Marvel Studios telah mengumumkan berbagai proyeknya pada acara San Diego Comic-Con (SDCC) 2022. Dalam pengumuman tersebut, terungkap bahwa Black Panther: Wakanda Forever yang direncanakan rilis pada 11 November 2022 akan menjadi penutup bagi MCU Phase 4. Namun, selain pengumuman ini, Marvel juga akhirnya merilis trailer perdana dari proyek sekuel tersebut.
Tidak terdapat banyak dialog dalam trailer perdana dari Wakanda Forever. Namun, trailernya cukup menggambarkan kondisi Wakanda yang sedang berduka setelah ditinggal mati oleh raja mereka, yaitu T’Challa alias sang Black Panther. Kita juga bisa melihat mural bergambar wajah Chadwick Boseman sebagai T’Challa yang juga menjadi tribut bagi sang aktor yang telah meninggal pada 2020 lalu.
Kalau bisa dibilang, trailer pertamanya ini lebih berfokus pada pengenalan Kerajaan Atlantis serta pemimpinnya, yaitu Namor. Dalam trailer ini kita juga akhirnya bisa melihat penampakan Namor (Tenoch Huerta) dengan tampilan sama persis seperti yang bocor beberapa waktu lalu. Beberapa penduduk Atlantis yang punya tubuh berwarna biru juga bisa terlihat pada trailernya.
Selain Namor, Riri Williams alias Ironheart juga sempat terlihat secara sekilas pada trailernya dan tampak sedang menciptakan armornya. Oh ya, pada akhir trailernya, kita juga bisa melihat sosok yang menggunakan armor Black Panther di sebuah pertarungan. Namun, belum diketahui siapa sosok misterius yang menjadi pengganti T’Challa sebagai Black Panther tersebut.
Nah, bagaimana tanggapan kamu dengan trailer perdana Black Panther: Wakanda Forever tersebut? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk kabar terbaru seputar film lainnya, ya!