Tara Basro menjadi salah satu dari empat nama artis pilihan yang akan menyukseskan penyelenggaraan Festival Film Indonesia. Pemeran Wulan dalam film Gundala ini dipilih menjadi Duta FFI 2019, bersama dengan Chicco Jerikho, Gading Marten, dan Laura Basuki.
Tugasnya sebagai Duta FFI 2019, Tara Basro akan menyosialisasikan pentingnya FFI dan cara berkontribusi terhadap perfilman Indonesia. Namun, ternyata lebih dalam dari itu, artis bernama lengkap Andi Mutiara Pertiwi Basro ini juga bergerak untuk mengajak publik nonton film secara legal, yaitu di bioskop atau streaming legal.
“Itu paling utama. bagaimana pun itu salah satu hal fundamental yang harus dilakukan. Percuma kalau kita udah bikin film bagus, tapi enggak ada yang nonton di bioskop. Jadi dari segi bisnis pun enggak bisa berkembang,” ujar Tara kepada KINCIR dalam acara konferensi pers FFI 2019 di Tribrata, Jakarta (23/7).
Meski perfilman Indonesia juga belum sempurna dari yang diharapkan, Tara juga mengatakan bahwa masih banyak yang harus diperbaiki. Seperti, keberadaan SDM dari segi pemain dan kru. Makanya, jika kalian lihat pemain dan krunya itu-itu saja, ya, memang hanya itu.
Berbicara soal FFI 2019, tahun ini akan ada pembaharuan dalam proses seleksi film. Lukman Sardi, sebagai Ketua Komite FFI pun membentuk tim seleksi dari berbagai profesi, seperti akademisi, jurnalis, dan pekerja film.
Film yang berhak mengikuti seleksi adalah film yag sudah ditonton di bioskop periode 1 Oktober 2018 sampai 30 September 2019. Malam Pengumuman Nominasi dan eksibisi Piala Citra 2019 akan diadakan pada November.
Malam Penghargaan akan dilakukan pada Desember. Menariknya, menuju pengumuman pemenang, Piala Citra 2019 akan mengadakan pemutaran film di beberapa titik sekitar stasiun MRT.
Nah, mengetahui tanggapan Tara Basro soal nonton film secara legal dan pembaharuan dalam seleksi FFI 2019, bagaimana ekspektasi kalian soal perfilman Indonesia?
Apakah kalian makin yakin dengan kualitas perfilman Indonesia jika didukung dengan penonton yang menghargai dengan menonton film secara legal?
Bagikan pendapat kalian di kolom komentar, dan ikuti KINCIR untuk berita film, game, dan esports terbaru, ya.