Thor: The Dark World (2013) memang sukses secara pendapatan. Namun, film ini mendapatkan banyak kritikan, bahkan menjadi film Marvel Cinematic Universe (MCU) dengan skor penilaian terendah di Rotten Tomatoes, yaitu 66%. Enggak hanya kritikus, banyak penggemar yang juga ikut kecewa dengan film ini.
Selain kritikus dan penggemar, sutradara The Dark World, yaitu Alan Taylor, bahkan blak-blakan mengaku kecewa dengan filmnya sendiri. Taylor juga mengaku bahwa The Dark World yang telah dirilis sebenarnya enggak sepenuhnya sesuai dengan visi yang dia miliki. Sutradara tersebut mengungkapkan bahwa filmnya diubah oleh Marvel Studios ketika proses pengeditan.
Dilansir Inverse, Taylor berkata, “Penyesalan saya adalah Thor: The Dark World yang dirilis telah mengalami perubahan. Saya sangat menyukai beberapa adegan yang dipotong dari versi awal filmnya. Ada semacam kualitas keajaiban pada adegan yang dipotong yang menurut saya itu sangat indah.”
Ketika ditanya apakah Taylor tertarik untuk membuat The Dark World versi director’s cut, dia berkata, “Saya bahagia untuk Zack Snyder ketika dia berhasil mewujudkan Snyder Cut. Saya pikir setiap sutradara mendukung hal tersebut. Saya ingin sekali membuat director’s cut dan saya bersungguh-sungguh. Bisakah kalian bayangkan? Pihak studio memberikan saya jutaan dolar seperti yang dialami Snyder. Namun, saya pikir saya enggak bakal mendapatkan tawaran seperti itu.”
Apakah Disney bakal mengabulkan harapannya Taylor? Mengingat kesuksesan MCU hingga saat ini, rasanya agak sulit membayangkan jika Disney bakal mau repot-repot memanggil kembali Taylor supaya sutradara tersebut bisa mewujudkan The Dark World yang sesuai visinya. Namun, siapa yang tahu, ‘kan, tiba-tiba Disney nantinya bakal menghubungi Taylor?
Apakah kalian sendiri penasaran dengan Thor: The Dark World versi Taylor Cut? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!