Cinta pertama sulit dilupakan, tetapi seindah apa? Rekomendasi film drama ini akan membawa kamu kembali kepada kenangan itu.
Cinta pertama memang sulit dilupakan. Secara psikologis, hal tersebut terjadi karena pada saat mengalami cinta pertama, kamu belum pernah merasakan sakit hati, sehingga ketertarikan itu terasa manis dan tersimpan di dalam benakmu dengan kekal layaknya “kenangan-kenangan pertama” lainnya. Selain itu, pada banyak kasus, manusia cenderung merasakan cinta pertama pada saat otak mereka belum sepenuhnya “berkembang” (di usia remaja, misalnya).
Cinta pertama yang indah juga sering diabadikan menjadi tema film. Ya, tema ini peminatnya banyak, karena banyak penonton yang mau bernostalgia sama perasaan mereka sendiri. Kalau kamu mau kembali ke masa-masa manis itu atau rindu sang mantan, film-film ini mungkin bisa menjadi mesin waktu yang tepat buat kembali ke perasaan itu.
Yuk, simak deretan rekomendasi film drama tentang cinta pertama.
1. Heart (2006)
“Bila kita mencintai yang lain, mungkinkah hati ini akan tegar”. Buat kamu yang besar di tahun 2000-an awal, pastinya udah enggak asing lagi, dong, sama potongan lirik tersebut. Yap, lirik itu memang menggambarkan kisah dari film Indonesia ini.
Berlatar sebuah desa di pegunungan Jawa Barat yang asri dan indah, Heart berkisah tentang cewek tomboi yang cinta sama sahabatnya sejak kecil. Sayang banget, nih, si cowok malah suka sama cewek yang baru pindah ke sana.
Apakah kamu pernah sangat mencintai sahabatmu, tetapi pada akhirnya kamu berada di dalam dilema karena gengsi sama persahabatan kalian? Karena perasaan kalian enggak terbalas? Ya, mungkin kalian akan menangis menonton film old but gold ini, apalagi, ditambah sama pemandangan perkebunan yang segar sekaligus sendu.
2. Cinta Pertama (2006)
Mungkin ketika kamu merasa sangat mencintai seseorang, pada saat kamu koma atau enggak sadar, hanya dirinya lah yang ada di benakmu dan kamu masih menunggunya.
Hal itulah yang barangkali ada di benak Alya, saat dia koma. Alya, sangat mencintai temannya semasa SMA. Sayangnya, sebelum perasaan mereka sempat terungkap, mereka keburu berpisah. Setelah bertunangan dengan Abi, sebuah hal menyebabkan Alya menjadi koma. Abi yang membaca buku harian Alya mengetahui bahwa Alya sangat mencintai Sunny, dan dia pun tergerak untuk mencari Sunny.
Sunny, yang sudah menikah, pada akhirnya mau menemui Alya atas persetujuan istrinya. Drama ketika Sunny menemukan Alya dalam kondisi koma inilah yang membuat film tentang cinta pertama ini bikin penonton berderai air mata.
3. Flipped (2010)
Cinta bisa berawal dari benci, dan cinta juga bisa berujung kebencian. Seolah dibuat pada tahun 1950-an, Flipped berkisah tentang Julie Baker, anak keluarga biasa-biasa saja di Amerika Serikat yang jatuh cinta dengan tetangga sekaligus teman sekolahnya bernama Bryce Loski. Namun, Bryce benci banget sama Julie karena menganggap Julie norak, lebay, dan kampungan. Hanya saja, lama kelamaan Bryce malah suka sama Julie.
Ceritanya sederhana, tetapi bukan berarti film drama ini dangkal. Relasi rumit Julie dan Bryce dipengaruhi sama latar belakang keluarga dan masalah-masalah internal keluarga yang ketika diselami, ternyata cukup serius dan membentuk mereka jadi seperti sekarang ini. Diiringi lagu-lagu Everly Brothers, Flipped adalah film manis soal cinta pertama dengan tetangga yang kerap jadi impian banyak orang.
4. You are the Apple of My Eye (2011)
Ada banyak orang di dunia ini yang mengalami hubungan on-off dengan cinta pertama mereka. Seolah, mereka selalu dipertemukan di jalan yang sama, tetapi tidak bisa bersama. Bukankah itu tragis? Jika kamu mengalaminya, tontonlah You are the Apple of My Eye.
Ching Teng dan Chia Yi adalah dua murid yang sifatnya bertolak belakang. Teng adalah murid cowok yang bandel dan selengean, sementara itu Yi adalah murid cewek yang pintar, cantik, pokoknya queen bee!
Setelah ditolong sama Teng di pelajaran bahasa Inggris, Yi mulai merasa berempati sama Teng dan mau ngajarin Teng sehingga bisa lulus ke perguruan tinggi yang bagus. Nah, karena Yi sakit saat ujian, dia pun secara sial masuk ke kampus yang enggak terlalu bagus. Di saat itulah, walaupun berjauhan, Teng kerap menyemangati Yi.
Hubungan mereka sempat menjauh, mendekat lagi, berkonflik, mendekat, tetapi cinta sulit buat disampaikan. Hingga pada akhirnya, mereka memang enggak berjodoh dan perasaan cinta itu tumbuh menjadi perasaan sayang yang lebih pure antara sahabat. Menonton You Are the Apple of My Eye memang membutuhkan sedikit keberanian mental sih, buat beberapa orang yang pernah mencintai teman lama di masa lalu dan mungkin enggak berjodoh.
5. Wish Dragon (2021)
Topik “sahabat jadi cinta” ini memang sudah sering dipakai dalam berbagai macam film drama termasuk film animasi. Nah, kalau kamu mau merasakan kembali kenangan tentang hangatnya cinta pertama, kamu bisa menonton film Wish Dragon yang baru rilis di Netflix.
Film animasi ini bercerita tentang seorang pria dari keluarga biasa yang masih mengingat teman masa kecilnya yang sudah menjadi kaya. Suatu hari dia tidak sengaja menemukan sebuah kendi berisi naga pengabul permintaan. Naga itu memaksanya untuk membuat permintaan supaya dia bisa cepat bebas dan masuk ke surga salah satu permintaannya mempertemukan dia dengan sahabatnya di masa kecil.
Namun, hubungan mereka bukannya tanpa konflik karena adanya perbedaan kasta dan ada masalah lain seperti penjahat yang mau mengincar kendi itu. Animasi yang berlatar tempat di Hong Kong ini sangat vibrant, hangat, dan mengingatkan kamu bahwa hal yang menyenangkan enggak harus selalu mahal.
***
Mengingat cinta pertama menimbulkan candu yang sulit didefinisikan. Apakah kamu merasakan keajaibannya? Atau kamu ingin membangkitkan kenangan itu? Nontonlah film-film di atas. Dari daftar rekomendasi film drama di atas, mana yang sudah kamu tonton?