Gara-gara mengangkat konsep multiverse, banyak penggemar yakin bahwa Tobey Maguire dan Andrew Garfield bakal muncul di Spider-Man: No Way Home. Namun di antara kedua aktor tersebut, Garfield yang paling sering ditanya tentang rumor kemunculannya. Dalam berbagai wawancara, Garfield berulang kali mengatakan bahwa dia enggak terlibat di No Way Home.
Namun setiap Garfield membantah, selalu ada foto dan video yang seakan memperlihatkan bahwa Garfield sedang berada di sebuah lokasi syuting dengan menggunakan kostum Spider-Man. Pada akhir Agustus lalu, sempat beredar foto yang memperlihatkan Garfield dan Maguire yang mengenakan kostum Spider-Man. Menariknya, Sony Pictures dikabarkan menghapus foto tersebut di internet.
Apakah foto tersebut adalah asli sehingga dihapus oleh Sony Pictures? Nah, pertanyaan tersebut akhirnya disampaikan langsung ke Garfield saat dia melakukan wawancara di acara The Tonight Show Starring Jimmy Fallon. Berikut adalah jawabannya Garfield saat ditanya tentang foto rumornya.
Awalnya, Garfield menunjukkan ekspresi bingung ketika Fallon menanyakan tentang fotonya. Garfield bahkan mendesak Fallon untuk menunjukkan fotonya. Ketika Fallon berkata bahwa fotonya telah dihapus dari internet, Garfield tiba-tiba mengaku bahwa dia telah melihat foto rumornya.
“Saya mendengar tentang foto rumor saya di lokasi syuting No Way Home, saya sudah melihatnya, dan foto itu adalah hasil Photoshop. Saya mencoba untuk mengendalikan banyak ekspektasi,” ujar Garfield.
Yap, Garfield tetap enggak mengakui bahwa dia terlibat di No Way Home. Namun beberapa waktu lalu, muncul sebuah video yang memperlihatkan Garfield seakan sedang melakukan proses syuting No Way Home. Keaslian video tersebut bahkan menimbulkan perdebatan di kalangan penggemar. Sayangnya, Fallon tidak menanyakan mengenai video tersebut kepada Garfield.
Apakah kalian yakin bahwa Garfield bakal muncul di No Way Home atau kalian yakin itu hanya sekadar rumor saja? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!