Zack Snyder Mengaku Disiksa Warner Bros. Saat Menyelesaikan Justice League Snyder Cut

Proses penggarapan Justice League (2017) versi bioskop bisa dibilang penuh prahara. Sutradara Zack Snyder memutuskan mundur dari proyek film tersebut, padahal proses penggarapannya belum rampung. Namun berkat dukungan penggemar, Snyder akhirnya tetap bisa mewujudkan film yang sesuai dengan visinya dan merilisnya pada Maret lalu.

Beberapa waktu lalu, Snyder mengungkapkan bahwa Warner Bros. telah bersikap anti dengan dirinya dan sama sekali enggak tertarik dengan visi Snyder terhadap kelangsungan Justice League. Kini, sutradara tersebut kembali menyampaikan curahan hatinya mengenai sikap Warner Bros. kepada dirinya selama proses penggarapan Snyder Cut.

Dilansir Uproxx, Snyder berkata, “Hal yang keren saat saya bisa menyelesaikan Snyder Cut dan itu adalah pengalaman yang menyenangkan. Namun pada saat penggarapan Snyder Cut, Warner Bros. masih saja menyiksa saya sepanjang waktu dengan alasan apa pun, mereka seperti enggak bisa menahannya. Saya enggak tahu mengapa saya terlihat menyebalkan di mata mereka, padahal saya berusaha untuk enggak menjadi orang yang menyebalkan.”

Zack Snyder Mengaku Disiksa Warner Bros. Saat Menyelesaikan Justice League Snyder Cut
Zack Snyder Mengaku Disiksa Warner Bros. Saat Menyelesaikan Justice League Snyder Cut Via Istimewa.

“Saya juga enggak ingin mendapatkan masalah. Namun, saya enggak bisa duduk diam dan membiarkan Warner Bros. bertindak seperti itu. Lihat, mereka yang bersikap agresif, bukan saya. Setiap hari mereka akan berbalik dan melakukan tindakan pasif-agresif yang aneh. Namun seperti yang saya katakan, saya menikmati proses pembuatan Snyder Cut. Saya sangat senang bisa menyelesaikan film tersebut,” lanjut Snyder.

Sejak masih terlihat dalam penggarapan versi bioskop dari film ini, Snyder dan Warner Bros. memang telah mengalami banyak perbedaan pendapat. Akibat banyaknya kritik negatif terhadap Batman v Superman: Dawn of Justice (2016), Warner Bros. mendesak Snyder untuk membuat Justice League dengan nuansa cerita yang jauh lebih terang dari Batman v Superman: Dawn of Justice. Dari situlah, banyak ketidaksepakatan terjadi antara Snyder dan Warner Bros.

Apa pendapat kalian mengenai drama antara Warner Bros. dan Snyder? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.