Salah satu alternatif pencinta film yang rindu nonton film di bioskop, beberapa stasiun TV swasta menyediakan tontonan sinema setiap harinya. Nah, jadwal tayang TV hari ini (21/4), ada film seru berjudul Death Race 2 (2010) yang bisa kalian saksikan pukul 21.00 WIB.
Film yang tayang di GTV ini bisa dibilang prekuel dari film pertama, Death Race (2008), tentang pengemudi mobil yang meninggal saat perlombaan. Lalu, muncul seorang bernama Carl 'Luke' Lucas (Luke Goss) yang dipenjara karena telah melakukan perampokan.
Kemudian enam bulan setelahnya, Luke dipindahkan ke Terminal Island yang merupakan penjara pribadi di bawah kendali Weyland Corporation. Luke bertemu dengan orang-orang yang akhirnya menjadi kru atau timnya di Death Race.
Selain Luke Goss, film yang digarap Roel Reiné ini dibintangi oleh Sean Bean sebagai Markus Kane, Ving Rhames sebagai Weyland, dan Lauren Cohan sebagai September Jones, tuan rumah Death Race.
Sesuai dengan judulnya, film ini memuat aksi balapan. Jangan membayangkan berisi mobil keren nan mahal layaknya waralaba Fast and Furious. Soalnya, mobil-mobil di Death Race justru enggak menampilkan merek atau glamornya mobil, melainkan memamerkan keahlian balapan dan teknologi mobil yang tahan banting.
Ada beberapa fakta unik film ini, seperti penamaan Weyland Industries. Nama tersebut sering jadi perusahaan dari film-film Alien. Lalu, soal nama karakter utama jelas merupakan penghormatan kepada karakter Marvel Luke Cage, yang nama aslinya adalah Carl Lucas.
Meski film ini enggak sesukses film pertamanya yang dibintangi Jason Statham, Death Race 2 bisa jadi rekomendasi nonton film dan mengurangi penat saat work from home atau e-learning. Selain sebagai prekuel seru, film terbaru yang tayang malam ini juga memuat adegan laga antarmobil. Dijamin, bukan hanya timbul perasaan kagum saat nonton film ini, tapi juga memacu adrenalin sepanjang film.
Oh ya, karena Death Race 2 memiliki rating R, pastikan jangan mengajak anak-anak di bawah umur saat nonton film ini. Soalnya, terdapat beberapa adegan vulgar dan kekerasan.
Bagaimana pendapat kalian soal film Death Race 2 yang akan tayang malam ini pukul 21.00 WIB? Film ini bisa jadi pilihan buat kalian yang ingin mengirit kuota karena terus-terusan streaming film. Kalau udah nonton, bagikan pendapat kalian di kolom bawah, ya. Tunggu kabar film terbaru hanya di KINCIR.