(REVIEW) The Watcher (2021)

The Watcher
Genre
  • drama
Actors
  • Angga Yunanda
  • Caitlin Halderman
  • Jeremy Thomas
  • Teuku Rizky
Director
  • Anggy Umbara
Release Date
  • 24 September 2021
Rating
3 / 5

*Spoiler Alert: Artikel ini mengandung bocoran film The Watcher yang bisa saja mengganggu buat kalian yang belum menonton.

Film Indonesia terbaru berjudul The Watcher tayang di Disney+ Hotstar. Film yang dibintangi Angga Yunanda ini berfokus pada kisah seru pengintaian dari siswa SMA terhadap sebuah sindikat penculikan yang akan membawamu menyaksikan pengalaman baru. Mengingat, film Indonesia dengan tipikal seperti ini memang masih jarang.

Jadi, buat kamu yang mencari hiburan film indonesia, bisa ke Disney+ Hotstar dan tonton film yang telah rilis sejak 24 September 2021 ini. Bagaimana keseruannya? Kamu bisa simak review film ini versi KINCIR.

Sinopsis dan Review Film The Watcher

Cerita Pengintai Dadakan yang Mengungkap Kasus Besar

Sinopsis The Watcher bermula dari kecelakaan Krishna ketika futsal di sekolah. Kakinya patah dan dia harus beristirahat di rumah dengan menggunakan kursi roda. Dua kawannya, Soni dan Tunggul, menghadiahinya teropong supaya Krishna tidak bosan.

Alhasil, teropong itulah yang menemani hari-harinya di rumah. Awalnya teropong itu dia pakai untuk mengamati Tiara perempuan yang ia suka yang rumahnya tak jauh dari tempat dia tinggal. Namun beberapa hari mengamati, ada sekomplot orang mencurigakan datang dan menempati rumah dekat. Krishna pun jadi memerhatikan gerak-gerik para komplotan tersebut sampai dia melihat kejadian penculikan.

Krishna pun menyusun rencana. Dia bersama Soni dan Tunggul, serta Tiara akhirnya berencana untuk membuktikan bahwa tetangga baru itu bukan orang yang baik. Terlambat, komplotan itu malah balik menyerang dan nyaris membahayakan nyawa Krishna dan teman-teman.

Nah, di situlah sebuah fakta terkuak. Fakta yang mungkin akan membalikan inti cerita film ini. Kamu akan tahu bagaimana kisah ini berakhir jika menyaksikan langsung film The Watcher di Disney+ Hotstar.

Cerita Simpel yang Ringan dinikmati

Sinopsis dan Review Film The Watcher
Sinopsis dan Review Film The Watcher Via Dok. MD Pictures.

Jika diulik, inti cerita dari film The Watcher ini cukup simpel. Bahkan set yang dipakai hanya dua rumah dan satu sekolah. Namun, ceritanya berkembang jadi seru dan cukup membuat penonton terpaku untuk menantikan apa yang sebetulnya terjadi.

Dengan cerita yang sederhana, kita tidak hanya disibukan dengan Krishna yang terus menerus memantau. Ada adegan ala seri film Home Alone yang tersaji. Ada juga cerita tentang kedekatan antarkeluarga dan tentunya racikan bumbu romansa remaja yang tetap tersaji.

Selama satu setengah jam film ini tayang, dan selama satu setengah jam pula penonton bertanya-tanya tentang siapa yang jahat dan siapa yang baik dalam film ini.

 

Plot Twist yang Bias

Sinopsis dan Review Film The Watcher
Sinopsis dan Review Film The Watcher Via Dok. MD Pictures.

Bukan film Anggy Umbara jika tak menyiapkan kejutan di akhir film. Di film The Watcher ini kita juga diberikan plot twist yang mungkin bikin kamu enggak nyangka. Sayangnya, kejutan di film ini agak membuyarkan premis yang telah dibangun.

Dari awal sampai hampir filmnya rampung, semuanya terasa begitu nyata dan dikemas secara baik. Namun ketika fakta terkuak, apa yang dilakukan oleh para pemeran utama terasa sia-sia. Agak aneh ketika semuanya jadi terbalik dan semua pengintaian jadi terkesan sia-sia.

Beberapa Detail yang Luput

Sinopsis dan Review Film The Watcher
Sinopsis dan Review Film The Watcher Via Dok. MD Pictures.

Sayangnya, ada beberapa detail yang luput untuk diperhatikan dalam film ini. Salah satunya ketika Soni dan Tunggul hendak mendekat ke rumah para komplotan. Tiba-tiba, Tiara masuk ke kamar Krishna.

Padahal harusnya, Tiara ketemu Tunggul dan Soni, karena rumah Tiara berada di sebelah rumah komplotan penjahat. Agak aneh ketika Tiara tiba-tiba masuk ke kamar Krishna dan tiba-tiba bertanya soal apa yang terjadi.

Lalu, rambut Krishna yang masih SMA agaknya kurang pas. Sebab, jika dengan rambut gondrong, seperti itu Krishna masuk sekolah, harusnya sudah dirazia oleh guru. Sayang, detail seperti itu luput untuk diperhatikan. Walau enggak mempengaruhi cerita, tapi buat sebagian orang mungkin mengganggu.

 

Jeremy Thomas dan Marcellino Lefrandt yang “Belum Habis”

Pada tahun 2000-an, kita dikenalkan dengan aktor berbakat bernama Jeremy Thomas dan Marcellino Lefrandt. Keduanya kerap menghiasi layar kaca Indonesia dengan beragam sinetron yang tayang di televisi kita.

Nah, keduanya memang lama tak muncul sebagai aktor. Beberapa tahun terakhir, Jeremy Thomas dan Marcellino memang mulai terlihat aktif kembali. Kali ini, di film The Watcher, dua nama besar tersebut membuktikan jika bakat mereka belum habis.

Akting meyakinkan yang ditunjukan Jeremy Thomas seharusnya dilirik oleh banyak produser untuk bintangi film-film penting dimasa yang akan datang. Akting Marcellino juga gak kalah hebat, dia bisa memainkan dua karakter berbeda kepribadian dengan sangat luwes dalam film ini.

Seperti halnya banyak film Indonesia yang tayang Disney+ Hotstar lain, agaknya memang film The Watcher ini lebih cocok disaksikan di layar kecil, dengan scoring yang biasa dan pengambilan gambar yang tak terlalu rumit. Barangkali, salah satu yang paling bikin berkesan dari film ini adalah inti ceritanya yang memang cukup baik dan beda dengan banyak film lain.

***

Film ini dibintangi oleh Angga Yunanda sebagai Krishna, Caitlin Halderman sebagai Tiara, Yudha Keling sebagai Tunggul, dan Teuku Rizky sebagai Soni. Lalu, Jeremy Thomas sebagai Markus dan Marcellino Lefrandt sebagai Robert.

Buat kamu yang penasaran, yuk, memantau bareng Krishna dan kawan-kawan dalam film The Watcher di Disney+ Hotstar. Buat yang sudah nonton, bagaimana pendapat kamu? Bagikan di kolom bawah, ya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.