Pada 2023 lalu, Dian Sastrowardoyo berhasil tampil gemilang lewat serial Gadis Kretek yang tayang di Netflix dan diproduksi oleh BASE Entertainment. Setelah sukses lewat serial tersebut, Dian dan BASE Entertainment pun kini akan bekerja sama kembali dalam sebuah proyek baru. Proyek yang dimaksud adalah film Mothernet yang turut dibintangi oleh Ringgo Agus Rahman dan Ali Fikry.
Sekadar informasi, Mothernet adalah sebuah drama keluarga dengan latar belakang teknologi dan isu perubahan iklim. Film ini mengisahkan tentang perjalanan Rama, seorang remaja 16 tahun, yang harus menghadapi kenyataan setelah kecelakaan tragis yang membuat ibunya koma. Dengan bantuan Artificial Intelligence (AI), Rama dan ayahnya berusaha untuk menghadapi kenyataan baru mereka.
Dian Sastrowardoyo bintangi film Mothernet
Berdasarkan premisnya tersebut, dapat disimpulkan bahwa Mothernet adalah sebuah film drama keluarga yang memiliki tema teknologi, atau cenderung seperti fiksi-ilmiah. Selain BASE Entertainment, film ini juga diproduksi oleh Beacon Films yang didirikan oleh Dian Sastrowardoyo, serta rumah produksi asal Singapura bernama Refinery Media.
“Mothernet adalah film ini sangat istimewa karena menjadi debut Beacon Film dan sebagai pemeran saya kembali mendapatkan tantangan baru untuk memerankan ibu dengan perspektif yang berbeda dan pendekatan karakter yang lebih detail dan mendalam,” ungkap Dian Sastrowardoyo.
Film Mothernet nantinya akan digarap oleh sutradara asal Malaysia yang berbasis di Taiwan, yaitu Wi Ding Ho. Proses syuting dari sebagian besar adegan di film ini akan berlangsung di Indonesia, sementara untuk adegan virtual akan dilakukan di studio milik Refinery Media di Singapura. Film ini akan mulai produksi pada kuartal ketiga 2024, dan rencananya tayang pada 2025 mendatang.
Nah, apakah kamu tertarik untuk menyaksikan penampilan Dian Satrowardoyo di film Mothernet? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk kabar terbaru seputar film lainnya, ya!