Marvel Studios bakal mengangkat kisah tentang salah satu superhero Asia Marvel, yaitu Shang-Chi. Setelah sekian lama, akhirnya kita bisa melihat aksi superhero Asia di film Hollywood. Sempat tertunda karena pandemi Corona, syuting Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings akhirnya dilanjutkan kembali pada Juli lalu.
Sebagai informasi, syuting Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings dilakukan di Australia. Sang pemeran utama, yaitu Simu Liu, kini sedang berada di Australia untuk melakukan proses syuting. Selain Liu, film ini nantinya juga dibintangi oleh Tony Leung, Awkwafina, dan Michelle Yeoh. Namun yang cukup mengejutkan, pemeran Wong di Doctor Strange (2016), yaitu Benedict Wong, ternyata juga diketahui sedang berada di Australia.
Keberadaan Wong di Australia diketahui dari postingan akun Instagram salah satu restoran di negara tersebut. Yang lebih mengejutkan lagi, Wong tertangkap kamera sedang bersama Liu. Walau belum ada konfirmasi resmi dari Marvel Studios, kebersamaan Wong dan Liu menimbulkan spekulasi bahwa Wong bakal muncul di Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings.
Jika spekulasi ini benar, maka Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings bakal menjadi film keempat kemunculan Wong di Marvel Cinematic Universe (MCU). Selain Doctor Strange, Wong juga muncul di Avengers: Infinity War (2018) dan Avengers: Endgame (2019).
Walau belum ada foto maupun video resmi dari Marvel Studios, sempat beredar video keadaan syuting Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings sebelum dihentikan karena pandemi Corona. Di video tersebut terlihat dua bintang utama film ini, yaitu Liu dan Awkwafina.
Film ini disutradarai oleh Destin Daniel Cretton dan rencananya akan dirilis pada 7 Mei 2021. Padahal sebelum ada pandemi, film ini harusnya tayang pada 12 Februari 2021. Menurut kalian, apakah Wong bakal muncul di Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings? Kalau kangen dengan aksi Wong, kalian bisa nonton film MCU di Disney+ Hotstar. Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!