5 Superhero Marvel dan Asal-usul Alter Egonya di MCU

Superhero Marvel di MCU memiliki alter ego yang digunakan ketika beraksi melawan kejahatan. Inilah asal-usul dari masing-masing alter ego mereka!


Superhero umumnya memiliki dua macam identitas, tak terkecuali para superhero Marvel yang beraksi di sejumlah film MCU. Identitas pertama mereka tentunya adalah nama asli mereka sebagai manusia yang digunakan dalam kehidupan sehari. Lalu, identitas kedua mereka adalah alter ego atau sebuah nama panggilan yang khusus digunakan ketika mereka beraksi sebagai superhero.

Para superhero Marvel pun memiliki asal-usul unik tersendiri terkait bagaimana mereka pada akhirnya menggunakan alter ego yang kini dikenal luas oleh masyarakat. Menariknya, asal-usul mereka menggunakan alter ego tersebut di MCU bisa dibilang agak berbeda dengan versi komiknya.

Nah, di bawah ini KINCIR akan membahas asal-usul dari alter ego para superhero Marvel di MCU. Yuk, simak!

1. Captain America

Asal-usul alter ego Superhero Marvel
Asal-usul alter ego Superhero Marvel Via Istimewa.

Seperti yang kita ketahui, Steve Rogers mendapatkan kekuatan super setelah disuntikkan serum Super Soldier berkat sebuah program khusus tentara Amerika Serikat. Meski begitu, setelah itu dia enggak langsung beraksi sebagai pahlawan perang karena alasan tertentu. Malahan, Rogers dijadikan sebuah alat propaganda Perang Dunia II oleh pemerintah Amerika Serikat.

Propaganda itu pun berwujud pentas teater dan juga sebuah film. Dalam propaganda tersebut, Rogers digambarkan sebagai pahlawan perang Amerika Serikat yang telah berkali-kali mengalahkan Hitler dan Nazi di Perang Dunia II. Dia pun mendapatkan sebuah julukan selama menjadi bagian dari propaganda tersebut, yaitu Captain America.

Lalu, seperti yang kita ketahui, Rogers mulai muak hanya menjadi bagian dari propaganda saja dan akhirnya memutuskan untuk terjun langsung ke perang yang sebenarnya. Nah, saat beraksi sebagai pahlawan perang sesungguhnya, Rogers pun tetap menggunakan identitas Captain America yang sudah dikenal banyak orang lewat teater dan film.

2. Iron Man

Asal-usul alter ego Superhero Marvel
Asal-usul alter ego Superhero Marvel Via Istimewa.

“I am Iron Man.” Buat kalian yang mengikuti MCU tentunya sudah enggak asing lagi dengan kata-kata tersebut, ‘kan? Yap, kalimat yang diucapkan oleh Tony Stark tersebut memang menjadi awal-mula dirinya menggunakan nama “Iron Man” sebagai identitas superhero-nya. Namun, alter ego tersebut bukanlah identitas yang diciptakan sendiri oleh Stark.

Hal ini pun bisa dilihat menjelang akhir film Iron Man (2008) ketika Tony Stark sedang membaca koran. Pada halaman depan koran tersebut, terdapat judul berita, “Who is Iron Man?” atau, “Siapakah Manusia Besi?” Judul tersebut muncul setelah pertarungan akhir antara Stark dengan Obadiah Stane mencuri perhatian media sehingga sosok “Manusia Besi” tersebut mengacu pada armor yang dikenakan Stark.

Stark pun menganggap bahwa “Iron Man/Manusia Besi” adalah sebutan yang catchy, meski menurutnya hal itu tak sesuai dengan bahan armornya yang sebenarnya adalah paduan titanium, bukan besi. Akan tetapi, Stark akhirnya menggunakan sebutan tersebut dan sejak itu dikenal sebagai superhero dengan nama Iron Man di MCU.

3. Black Widow

Asal-usul alter ego Superhero Marvel
Asal-usul alter ego Superhero Marvel Via Istimewa.

Buat kalian yang belum tahu, Black Widow sebenarnya adalah nama dari salah satu jenis spesies laba-laba yang ada di dunia nyata. Meski begitu, sosok Natasha Romanoff yang ada di MCU enggak menggunakan identitas Black Widow karena dia digigit oleh laba-laba jenis tersebut seperti yang dilakukan oleh Peter Parker.

Jika kalian sudah menonton film Black Widow (2021), pastinya kalian tahu mengapa Romanoff menggunakan alter ego tersebut. Yap, hal ini karena Romanoff adalah alumni dari sebuah program Red Room yang bernama Black Widow dan berisi agen wanita. Seluruh agen yang terlibat dalam program tersebut pun memang menggunakan alter ego “Black Widow” ketika menjalankan misi.

Jadi, alter ego “Black Widow” sebenarnya bukan cuma digunakan oleh Romanoff saja, melainkan sejumlah orang lain yang menjadi bagian dari program tersebut. Akan tetapi, Romanoff tetap menggunakan identitas tersebut bahkan setelah dia membelot dari Red Room dan menjadi bagian dari S.H.I.E.L.D.

4. War Machine

Asal-usul alter ego Superhero Marvel
Asal-usul alter ego Superhero Marvel Via Istimewa.

Julukan “War Machine” sebenarnya sudah sempat disebutkan oleh Tony Stark sewaktu dia sedang bertarung melawan James “Rhodey” Rhodes di Iron Man 2 (2009). Alter ego tersebut pun sempat digunakan oleh Rhodey selama beberapa waktu. Namun, di film Iron Man 3 (2013), Rhodey justru memutuskan untuk menggunakan alter ego “Iron Patriot”.

Hal ini karena Rhodey bekerja untuk pemerintah dan julukan “War Machine” terdengar terlalu agresif. Meski begitu, terungkap bahwa Rhodey ternyata memang jauh lebih suka dengan alter ego War Machine ketimbang Iron Patriot. Lalu, di Avengers: Age of Ultron (2015), Rhodey pun sudah memantapkan untuk menggunakan julukan War Machine ketika beraksi sebagai superhero.

5. Scarlet Witch

Via Istimewa

Sosok Wanda Maximoff yang diperankan oleh Elizabeth Olsen memang sudah muncul di MCU sejak Avengers: Age of Ultron (2015). Namun, dia benar-benar baru disebut sebagai Scarlet Witch pada episode kedelapan serial WandaVision yang tayang pada 2021. Well, sebenarnya Tony Stark pernah menyebutnya, “the Witch,” tapi hanya mengacu pada kekuatan Wanda yang seperti seorang penyihir.

Nah, lewat serial WandaVision, kita pun dijelaskan dengan asal-usul mengapa Wanda pada akhirnya bisa mendapatkan julukan Scarlet Witch di MCU. Berdasarkan penjelasan Agatha Harkness, Scarlet Witch bukanlah sosok yang lahir, melainkan dibentuk. Scarlet Witch pun enggak memiliki kekuatan seperti kaum penyihir wanita lainnya, serta tidak perlu membacakan mantra untuk menggunakan kekuatannya.

Agatha pun menganggap Wanda adalah sosok Scarlet Witch yang bisa dibilang merupakan legenda di dunia sihir. Hal ini karena Wanda bisa menggunakan kekuatan sihir tanpa harus membaca mantra apapun serta bisa menciptakan segala hal secara spontan yang diduga berasal dari Chaos Magic. Sejak saat itulah Wanda Maximoff mulai dikenal dengan sebutan Scarlet Witch di MCU.

***

Nah, itulah asal-usul alter ego dari para superhero Marvel di MCU. Dari sejumlah asal-usul tersebut, manakah yang menurut kalian paling unik? Share pendapat kalian di bawah dan ikuti terus KINCIR untuk artikel menarik seputar film lainnya, ya! 

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.