Shaddam Corrino IV dan keluarga Harkonnen, musuh bebuyutan keluarga Atreides. Sang Ayah, Duke Leto Atreides I (Oscar Isaac) pun tewas dibunuh sehingga Paul serta ibunya, Lady Jessica (Rebecca Ferguson) pun terpaksa kabur.

Mereka akhirnya berusaha hidup dengan penduduk lokal gurun, yaitu kaum Fremen. Di sini, Paul bertemu dengan Chani (Zendaya), wanita Fremen yang sering hadir dalam mimpinya. Dalam Dune: Part Two, kamu bakal menyaksikan kisah Paul Atreides bersama Chani dan kaum Fremen lainnya.

Bagaimana dia dapat menyatu dan bahkan meraih respek serta membuat penduduk Fremen percaya bahwa dia sosok “penyelamat” yang ditakdirkan. Tentu, kita juga bakal kembali melihat pertarungan epik antar Atreides dengan Kekaisaran dan keluarga Harkonnen. Singkatnya, Dune: Part Two bakal menampilkan lebih banyak aksi epik dibanding film sebelumnya.

2. Trailer yang dipuji akurat oleh para pembaca novelnya

Sejak rilis sembilan bulan lalu, trailer pertama Dune: Part Two sudah dibanjiri pujian dari para penonton. Trailer yang diunggah akun resmi Warner Bros. Pictures ini kini sudah ditonton lebih dari dua puluh enam juta kali.

Kolom komentar penonton dalam video trailer ini pun didominasi oleh komentar positif. Rata-rata menyebut film garapan Denis Villeneuve ini sebagai masterpiece. Para pembaca novel Dune pun berkomentar bahwa dari trailer-nya, mereka bisa melihat gambaran yang cukup akurat terhadap cerita di bukunya.

3. Kehadiran sejumlah karakter baru yang diperankan bintang papan atas

Bagian kedua film Dune ini menghadirkan sejumlah karakter baru. Pertama, ada aktor senior peraih Oscar, Christopher Walken yang berperan sebagai Kaisar Padishah Shaddam Corrino IV. Dia merasa terintimidasi dengan sepupu angkatnya, Leto Atreides I (Oscar Isaac) sehingga berkonspirasi dengan keluarga Harkonnen untuk menjatuhkan keluarga Atreides.

Dune: Part Two ini pun menampilkan Florence Pugh sebagai Putri Irulan Corrino, anak sulung dari Shaddam Corrino IV. Selain itu, kita juga bisa melihat penampilan Léa Seydoux sebagai Lady Margot, anggota Bene Gesserit yang menjadi istri dari Hasimir Fenring, salah satu keluarga yang bersekutu dengan kekaisaran.

Di antara sejumlah pemain baru, penampilan Austin Butler sebagai Feyd-Rautha Harkonnen bisa dibilang paling mencuri perhatian. Tampil botak plontos dengan tatapan mengintimidasi, Butler dapat menggambarkan sosok “mengerikan” Feyd-Rautha yang jadi pewaris tahta keluarga Harkonnen. Dalam film ini, kita pun bakal melihat pertarungan sengit antara Paul dan dirinya.

4. Peran rahasia Anya Taylor-Joy

Dune: Part Two

Seminggu sebelum filmnya rilis, para penggemar baru mengetahui bahwa Anya Taylor-Joy bakal tampil dalam Dune: Part Two. Soalnya, aktris asal Inggris ini tampil dalam acara premiere film tersebut. Meski enggak diketahui karakter apa yang bakal dia perankan, sejumlah penggemar pun sudah bisa menebak.

Kemungkinan besar, Taylor-Joy bakal berperan sebagai Alia, adik perempuan Paul. Sosoknya digambarkan sebagai wanita yang sangat cerdas karena ketika Lady Jessica hamil, sang Bene Gesserit meminum “Water of Life” saat mempersiapkan diri menjadi Reverend Mother.

5. Sudah mendapat ulasan positif dari berbagai kritikus

Meski belum rilis, sejumlah kritikus telah mendapat akses untuk menonton Dune: Part Two lebih awal. Oleh karena itu, kita pun sudah bisa membaca berbagai ulasan di internet. Rata-rata, semua kritikus memberikan ulasan positif terhadap film fiksi-sains bertabur bintang ini. IMDb memberikan skor 10/10 untuk Dune: Part Two berdasarkan ulasan dari 44 kritikus. Film yang dibintangi Timothêe Chalamet ini juga sukses meraih rating 97% di Rotten Tomatoes dari 159 pengulas.  

Menurut ulasan dari Esquire, bagian kedua Dune ini dinilai lebih bagus dari bagian pertamanya. Konflik yang semakin intens, aksi yang epik, unsur “mistik” yang khas, pembangunan semesta yang terasa megah, serta visual yang begitu memanjakan mata jadi poin-poin plus untuk film ini. Variety pun memberikan pujian kepada Villeneuve sebagai sutradara yang lagi-lagi berhasil mencakup narasi padat dalam novel untuk dituangkan ke dalam sinema yang kompleks dan memuaskan.

***

Itulah hal-hal penting dan menarik tentang film fiksi-sains mewah garapan Denis Villeneuve ini. Di antara daftar tersebut, manakah yang paling menarik menurut kamu? Bagikan pada kolom komentar di bawah, ya!

Kalau kamu suka artikel ini, jangan lupa bagikan ke teman-teman penggemar fiksi-sains yang bakal nonton Dune Part Two di bioskop mulai 28 Februari 2024. Ikuti juga KINCIR buat dapatin informasi seru seputar film atau serial lainnya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.