10 Rekomendasi Netflix yang Siap Menemani sepanjang Agustus 2022

Rekomendasi Netflix yang memiliki berbagai genre ini bisa kamu tonton secara streaming mulai Agustus 2022. Manakah yang paling kamu tunggu?


Kasus COVID-19 kembali mengalami peningkatan pada paruh kedua 2022. Demi menghindari penularan, sudah mulai banyak orang yang kembali membatasi aktivitas di luar rumah, termasuk untuk sekadar menonton bioskop. Meski begitu, kamu yang ragu buat keluar rumah masih bisa mendapatkan hiburan dengan menonton berbagai konten menarik yang ada dalam layanan streaming Netflix.

Rekomendasi Netflix pada Agustus 2022 ini juga enggak kalah menarik dengan film-film yang sedang tayang di bioskop. Kontennya pun beragam macam, mulai dari serial bertema superhero, anime, hingga drama Korea sekalipun.

Penasaran apa saja rekomendasi Netflix pada Agustus 2022 ini? Langsung saja kamu simak deretannya berikut ini!

Rekomendasi Netflix Agustus 2022

1. Wedding Season (4 Agustus)

Rekomendasi Netflix Agustus 2022
Rekomendasi Netflix Agustus 2022 Via Dok. Netflix.

Buat para penggemar Bollywood, Netflix akan langsung memanjakan kamu dengan film India yang berjudul Wedding Season. Kisahnya berfokus pada Asha dan Ravi yang berpura-pura berkencan karena kerap mendapat tekanan dari kedua orang tuanya untuk menikah. Namun, lama-kelamaan mereka justru jadi saling jatuh cinta sunggguhan.

2. The Sandman (5 Agustus)

Rekomendasi Netflix Agustus 2022
Rekomendasi Netflix Agustus 2022 Via Dok. Netflix.

The Sandman adalah serial bertema superhero yang diadaptasi dari komik DC berjudul sama. Menceritakan tentang Morpheus, sang Raja Mimpi yang telah terkurung selama bertahun-tahun. Setelah bebeas, Morpheus bertualang ke berbagai alam untuk mencari apa yang dicuri darinya dan memulihkan kekuatannya.

3. Carter (5 Agustus)

Rekomendasi Netflix Agustus 2022
Rekomendasi Netflix Agustus 2022 Via Dok. Netflix.

Selain The Sandman, pada 5 Agustus kita juga akan kedatangan film Korea yang berjudul Carter. Film yang melibatkan Joo Won sebagai pemeran utamanya ini mengisahkan seorang pria yang terbangun dalam kondisi hilang ingatan dan memiliki sebuah perangkat pada telinganya. Sang pria kemudian mendapat perintah suara dari perangkat itu yang menyuruhnya menjalankan misi untuk menyelamatkan sandera.

4. Locke & Key: Season 3 (10 Agustus)

Rekomendasi Netflix Agustus 2022
Rekomendasi Netflix Agustus 2022 Via Dok. Netflix.

Buat penggemar serial Locke & Key, kamu juga akan kedatangan musim ketiga serialnya yang tayang pada 10 Agustus mendatang. Pada musim ketiga ini, kita akan bisa menyaksikan akhir dari segala drama yang dialami oleh keluarga Locke.

5. DOTA: Dragon’s Blood: Book 3 (11 Agustus)

Rekomendasi Netflix Agustus 2022
Rekomendasi Netflix Agustus 2022 Via Dok. Netflix.

Tak kalah dengan Locke & Key, anime DOTA: Dragon’s Blood juga akan merilis musim ketiganya pada 11 Agustus mendatang. Dalam serial adaptasi game ini, sang Ksatria Naga kini sudah memiliki kekuatan naga dalam dirinya. Namun, ia masih bimbang dalam menggunakan kekuatan dahsyatnya tersebut untuk menghentikan iblis mematikan.

6. Never Have I Ever (12 Agustus)

Rekomendasi Netflix Agustus 2022
Rekomendasi Netflix Agustus 2022 Via Dok. Netflix.

Pada musim terbaru serial Never Have I Ever, Devi dan kawan-kawannya kini sudah memiliki gebetan masing-masing. Namun, mereka tetap mengalami banyak drama yang juga membuat mereka sadar bahwa memiliki sebuah hubungan menuntut mereka untuk jujur terhadap diri sendiri.

7. A Model Family (12 Agustus)

Rekomendasi Netflix Agustus 2022
Rekomendasi Netflix Agustus 2022 Via Dok. Netflix.

Pada Agustus ini, kita akan kedatangan drakor A Model Family pada layanan Netflix yang melibatkan Jung Woo dan Park Hee-son sebagai pemainnya. Kisahnya berfokus pada seorang profesor miskin yang tak sengaja mencuri uang milik sebuah kartel. Namun, ia justru jadi sadar bahwa satu-satunya cara buat bikin keluarganya bahagia adalah dengan menjadi kurir narkoba.

8. Day Shift (12 Agustus)

Via Dok. Netflix

Setelah tampil pada Spider-Man: No Way Home (2021), Jamie Foxx kembali pada 2022 dengan film terbarunya yang berjudul Day Shift. Dalam film ini, Foxx berperan sebagai seorang ayah yang bertekad memberi hidup layak bagi anaknya dengan bekerja sebagai pembersih kolam. Namun, ternyata profesi asli dari karakternya Foxx adalah memburu vampir.

9. Tekken: Bloodline (18 Agustus)

Via Dok. Netflix

Apakah kamu salah satu orang yang pernah bermain game Tekken? Jika iya, jangan sampai kelewatan anime hasil adaptasi game tersebut yang tayang pada 18 Agustus mendatang. Tekken: Bloodline berkisah tentang Jin yang ingin membalaskan dendam kematian ibunya kepada Ogre dengan berlatih bersama kakeknya, yaitu Heihachi Mishima.

10. Seoul Vibe (26 Agustus)

Via Dok. Netflix

Netflix menutup Agustus 2022 dengan film Korea yang berjudul Seoul Vibe. Film yang dibintangi oleh Yoo Ah-in dan Park Ju-hyun ini mengisahkan sebuah kru baby driver yang terseret ke kasus penggelapan uang milik tokoh berpengaruh pada masa Olimpiade Seoul 1988. Film ini akan sangat cocok buat kamu yang suka tontonan mendebarkan.

***

Nah, itulah sejumlah rekomendasi Netflix original yang siap tayang sepanjang Agustus 2022. Dari sejumlah film dan serial tersebut, manakah yang paling kamu nantikan? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk rekomendasi lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.