review film horor imaginary 2024

Review Film Imaginary (2024)

Imaginary
Genre
  • horor
Actors
  • DeWanda Wise
  • Pyper Braun
  • Tom Payne
Director
  • Jeff Wadlow
Release Date
  • 08 March 2024
poster film horor imaginary
Rating
2 / 5

*(SPOILER ALERT) Review film Imaginary ini sedikit mengandung bocoran yang semoga saja enggak mengganggu buat kamu yang belum nonton.

Sepanjang Maret 2024 ini, ada beberapa film horor yang tayang di bioskop Indonesia. Selain film horor Indonesia, ada juga film horor produksi Hollywood yang akan tayang di bioskop lokal, seperti Imaginary. Film ini merupakan hasil produksi dari Blumhouse Productions yang sebelumnya sukses dengan franchise Insidious.

Sinopsis film Imaginary berkisah tentang sebuah keluarga baru yang akhirnya menempati rumah lama dari Jessica, selaku istri sekaligus ibu-tiri di keluarga tersebut. Alice yang merupakan anak terkecil di rumah tersebut kemudian menemukan boneka teddy bear ketika sedang bermain di rubanah. Namun, ternyata keberadaan boneka milik Alice kemudian membawa malapetakan terhadap keluarga tersebut.

Nah, sebelum kamu nonton film horor Imaginary di bioskop, simak terlebih dahulu ulasan KINCIR berikut ini!

Review film horor Imaginary

Janjikan premis segar dengan pengemasan ala film-film Blumhouse

Imaginary bisa dibilang memiliki premis yang lumayan segar sebagai sebuah film horor. Soalnya, film ini menghadirkan kengerian dari sosok teman imajinasi yang dimiliki oleh Alice. Kalau bisa dibilang bahkan konsep horor dalam film ini sangat potensial untuk dikembangkan menjadi sebuah franchise tersendiri dengan lore yang menarik.

Di luar konsepnya yang terasa segar tersebut, pengemasan cerita dari film ini sebenarnya enggak jauh berbeda ketimbang film-film Blumhouse Productions pada umumnya. Hal ini pun bukan sesuatu yang sepenuhnya buruk. Bahkan, gaya pengemasan ini sebenarnya cocok buat kamu yang pada dasarnya suka dengan tipe film-film horor gaya produksinya Blumhouse.

Selain itu, film ini juga menghadirkan plot twist berlapis-lapis, terutama menjelang ending-nya. Makanya, kemungkinan besar film ini bisa cocok buat kamu yang suka tipikal tontonan dengan jalan cerita yang penuh kejutan.

Build up adegan jump scare dengan tensi yang menegangkan

Istimewa

Adegan jump scare bisa dibilang menjadi salah satu elemen penting dalam sebuah film horor. Namun, ada momen yang enggak lebih penting dari sebuah film horor, yaitu momen pembangunan alias build up terhadap jump scare itu sendiri. Sebab, nuansa tegang justru sebenarnya hadir saat momen build up, sementara itu adegan jump scare sebenarnya lebih berfungsi sebagai efek kejut bagi penonton.

Nah, film horor Imaginary memiliki build up yang baik terhadap sejumlah adegan jump scare-nya. Bahkan, kalau KINCIR bisa bilang, build up yang dilakukan film ini terasa jauh lebih intens sekaligus menegangkan ketimbang adegan jump scare-nya.

Tensi build up yang menegangkan tersebut juga enggak lepas dari keberhasilan sinematografi serta scoring dalam film ini dalam menciptakan nuansa yang terasa horor. Soalnya, pergerakan kamera dalam film ini benar-benar bikin penonton selalu waspada terhadap kejutan yang akan ada. Begitu juga dengan scoring-nya yang terdengar menegangkan di hampir setiap adegannya.

***

Kalau kamu suka tontonan penuh jump scare ala film-film Blumhouse, kemungkinan film Imaginary akan cocok buat kamu saksikan di bioskop. Film ini sebenarnya sudah tayang di bioskop Amerika Serikat sejak 8 Maret 2024, tapi belum diketahui secara pasti kapan akan rilis di Indonesia. Namun, film ini sudah masuk ke kalender perilisan jaringan bioskop XXI untuk Maret 2024.

Nah, bagaimana tanggapan kamu dengan review film tersebut? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk ulasan film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.