Proses syuting dari film Thor: Love and Thunder telah resmi dimulai di wilayah Australia sejak Januari 2021 lalu. Film itu pun kembali dibintangi oleh Chris Hemsworth sebagai sang Dewa Petir serta sejumlah aktor lainnya yang pernah terlibat di MCU, termasuk para anggota Guardians of the Galaxy. Namun, selain itu film ini juga turut menghadirkan sejumlah aktor baru ke MCU, seperti Christian Bale sebagai villainnya.
Yap, aktor yang sebelumnya dikenal sebagai pemeran Batman di trilogi film garapan Christopher Nolan tersebut kini akan menjadi villain di film Thor: Love and Thunder. Christian Bale pun telah dikonfirmasi akan memerankan sosok Gorr the God Buthcer yang menjadi villain utama filmnya. Menariknya, belum lama ini kita akhirnya mendapatkan bocoran penampilan Bale sebagai Gorr the God Butcher di lokasi syuting Thor 4.
Penampilan Bale tersebut pun bocor lewat sejumlah foto yang beredar di media sosial, salah satunya di akun Twitter @lovethundernews. Dalam beberapa foto tersebut, kita bisa melihat Christian Bale yang memiliki cat berwarna putih di sekujur tubuhnya. Tak cuma itu, seluruh tubuhnya juga ditutupi oleh sebuah jubah yang juga memiliki warna putih.
Tampilan Bale tersebut pun sudah cukup mirip dengan sosok Gorr the God Butcher dalam versi komiknya yang juga memiliki kulit berwarna putih pucat serta kerap menggunakan jubah. Namun, kemungkinan besar penampilan Bale tersebut masih akan dipoles menggunakan CGI lagi. Soalnya, Gorr merupakan sesosok alien yang memiliki wajah sangat aneh.
The first look at Christian Bale as Gorr the God Butcher in Thor: Love and Thunder!
Filming has resumed in Malibu
(via Daily Mail) pic.twitter.com/2RHo4zG1VJ
— Thor: Love and Thunder News (@lovethundernews) August 4, 2021
Buat kalian yang belum tahu, Gorr digambarkan sebagai ‘pencabut nyawa’ dari para dewa dan akan menjadi sosok yang berbahaya bagi seluruh karakter di filmnya nanti, terutama Thor. Soalnya, dia memiliki kebencian terhadap seluruh dewa karena telah memusnahkan rasnya dan punya sebuah senjata mematikan bernama Necrosword. Tentunya, akting Christian Bale sebagai Gorr di film ini patut untuk dinantikan.
Nah, bagaimana tanggapan kalian dengan penampilan Christian Bale sebagai Gorr the God Butcher tersebut? Share pendapat kalian di bawah dan ikuti terus KINCIR untuk kabar terbaru seputar film lainnya, ya!