Pada San Diego Comic-Con 2022, Marvel Studios resmi mengumumkan bahwa film Thunderbolts bakal menjadi bagian Marvel Cinematic Universe (MCU) fase 5. Sebagai informasi, Thunderbolts merupakan salah satu tim Marvel yang berisikan antihero dan villain Marvel. Yah, bisa dibilang Thunderbolts merupakan Suicide Squad-nya Marvel.
Saat mengumumkan di San Diego Comic-Con 2022, Marvel Studios masih merahasiakan siapa saja karakter MCU yang nantinya bakal menjadi anggota Thunderbolts. Kabar baiknya, Marvel Studios akhirnya mengumumkan tujuh anggota Thunderbolts lewat acara D23 Expo 2022. Siapa saja karakter MCU yang menjadi bagian dari tim ini? Berikut adalah fotonya!
Seperti yang bisa kamu lihat pada gambar di atas, ada tujuh karakter yang resmi menjadi anggota Thunderbolts, di antaranya Yelena Belova, Red Guardian, US Agent, Bucky Barnes, Ghost, Taskmaster, dan Valentina Allegra de Fontaine. Sebagai informasi, Valentina merupakan sosok yang mendatangi Yelena di adegan post credit Black Widow (2021) dan mendatangi US Agent di serial The Falcon and the Winter Soldier.
Beberapa waktu lalu, sempat beredar rumor bahwa Yelena bakal dibuat menjadi pemimpin Thunderbolts. Namun mengingat Valentina yang punya peran dalam membentuk Thunderbolts, ada kemungkinan juga bahwa dia yang mungkin bakal menjadi sosok pemimpinnya. Sayangnya, Helmut Zemo yang sempat diprediksi bakal menjadi anggota tim ini, ternyata tidak tampak pada gambar di atas.
Thunderbolts disutradarai oleh Jake Schreier, sosok yang juga menggarap film Paper Towns (2015). Proses syuting film ini rencananya akan dimulai pada awal 2023. Lalu, filmnya direncanakan rilis pada 26 Juli 2024. Siap melihat tim ini beraksi? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!